Hasil Babak 1: Gol Makedonia Utara Batal, Belanda Unggul Tipis Lewat Memphis Depay
Hasil babak 1 laga Makedonia Utara vs Belanda berakhir dengan skor 0-1. Gol dibuat oleh Memphis Depay
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak 1 laga Euro 2020 antara Makedonia Utara vs Belanda ditandai dengan kedudukan 0-1 bagi Oranje, Senin (21/6/2021).
Gol satu-satunya yang tercipta di babak 1 ini dibuat oleh pemain depan Belanda, Memphis Depay.
Memphis Depay memperdaya kiper Makedonia Utara, Dimitrievski pada menit ke-26.
Baca juga: Sedang Tayang Makedonia Utara vs Belanda di RCTI, Dapatkan Link Live Streaming di Sini
Ia mampu menuntaskan sebuah skema serangan balik kilat yang dibangun oleh rekan-rekannya.
Donyel Malen mengawali counter attack Oranje dengan melakukan giringan bola cepat dari lini belakang sendiri.
Ia akhirnya dapat merangsek ke kotak penalti lawan dan memberikan umpan pada Depay.
Pemain anyar Barcelona ini tak menemui kesulitan berarti kala merobek jala Makedonia Utara untuk membawa Belanda unggul 0-1.
Jalannya Laga
Belanda tak mau berleha-leha meski sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2020.
Baca juga: Daftar Susunan Pemain Makedonia Utara vs Belanda, Saksikan di RCTI Pukul 23.00 WIB
Ditambah lagi, pasukan tempur Frank de Boer juga sudag pasti jadi juara Grup C.
Dua hal tersebut tak menghalangai Oranje untuk tampil agresif sejak menit awal.
Ryan Gravenberch mencoba melepaskan tendangan dari luar kotak penalti pada menit ke-2 babak pertama.
Namun, sepakan pemain Ajax Amsterdam ini masih melambung di atas mistar penjaga gawang Makedonia Utara.
Makedonia Utara tak hanya pasrah menunggu serangan dari tim lawan datang.
Goran Pandev cs beberapa kali mempertontonkan set-up serangan yang membahayakan Oranje.
Pada menit ke-9, Makedonia Utara benar-benar mengejutkan Oranje.
Trickovski merobek jala Stekelenburg dengan tendangan terarah ke pojok.
Sayangnya, keriangan pemain Makedonia Utara dengan cepat buyar.
Trickovski ternyata berdiri dalam posisi offside saat menerima umpan dari Goran Pandev.
Belanda seakan tersentak dengan gol lawan yang dianulir tersebut.
Mereka langsung keluar menyerang dengan memanfaatkan umpan lambung dan terobosan dari lini tengah.
Hal itu dilakukan lantaran sang lawan menerapkan garis pertahanan yang cukup tinggi.
Frenki de Jong cs semakin intens menggempur pertahanan Makedonia Utara saat laga memasuki menit ke-20.
Serangan dari berbagai sisi diperagakan oleh tim Negeri Kincir Angin.
Namun, Makedonia Utara tampil cukup solid untuk menghalau segala serangan yang tertuju ke arah mereka.
Pada menit ke-21, Makedonia Utara hampir saja membuka keunggulan.
Trajkovski melepas tendangan keras menyusur tanah dari luar kotak penalti.
Sayangnya, upaya tersebut masih digagalkan tiang gawang.
Kedudukan di babak pertama ini benar-benar berubah pada menit ke-24.
Sebuah skema serangan balik super cepat dilakukan oleh Oranje yang diawali pergerakan apik oleh Donyell Malen.
Malen lantas merangsek ke kotak penalti Makedonia Utara dan melepas umpan kepada Depay yang berlari tak jauh darinya.
Pemain anyar Barcelona ini sukses menggetarkan jala Dimitrievski.
Baca juga: Jadwal Euro 2021 Live TV Hari Ini: Makedonia Utara vs Belanda dan Ukraina vs Austria
Skor pun berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan Belanda.
Setelah itu, serangan dari Belanda tak lagi gencar.
Anak asuh Frank de Boer menurunkan tempo permainan.
Sembari sesekali memeberi ancaman nyata ke gawang lawan.
Berita terkait Euro 2020 lainnya
(Tribunnews.com/Guruh)