Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Kedatangan Amunisi Tambahan di Semifinal Piala Menpora 2021, Bertolak dari Bandung ke Sleman

Keberhasilan Persib ke Semifinal Piala Menpora 2021 membuat Robert Alberts mendatangkan amunisi tambahan yang sebelumnya ditinggalkan di Bandung.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Persib Kedatangan Amunisi Tambahan di Semifinal Piala Menpora 2021, Bertolak dari Bandung ke Sleman
Tribun Jogja/A Fajar Safii
Pemain Persib Bandung, Ezra Walian (keempat dari kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol pertama bagi timya ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii 

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung kedatangan amunisi tambahan setelah lolos Semifinal Piala Menpora 2021.

Pasukan yang dipimpin Robert Alberts ini berhasil melaju ke Semifinal Piala Menpora 2021 dengan menyingkirkan Persebaya Surabaya.

Melalui drama 5 gol yang terjadi, Persib Bandung mengakhiri perlawanan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2.

Keberhasilan mendapatkan tiket Semifinal Piala Menpora 2021 membuat Robert Alberts mendatangkan amunisi tambahan yang sebelumnya ditinggalkan di Bandung.

Bagan Pertandingan Semifinal Piala Menpora 2021
Bagan Pertandingan Semifinal Piala Menpora 2021 (Tangkapan layar dari Vidio.com)

Baca juga: Pelatih PSS Sleman Khawatirkan Satu Hal Jelang Laga Lawan Persib, Main di Kandang Bukan Keuntungan

Baca juga: Seputar Peran Farshad Noor di Persib Bandung, Maung Bobol Saat Dia Ditarik, Essien Bisa Lewat

Ia mendatangkan seluruh pemain dan ofisial dari Bandung untuk bergabung dengan tim di Sleman.

Kekuatan tambahan ini sudah bertolak menggunakan bus dari Graha Persib, Bandung menuju Sleman, Yogyakarta, Selasa (13/4/2021) siang tadi.

Robert mengaku ini sudah menjadi perencanaannya sejak lama. Jika klub berjuluk Pangeran Biru lolos babak semifinal, maka akan ada tambahan kekuatan yang akan datang.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, ia melakukan rotasi di babak perempat final dengan menyimpan Mario Jardel, Zalnando, Dhika Bayangkara dan Saiful.

"Ketika kami sudah memastikan lolos menuju semifinal maka kami akan membawa semua, seluruh pemain yang tersisa, karena kami mendaftarkan 28 pemain," ungkap Robert Alberts dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

Wasit mengusir pemain Persib Bandung, Wander Luiz (tengah) saat melawan Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii
Wasit mengusir pemain Persib Bandung, Wander Luiz (tengah) saat melawan Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii (Tribun Jogja/A Fajar Safii)

Baca juga: Piala Menpora: Jumpa Persib Bandung, PS Sleman Ingin Nikmati Kemenangan Lawan Bali United Dulu

Baca juga: RESMI! Jadwal Semifinal Piala Menpora 2021: Persija vs PSM, Persib vs PS Sleman, Tayang Indosiar

Tak sampai disitu, pelatih asal Belanda ini juga membutuhkan sisa stafnya untuk bergabung mempersiapkan Semifinal Piala Menpora 2021.

Hal ini karena banyaknya yang harus di persiapkan Pangeran Biru selama mengarungi dua leg Semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo dan Manahan.

Leg pertama berlangsung terlebih dahulu di Stadion Maguwoharjo, pada Jumat (16/4/2021). Sedangkan partai penentuan leg kedua di Stadion Manahan, pada Senin (19/4/2021).

"Kami juga membawa semua staf untuk menyusul, kami butuh bantuan untuk melakukan latihan di sini.

"Karena jika dihitung dari hari ini tanggal 12, kami akan berada di luar Bandung hampir dua pekan dan kami harus berlatih di sini," ucap Robert.

Persik Kediri (ungu) menghadapi PSS Sleman (hijau) dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (1/4/2021). Persik Kediri harus mengakui keunggulan PSS Sleman dengan skor 0-1 (0-1). Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Persik Kediri (ungu) menghadapi PSS Sleman (hijau) dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (1/4/2021). Persik Kediri harus mengakui keunggulan PSS Sleman dengan skor 0-1 (0-1). Tribun Jabar/Gani Kurniawan (Tribun Jabar/Gani Kurniawan)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas