Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Profil Argentina, Penantang Brasil di Final Copa America 2021: Capaian & Daftar Skuat Albiceleste

Argentina akan menghadapi Brasil di final Copa America 2021 di Stadion Maracana, Brasil akhir pekan ini, Minggu (11/7/2021) pukul 07.00 WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Profil Argentina, Penantang Brasil di Final Copa America 2021: Capaian & Daftar Skuat Albiceleste
NELSON ALMEIDA / AFP
Pemain Argentina Lautaro Martinez (kiri bawah) merayakan dengan pemain Argentina Lionel Messi dan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Kolombia selama pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 6 Juli 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Argentina akan menghadapi Brasil di final Copa America 2021 di Stadion Maracana, Brasil akhir pekan ini, Minggu (11/7/2021) pukul 07.00 WIB.

Keduanya terakhir bertemu di final Copa America pada 2007 di Venezuela. Brasil mengalahkan Argentina dengan skor mencolok 3-0 berkat gol Baptista, Ayala, dan Dani Alves kala itu.

Sebagai pemegang gelar Copa America terbanyak kedua (setelah Uruguay), Argentina memiliki peluang juara yang besar musim ini.

Tim asuhan Lionel Scaloni tidak pernah kalah sejak 2019 lalu. Kekalahan terakhir Argentina saat melawan Brasil di semifinal Copa America 2019.

Baca juga: 4 Alasan Argentina Juara Copa America 2021: Faktor Lionel Messi & Martinez hingga Striker Brasil

Baca juga: Jadwal Siaran Copa America 2021, Perebutan Juara 3 Kolombia vs Peru & Final Brasil vs Argentina

Pemain Argentina Lautaro Martinez (kiri bawah) merayakan dengan pemain Argentina Lionel Messi dan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Kolombia selama pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 6 Juli 2021.
Pemain Argentina Lautaro Martinez (kiri bawah) merayakan dengan pemain Argentina Lionel Messi dan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Kolombia selama pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 6 Juli 2021. (NELSON ALMEIDA / AFP)

Apalagi sejak dipegang kendali oleh Lionel Scaloni yang menggantikan Jorge Sampaoli setelah Piala Dunia 2018 lalu.

Dalam 33 pertandingan yang dikomandoi Scaloni, Argentina meraih 19 kemenangan, 10 hasil imbang, dan 4 kekalahan.

Dalam capaian tersebut, Scaloni berhasil menorehkan sejarah, membawa Albiceleste tak terkalahkan dalam 19 laga (11 menang, 8 seri), yang merupakan terpanjang kedua dalam sejarah timnas Argentina, dilansir situs resmi Copa America.

Berita Rekomendasi

Argentina juga memiliki catatan yang tak kalah impresif dalam gelaran Copa America, Albiceleste adalah tim pencetak gol terbanyak dengan total 462 gol dan memiliki kemenangan terbesar 12-0 atas Ekuador pada 1942.

Albiceleste meraih 122 kemenangan, lebih banyak dari pada capaian kontestan Copa America lainnya, dan hanya merasakan 33 kekalahan, satu tim terbaik dalam gelaran ini.

Baca juga: Head to Head Brasil vs Argentina, Pertarungan Neymar vs Messi di Final Copa America 2021

Untuk final melawan Brasil nanti, faktor andalan Lionel Scaloni yang bisa jadi pembeda adalah Lionel Messi.

Pemain yang kini diambang ketidakjelasan soal klubnya itu sudah mengemas empat gol dan lima assist untuk Argentina, torehan paling banyak dibandingkan pemain lainnya di Copa America 2021.

Juara akan menjadi momen paling tepat bagi Argentina saat ini, tak hanya itu, bahkan untuk kapten mereka Lionel Messi.

Argentina telah puasa gelar Copa America selama dua dekade karena terakhir kali merasakan pada 1993 era kepelatihan Alfio Basile.

Sementara Lionel Messi, gelar Copa America akan menjadi pelipur lara, setelah musim lalu hampa tampa trofi dengan Barcelona.

Ini juga akan menjadi momen yang tepat bagi Messi untuk memenangkan trofi Copa America 2021.

"Bangga dan senang menjadi bagian dari tim ini! Selangkah lagi untuk mencapai target," dalam unggahan terbaru Lionel Messi di media sosial pribadinya.

Baca juga: Prediksi Argentina vs Brasil Final Copa America 2021 - Alfio Basile Yakin Albiceleste Juara

Baca juga: Final Copa America 2021 Argentina vs Brasil, Lionel Messi Unggul Segalanya dari Neymar

Para pemain Argentina melakukan selebrasi usai pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 melawan Kolombia di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 6 Juli 2021.
Para pemain Argentina melakukan selebrasi usai pertandingan semifinal turnamen sepak bola Copa America Conmebol 2021 melawan Kolombia di Stadion Mane Garrincha di Brasilia, Brasil, pada 6 Juli 2021. (EVARISTO SA / AFP)

Daftar skuat Argentina

Kiper

Emiliano Martinez (Aston Villa)

Juan Musso (Atalanta)

Agustin Marchesin (Porto)

Franco Armani (River Plate)

Bek

Cristian Romero (Atalanta)

Lisandro Martinez (Ajax)

Lucas Martinez Quarta (Fiorentina)

Nicolas Otamendi (Benfica)

Germann Pezella (Fiorentina)

Nicolas Taglifico (Ajax)

Marcos Acuna (Sevilla)

Gonzalo Montiel (River Plate)

Nahuel Molina (Udinese)

Tengah

Guido Rodriguez (Real Betis)

Leandro Paredes (PSG)

Rodrigo de Paul (Udinese)

Giovani Lo Celco (Tottenham)

Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen)

Nicolas Dominguez (Bologna)

Depan

Nicolas Gonzalez (Fiorentina)

Lionel Messi (-)

Angel Di Maria (PSG)

Julian Alvarez (River Plate)

Angel Correa (Atletico Madrid)

Joaquin Correa (Lazio)

Papu Gomez (Sevilla)

Lautaro Martinez (Inter Milan)

Sergio Aguero (Barcelona)

Pelatih: Lionel Scaloni

Argentina di Copa America 2021

Penyisihan grup

Argentina 1-1 Chile

Argentina 1-0 Uruguay

Argentina 1-0 Paraguay

Bolivia 1-4 Argentina

Perempat Final

Argentina 3-0 Ekuador

Semifinal

Argentina 1(3)-1(2) Kolombia

Head to Head Brasil vs Argentina di Copa America

Brasil 2-0 Argentina  - 3 Maret 2019

Brasil 3-0 Argentina  - 1 Juli 2007

Argentina 2-2 Brasil (adu penalti 2-4) - 26 Juli 2004

Brasil 2-1 Argentina - 11 Juli 1999

Brasil 2-2 Argentina (adu penalti 4-2) - 17 Juli 1995

Berita terkait Copa America 2021

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas