Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Seperti Ini Reaksi FIFA atas Dihentikannya Laga Brasil Vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022

FIFA mengeluarkan pernyataan resmi tentang pertandingan Brasil vs Argentina yang ditangguhkan.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Seperti Ini Reaksi FIFA atas Dihentikannya Laga Brasil Vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022
NELSON ALMEIDA / AFP
LAGA DIHENTIKAN- Pemain Argentina Lionel Messi (kiri) dan pemain Brasil Neymar terlihat setelah petugas dari Badan Pengawasan Kesehatan Nasional (Anvisa) masuk ke lapangan untuk menghentikan pertandingan sepak bola kualifikasi Amerika Selatan untuk Piala Dunia FIFA Qatar 2022 antara Brasil dan Argentina di Neo Quimica Arena, juga dikenal sebagai Corinthians Arena, di Sao Paulo, Brasil, pada 5 September 2021. 

TRIBUNNEWS.COM, SAO PAULO- FIFA mengeluarkan pernyataan resmi tentang pertandingan Brasil vs Argentina yang ditangguhkan.

Pertandingan Brasil melawan Argentina itu mungkin tidak bisa dilakukan pertandingan ulangan.

Badan sepak bola dunia itu akhirnya memecah kebisuan terkait kisruh skorsing kualifikasi Piala Dunia di Sao Paulo, Senin (6/9/2021) WIB kemarin.

FIFA akhirnya memecah keheningan mereka mengenai insiden kontroversial. Laga yang baru berjalan sekitar 6 menit disetop tiba-tiba.

Pertarungan Brasil vs Argentina merupakan laga yang sangat dinanti-nantikan penggemar sepak bola kemarin, badan sepak bola dunia mengeluarkan pernyataan resmi.

Pertandingan dihentikan setelah polisi federal Brasil dan otoritas medis Brasil memasuki lapangan dan menghentikan pertandingan, prosesnya menimbulkan banyak kebingungan, dan sangat disayangkan laga tak bisa dilanjutkan.

Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi pada momen petugas kesehatan menggeruduk masuk lapangan untuk menghentikan laga Brasil Vs Argentina di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi pada momen petugas kesehatan menggeruduk masuk lapangan untuk menghentikan laga Brasil Vs Argentina di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022. (Tangkap Layar Sportskeeda)

Terungkap, bahwa empat pemain Argentina – Emiliano Martinez, Emiliano Buendia, Cristian Romero dan Giovani Lo Celso dicari untuk penahanan dan deportasi setelah diduga memalsukan dokumen ketika memasuki negara itu. Itu dilakukan untuk menghindari masa karantina wajib 14 hari.

Berita Rekomendasi

Akibatnya, kekacauan pun terjadi, dengan para pelatih dan anggota staf kedua tim nasional melakukan dialog mendalam dengan pihak berwenang Brasil di depan kamera untuk mencari solusi.

Solusi tidak pernah datang, mengakibatkan para pemain Argentina keluar dari lapangan dan beberapa jam kemudian, meninggalkan negara itu karena pertandingan telah ditangguhkan.

CONMEBOL dengan cepat mengungkapkan bahwa karena pertandingan ini adalah kualifikasi Piala Dunia, FIFA akan mengambil keputusan atas kasus ini karena berada di bawah yurisdiksi mereka.

Dalam pernyataan publik pertama mereka sejak insiden ini, badan sepak bola dunia mengumumkan bahwa penyelidikan akan dilakukan oleh badan-badan disiplin sebelum memberikan penilaian.

"FIFA menyesali adegan sebelum penangguhan pertandingan antara Brasil dan Argentina untuk kualifikasi CONMEBOL Piala Dunia 2022 yang mencegah jutaan penggemar menikmati pertandingan antara dua negara sepakbola paling penting di dunia," bunyi pernyataan itu.

"Laporan resmi pertandingan pertama telah dikirim ke FIFA. Informasi ini akan dianalisis oleh badan disiplin yang kompeten dan keputusan akan diambil pada waktunya."

FIFA mengisyaratkan bahwa satu negara bisa diganjar denda, atau lebih buruk lagi, dinyatakan kalah.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas