Live Streaming RCTI dan Mola TV, Italia vs Wales di Euro 2020, Berikut Panduan Menonton
Berikut adalah live streaming Italia vs Wales di Euro 2020, di Mola TV dan RCTI, Minggu (20/6/2021) pukul 23.00 WIB
Penulis: Gigih
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah live streaming laga Italia vs Wales di Euro 2020.
Laga pamungkas penyisihan grup A Euro 2020 akan berlangsung hari ini, di antaranya Italia vs Wales, Minggu (20/6/2021) Pukul 23.00 WIB.
Pertandingan Italia vs Wales Euro 2020 akan berlangsung di Olimpico Roma pada pukul 23.00 WIB.
RCTI dan Mola TV akan menyiarkan secara langsung laga penentuan untuk menuju Babak 16 Besar ini.
Laga Italia vs Wales akan menjadi duel untuk memperebutkan singgasana klasemen grup A Euro 2020.
Italia saat ini memimpin dengan koleksi 6 poin, sementara Wales di bawahnya dengan perolehan 4 poin.
Baca juga: JADWAL & DAFTAR Tim Lolos ke 16 Besar Euro 2020, Inggris, Portugal, Spanyol, dan Prancis Belum Aman
Baca juga: Euro 2020: Inggris vs Ceko - Sudah saatnya Kembalikan Trio Inggris, Southgate
Link live streaming bisa diakses di akhir berita
Kedua tim dipastikan akan tampil all-out, mengerahkan kemampuan terbaik untuk merebut status juara.
Italia yang begitu superior dalam dua laga sebelumnya berpeluang memperpanjang rekor tak terkalahkan di bawah asuhan Mancini.
Sedangkan Wales ingin mengukir dan mengulang kesuksesan Euro pada edisi sebelumnya karena posisi mereka saat ini belum lah aman untuk mendapatkan tiket 16 besar Euro 2020.
Pelatih Wales, Robert Page mengungkapkan, telah menganalisa permainan Italia.
Dia juga bahkan memantau seberapa agresif Ciro Immobile dan kolega dalam melakukan serangan.
"Kami telah melihat tentang Italia, jumlah serangan mereka, dan kami harus bersiap untuk itu," ungkap Page, dikutip dari situs UEFA.
"Tapi kami juga bisa mengancam, dan itu akan menjadi pertandingan yang menghibur," lanjutnya.
Baca juga: Euro 2020: Tentang Spanyol - Hilangnya Seorang Sosok yang Ditakuti Lawan dan Striker yang Melempem
Wales sejatinya hanya membutuhkan hasil imbang, terlepas dari hasil laga Swiss vs Turki.
Wales yang diperkuat sejumlah nama tenar juga berpeluang melakukan rotasi skuad.
"Tentu saja, itu akan menjadi bagian dari proses berpikir tetapi, yang lebih penting, kami bermain melawan Italia yang sangat bagus. Kami harus mempertimbangkannya.
"Sebuah tim akan dipilih yang kami yakini dapat memenangkan pertandingan," jelas Page.
Selangkah menuju babak 16 besar Euro 2020, kondisi camp pelatihan Wales dalam suasana baik.
Hal itu diungkap sang kapten, Gareth Bale.
"Suasana dalam tim bagus, setelah menang (lawan Turki) kamp pelatihan lebih bahagia. Kami memiliki kepercayaan diri dan kami menantikan pertandingan," beber Gareth Bale.
Wales dengan status tim non unggulan berpotensi memberikan kejutan, layaknya Finlandia dan Slovakia yang saat ini juga berpotensi lolos ke babak 16 besar Euro 2021 mengalahkan tim unggulan.
"Kami tahu kami adalah (tim) underdog dan kami akan memberikan segalanya di lapangan seperti yang selalu kami lakukan," tegas Bale.
Italia
Baca juga: Euro 2020: Portugal Masih Butuh Cristiano Ronaldo?
Begitu juga dengan Italia, rotasi skuad adalah sikap wajar yang biasa dilakukan pelatih.
Apalagi Italia sudah menyegel satu tiket 16 besar Eruo 2020.
Roberto Mancini, pelatih Italia berujar 26 pemain Gli Azzurri, julukan Italia, memiliki kualitas yang sama.
Kita akan melihat bagaimana penampilan Chiesa, Bernardeschi, Belotti, dan kemudian Insigne yang akan dimainkan sebagai starting line-up.
"Kami memiliki 26 pemain dengan standar yang sama," ungkap Mancini.
"Untuk besok, penyerang Insigne, Belotti, dan Bernardeschi yang bisa bermain besok (Minggu). kemudian Chiesa juga menjadi pilihan pertama.
"Untuk pertandingan ketiga Anda membutuhkan pemain baru," jelas Mancini.
Bagi Mancini, Wales seperti Inggris, dengan ciri khas permainan yang khas serta kekuatan fisik yang mempuni.
"Mereka adalah tipikal tim Inggris, kuat secara fisik dan di sini mereka sudah mendapatkan empat poin.
"Jika saya tidak salah, mereka telah mencapai semifinal Euro. Kami akan mencoba untuk menang, itulah tujuan kami," pungkasnya.
Baca juga: Skenario Lolos ke 16 Besar Euro 2020 Grup E: Spanyol Bisa Tersingkir, Slovakia & Polandia Punya Kans
Berikut jadwal matchday ketiga penyisihan grup Euro 2020
Minggu, 20 juni 2021
Pukul 23.00 WIB Swiss vs Turki (live MNC TV vs Mola TV)
Pukul 23.00 WIB Italia vs Wales (live RCTI dan Mola TV)
Live Streaming dan Cara Menonton
Laga Italia vs Wales akan disiarkan di Mola Tv dan juga MNC TV.
Selain itu, laga ini juga bisa disaksikan melalui televisi berbayar yang masuk ke dalam bagian MVN (MNC Vision Network), seperti MNC Vision, K-Vision, dan MNC Play.
Untuk menonton lewat MVN, masyarakat diharuskan berlangganan terlebih dahulu.
Harga paket nonton Euro 2020 yang ditawarkan melalui MVN ini mulai dari Rp 99.000 dengan keuntungan yang berbeda tiap layanan yang dipilih.
Berikut selengkapnya paket yang ditawarkan MVN untuk menonton Euro 2020.
- K-Vision
- MNC Play
Baca juga: Daftar Pemain Muda yang Diprediksi Bersinar di EURO 2020
Baca juga: 10 Tim Paling Favorit Juara di EURO 2020, Timnas Inggris Nomor Satu, Perancis Kedua
Mola TV
Jika ingin menonton melalui Mola Tv, masyarakat juga diharuskan untuk berlangganan Mola TV terlebih dahulu.
Adapun paket yang ditawarkan untun dapat menonton laga Euro 2020 ini harganya mulai Rp 25 ribu.
Harga tersebut termasuk pertandingan eksklusif yang mana sebanyak 12 pertandingan tidak akan disiarkan di TV nasional.
CARA BERLANGGANAN MOLA TV DI HP UNTUK NONTON PIALA EURO 2020
1. Download Aplikasi Mola TV di APP Store atau PlayStore.
2. Login/daftar akun Mola TV.
3. Setelah melakukan Login pada halaman pertama pilih menu profil atau langsung pilih menu "Beli Akses".
4. Pilih paket berlangganan dengan mudah dan sesuai keinginan.
- Beli yang Paket Nonton Euro Unlimited Rp 25.000/Season.
- Konten yang bisa dinikmati yaitu : Mola Movies, Living, Kids Sport (Includes Euro).
- Perangkat bisa diakses di Web Browser (Desktop dan PC), Mobile phone app (Android dan iOS).
- Hanya 1 perangkat bersamaan.
- Paket akan aktif dari 5 Juni hingga 20 Juli 2021.
5. Klik 'Beli Paket'.
6. Centang telah setuju syarat dan ketentuan dan klik 'Pilih Metode Pembayaran'.
7. Pilih salah satu metode pembayaran melalui E-Wallet (OVO, Go-Pay dan ShopeePay), Bank Transfer, Virtual Account, Credit Card dan Over The Counter.
Jika melalui OVO Periksa kembali data pembayaran OVO Anda sebelum melanjutkan transaksi.
Anda akan mendapatkan pembayaran yang akan di gunakan untuk membayar transaksi ini di berbagai channel pembayaran OVO.
Kode Pembayaran akan keluar setelah anda menekan tombol "Continue".
8. Klik 'Bayar'
9. Selesai kamu sudah mengaktifkan paket berlangganan Paket Nonton Euro Unlimited di HP.
Berita terkait Euro 2020
(Tribunnews.com/Sina/Gigih)