Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Euro 2020 : Billy Gilmour Positif Covid-19, Dipastikan Absen Bela Skotlandia Saat Hadapi Kroasia

Gelandang Skotlandia, Billy Gilmour positif terjangkit Covid-19 dan dipastikan absen dalam laga Euro 2020 menghadapi Kroasia

Penulis: Gigih
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Euro 2020 : Billy Gilmour Positif Covid-19, Dipastikan Absen Bela Skotlandia Saat Hadapi Kroasia
AFP/Adrian Dennis
Pemain tengah Chelsea asal Skotlandia, Billy Gilmour menggiring bola dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 antara Chelsea kontra Everton di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (8/3/2020) malam WIB. Hasil akhir, tuan rumah The Blues menang empat gol tanpa balas/Gelandang Skotlandia, Billy Gilmour positif terjangkit Covid-19 dan dipastikan absen dalam laga Euro 2020 menghadapi Kroasia AFP/Adrian Dennis 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang andalan Skotlandia dan Chelsea Billy Gilmour dinyatakan positif terjangkit Corona.

Kabar ini diungkapkan oleh Asosiasi sepakbola Skotlandia atau Scottish FA.

Dengan ini, Billy Gilnour dipastikan absen dalam laga penentuan menghadapi Kroasia.

Billy Gilmour harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.

Baca juga: Skenario Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2020, Beserta Penentuan Peringkat Tiga Terbaik

FA Skotlandia mengonfirmasi bahwa seorang anggota tim bermain Tim Nasional Skotlandia, Billy Gilmour, telah dinyatakan positif COVID-19.

Setelah berhubungan dengan Kesehatan Masyarakat Inggris sejak tes positif dicatat

Billy sekarang akan mengarantina diri selama 10 hari dan karenanya melewatkan pertandingan Grup D UEFA EURO 2020 besok melawan Kroasia di Hampden. ujar keterangan resmi tersebut.

Berita Rekomendasi

Profil Billy Gilmour

Billy Gilmour pemain yang memiliki perawakan kecil namun memiliki bekat yang sangat hebat, bak seperti raksasa.

Ungkapan tersebut dilontarkan oleh pelatih Billy Gilmour, Ross Allan, saat masih menimba ilmu di Kilmarnock, salah satu klub di Skotlandia.

Gilmour menjadi perbincangan hangat jagad Britania Raya setelah membantu Chelsea menyingkirkan Liverpool di ajang piala FA.

Baca: Sosok Jorginho, Gelandang Chelsea yang Perannya Tak Terlihat Namun Kehadirannya Krusial

Baca: Chelsea Tawarkan Perpanjangan Kontrak Satu Tahun Tapi Ditolak Willian

Meskipun memiliki perawakan yang kecil, yakni 170 cm, namun pemuda asal Skotlandia itu tak gentar bertarung dilapangan tengah kala itu.

Ia berani meladeni duel-duel keras dengan pemain sekaliber Fabinho.

Tak pelak, setelah pertandingan berakhir, nama Billy Gilmour seketika membumbung tinggi.

Masih berusia 18 tahun namun memiliki bakat yang hebat membuatnya diprediksi akan menjadi raksasa di Liga Inggris kemudian hari.

Permainan ciamiknya di lapangan tengah kerapkali disandingkan dengan maestro dari Barcelona, Xavi Henandez.

Pemain tengah Chelsea asal Skotlandia, Billy Gilmour menendang bola dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 antara Chelsea kontra Everton di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (8/3/2020) malam WIB. Hasil akhir, tuan rumah The Blues menang empat gol tanpa balas. AFP/Adrian Dennis
Pemain tengah Chelsea asal Skotlandia, Billy Gilmour menendang bola dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 antara Chelsea kontra Everton di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (8/3/2020) malam WIB. Hasil akhir, tuan rumah The Blues menang empat gol tanpa balas. AFP/Adrian Dennis (AFP/Adrian Dennis)
Musim ini, pemain yang bergabung dengan Chelsea di tahun 2017 itu mampu mengemas 22 penampilan di semua kompetisi.

Termasuk saat ia mencicipi panasnya pertandingan di Liga Inggris sebanyak 3 kali.

Dari 22 laga yang pemuda Skotlandia itu lakoni, Gilmour mampu membukukan 2 gol dan 5 assist.

Tentu capaian tersebut terbilang mengagumkan, mengingat dengan usianya yang masih muda.

Pujian setinggi langit diberikan oleh Ross Allan kepada Billy Gilmour.

Menurutnya, meskipun memiliki perawakan yang kecil, namun mantan anak asuhnya itu memiliki talenta yang sangat luar biasa.

"Ia mungkin memiliki perawakan yang kecil, namun dalam hal kemampuan, ia memiliki talenta yang sangat luar biasa besar," pujinya seperti yang dikutip dari laman Standard-Evening.

"Kepribadian dan bakatnya yang mumpuni mampu membuatnya menjadi pemain yang terkenal," terangnya.

Disinggung mengenai pribadi sang pemain, Ross Allan mengatakan bahwa Gilmour merupakan sosok yang memiliki etos kerja yang luar biasa.

Perpaduan kerja kerasnya dan bakat yang ia miliki,Gilmour mampu menjelma menjadi pemain muda dengan prospek yang menjanjikan.

"Billy adalah contoh sempurna bagi pemain yang menagungkan kerja keras dan ditunjang oleh bakat," pujinya.

"Gilmour merupakan pemuda yang jujur, baik, sopan, apa yang menjadi keinginannya akan sellau ia usahakan," terang Ross Allan.

"Tak peduli itu olahraga sepakbola, bulutangkis, bahkan rugby seklaipun, jika Gilmour memiliki keinginnan, maka ia akan terus bekrja keras menjadi sosok yang mumpuni di bidangnya."

Memiliki perawakan yang kecil dibandingkan dengan rekan seangkatannya, Billy dinilai sebagai pribadi yang tak mudah putus asa.

"Ia tidak akan membiarkan tubuhnya (kecil) menjadi penghalang untuk menjadi besar."

"Justru dengan itu (perawakan kecil), mampu membuatnya mengubah aliran permainan dengan gaya yang cepat,"

"Kecerdasan yang dipadukan dengan kemampuan lainnya yang dimiliki, Gilmour akan menjadi pemain yang sangat hebat nantinya," tegas Ross Allan.

Baca: Billy Gilmour Akui Empat Sosok Gelandang Barcelona Ini Pengaruhi Gaya Permainannya

Baca: Frank Lampard Sebut Billy Gilmour Miliki Karakter Mirip Legenda Tim Setan Merah

Layak ditunggu bagaiman aksi pemuda Skotlandia berusia 18 tahun itu bersama Chelsea.

Apakah ia akan menjadi penerus jendral lapangan tengah bagi Chelsea di beberapa musim kedepan.

Layak ditunggu perkembangan dari Blly Gilmour, The Next Xavi Hernandez yang memiliki perawakan kecil namun ditunjang dengan bakat yang besar bak raksasa.

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas