Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Geoffrey Moncada, Kunci Kebangkitan AC Milan, Penemu Mbappe hingga Bernardo Silva

Geoffrey Moncada kunci kebangkitan AC Milan musim lalu, penemu Mbappe hingga Bernardo Silva di Monaco

Penulis: Gigih
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Geoffrey Moncada, Kunci Kebangkitan AC Milan, Penemu Mbappe hingga Bernardo Silva
lagazetta.it
Geoffrey Moncada Talent Scout AC Milan/Geoffrey Moncada kunci kebangkitan AC Milan musim lalu, penemu Mbappe hingga Bernardo Silva di Monaco 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan seolah terbangun dari tidur panjangnya, usai menjadi runner-up Liga Italia, kini mereka bersiap menyambut musim 2020/2021.

Sejauh ini, AC Milan mempermanenkan 2 pemain, yakni Fikayo Tomori dari Chelsea, Sandro Tonali dari Brescia.

Selain itu, ada nama Mike Maignan yang didatangkan dari Lille, menggantikan Donnarumma yang hengkang ke PSG.

Meskipun keputusan mempermanenkan atau mendatangkan pemain ada di tangan Pioli, namun nama Geoffrey Moncada, adalah kunci yang memberikan data pemain untuk didatangkan oleh AC Milan.

Geoffrey Moncada talent scout AC Milan
Geoffrey Moncada

Baca juga: Perhitungan Rinci Antonio Gagliardi, Kunci Italia Juara Euro 2021

Baca juga: Empat Adu Penalti Pertama Italia Selalu Kalah, Azzurri Makin Fasih Adu Penalti Sejak Tahun 2000

Moncada adalah nama besar dalam bidang talent scout, pasalnya, ia yang membuat golden generation AS Monaco yang saat itu diperkuat Kylian Mbappe, Bernardo Silva hingga Fabinho.

Moncada telah menjadi bagian besar dari AC Milan sejak kedatangannya musim lalu.

Ia dianggap sebagai salah satu pencari bakat terbaik di dunia sepak bola dan orang yang membangun tim Monaco yang berkompetisi di semua lini pada 2016-17, memenangkan Ligue 1 dan mencapai semifinal Liga Champions.

Berita Rekomendasi

“Elliott (pemilik AC Milan) meminta untuk mengembangkan area olahraga dengan integerasi antara data, statistik.

"Jadi kami memutuskan untuk membuat dua hal: area pemain muda dan area 'data'.

"Ketika seorang pramuka menyukai seorang pemain, kami melihat angka dan yang lainnya,” ujar Moncada di podcastnya bersama Siempre Milan.

Kemampuan untuk menilai pemain adalah apa yang Moncada cari dalam permainan.

“Jika seorang pemain berusia 20 tahun memiliki permainan yang buruk, mendapat peringkat empat dari 10, tetapi memiliki potensi besar, itu lebih penting bagi saya.

"Saya suka ketika seorang pramuka melihatnya seperti itu dan berkata kepada saya: 'Lihat, dia tidak memiliki permainan yang bagus hari ini, tetapi dia berbakat', Kami terus melacaknya dan mengawasinya lagi.” ujar Mocanda.

Dan itu belum semuanya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas