Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga Italia Pekan Perdana: Juventus dan Tantangan Massimiliano Allegri Jilid Kedua

Juventus dijadwalkan akan bertemu Udinese pada laga pembuka Liga Italia di kandang lawannya, Minggu (22/8/2021).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Liga Italia Pekan Perdana: Juventus dan Tantangan Massimiliano Allegri Jilid Kedua
zimbio.com
Massimiliano Allegri 

TRIBUNNEWS.COM - Tak kurang dari tiga pekan lagi kompetisi sepak bola kasta tertinggi Italia akan kembali bergulir.

Liga Italia musim dijadwalkan baru akan kick off perdana pada hari Sabtu, 21 Agustus 2021 mendatang.

Salah satu tim yang patut dinantikan sepak terjangnya yakni Juventus yang kembali dibesut oleh Massimiliano Allegri.

Allegri akan menjalani periode jabatan yang sama melatih Juventus untuk jilid alias kesempatan kedua.

Juventus dijadwalkan akan bertemu Udinese pada laga pembuka Liga Italia di kandang lawannya, Minggu (22/8/2021).

Baca juga: Start Idaman Juventus bersama Allegri Rawan Gagal Total, Keuntungan AC Milan & Inter Petik 3 Poin

Penyerang Juventus asal Italia Federico Chiesa (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan final Piala Italia (Coppa Italia) Atalanta vs Juventus pada 19 Mei 2021 di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia.
MIGUEL MEDINA / AFP
Penyerang Juventus asal Italia Federico Chiesa (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan final Piala Italia (Coppa Italia) Atalanta vs Juventus pada 19 Mei 2021 di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Baca juga: Ibarat Layu Sebelum Berkembang, Bakat Jens Petter Hauge Berjalan Pilu di AC Milan

Jika menelisik lebih dalam, penunjukkan kembali Massimiliano Allegri sebagai nahkoda baru diharapkan mampu memperbaiki prestasi Juventus pada musim mendatang.

Prestasi Juventus musim lalu memang menurun meskipun berhasil menggondol gelar juara Coppa Italia dan Piala Super Italia di bawah bimbingan Andrea Pirlo.

Berita Rekomendasi

Kegagalan melangkah lebih jauh dalam turnamen Liga Champions dan mempertahankan scudetto menjadi catatan besar Pirlo pada musim perdananya sebagai pelatih Juventus.

Alhasil Juventus akhirnya memutuskan untuk menggantikan Pirlo dengan Allegri yang pernah merasakan kesuksesan besar beberapa tahun lalu di Turin.

Ada banyak masalah yang ada dalam tim Juventus yang kini butuh penyelesaian lewat tangan dingin Allegri.

Sebagaimana misal masalah pertama perihal meredupnya sinar kebintangan Paulo Dybala dalam beberapa musim terakhir.

Sempat menjadi tokoh sentral permainan Juventus, Dybala menghilang perannya karena terganggu cedera yang memaksanya absen dari lapangan hijau.

Penampilan buruk bahkan diperlihatkan Dybala sepanjang musim lalu dimana ia mengalami situasi berat lantaran permasalahan cedera.

Baca juga: Dilema Lini Depan Juventus, Antara Ronaldo dan Dybala, Pilihan Allegri hingga Ambisi Liga Champions

Dikala kontraknya bersama Juventus yang hanya tinggal menyisakan 12 bulan saja.

Masa depan Dybala semakin panas apalagi jika ia tidak mampu tampil dalam performa terbaiknya pada musim ini.

Kerugian akan didapatkan Dybala maupun Juventus jika hal itu terjadi.

Penyerang Juventus asal Argentina Paulo Dybala (kiri) mengalahkan gelandang Argentina Udinese Roberto Pereyra selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Udinese pada 3 Januari 2021 di stadion Juventus di Turin.
Marco BERTORELLO / AFP
Penyerang Juventus asal Argentina Paulo Dybala (kiri) mengalahkan gelandang Argentina Udinese Roberto Pereyra selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs Udinese pada 3 Januari 2021 di stadion Juventus di Turin. Marco BERTORELLO / AFP (Marco BERTORELLO / AFP)

Kembalinya Allegri tentu menjadi harapan tersendiri bagi sang pemain untuk membantu performanya kembali membaik.

Allegri kini memiliki tugas utama untuk bisa membantu Dybala menemukan sentuhan terbaiknya kembali dalam balutan jersey nomor sepuluh Juventus.

Baca juga: Juventus di Antara Ronaldo dan Dybala, Pilihan Allegri dan Penyesuaian Taktik

Masalah kedua yang harus dituntaskan Allegri adalah optimalisasi pembagian peran antara Dybala dan Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo harus mampu diberi peran yang seimbang dengan Dybala dalam kolaborasinya membangun serangan Juventus.

Selama ini keduanya kerap kali bertubrukan peran, bahkan salah satu alasan menurunnya sinar Dybala lantaran peran dominan yang diambil Ronaldo.

Dua pemain Juventus, Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala (kanan) merayakan kemenangan di kandang Manchester United.
Dua pemain Juventus, Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala (kanan) merayakan kemenangan di kandang Manchester United. (evening standard)

Hal itu menjadi tugas Allegri agar bisa sama-sama mengoptimalkan potensi keduanya dengan pemberian peran yang bijak di atas lapangan.

Jika Allegri mampu memaksimalkan kualitas Ronaldo dengan tanpa merusak peran Dybala, maka Juventus akan menuai keuntungan dalam permainan.

Masa depan Ronaldo juga akan menjadi hal menarik yang perlu diselesaikan Allegri bersama Juventus pada musim depan.

Masalah berikutnya yang harus diselesaikan Allegri lewat tangan dinginnya adalah pemaksimalan potensi Matthijs De Ligt.

Setelah menjadi pemain baru dengan saga transfer terbesar Juventus dalam satu dekade terakhir.

De Ligt masih belum terlihat optimal performanya selama berkostum Juventus.

Baca juga: Massimiliano Allegri Kembali Datang, Nego Alot Paulo Dybala dan Juventus Segera Temui Titik Terang

Pemain asal Ajax itu masih kerapkali melakukan kesalahan yang amat disayangkan merugikan Juventus pada situasi krusial.

Kurangnya fokus dalam hal konsentrasi menjadi salah satu hal yang terlihat dalam diri De Ligt selama ini di Juventus.

Matthijs de Ligt
Matthijs de Ligt (TWITTER.COM/BIANCONERIZONE)

Dengan adanya duo veteran palang pintu pertahanan dalam diri Leonardo Bonucci dan Georgio Cheillini seharusnya De Ligt tak boleh menyia-yiakan kesempatan untuk terus belajar ke keduanya.

Allegri pun diharapkan bisa membantu pengoptimalkan potensi yang dimiliki De Ligt sebagai salah satu palang pintu tangguh pertahanan Juventus pada tahun-tahun mendatang.

Itulah beberapa masalah Juventus yang butuh solusi dari Massimiliano Allegri selaku pelatih Juventus.

Ikuti berita lainnya terkait Liga Italia

Jadwal Liga Italia Gironata 1

Bologna vs Salernitana

Cagliari vs Spezia

Empoli vs Lazio

Verona vs Sassuolo

Inter vs Genoa

Napoli vs Venezia

Roma vs Fiorentina

Sampdoria vs AC Milan

Torino vs Atalanta

Udinese vs Juventus

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas