Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Donnarumma Kena Amukan Penggemar AC Milan, Mino Raiola Pertanyakan Ketegasan Rossoneri

Agen Gianluigi Donnarumma, Mino Raiola mempertanyakan sikap AC Milan yang tidak bisa menangani masalah cercaan yang dialamatkan kepada kliennya itu.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Donnarumma Kena Amukan Penggemar AC Milan, Mino Raiola Pertanyakan Ketegasan Rossoneri
Marco BERTORELLO / POOL / AFP
Penjaga gawang Italia Gianluigi Donnarumma (tengah) dihibur oleh bek Italia Leonardo Bonucci (kedua dari kiri) setelah gagal untuk menghentikan gol penyerang Spanyol Ferran Torres (tidak menarik pada pertandingan sepak bola semifinal UEFA Nations League antara Italia dan Spanyol di San Siro (Giuseppe-Meazza ) stadion di Milan, pada 6 Oktober 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Agen Gianluigi Donnarumma, Mino Raiola mempertanyakan sikap AC Milan yang tidak bisa menangani masalah cercaan yang dialamatkan kepada kliennya tersebut.

Seperti diketahui bahwa cercaan yang diterima Donnarumma saat kembali ke kandang AC Milan dalam balutan jersey Timnas Italia memang tergolong keras.

Donnarumma seakan mendapatkan sambutan bernada permusuhan dari para ultras penggemar AC Milan.

Bahkan, salah satu bentuk kecaman keras dilakukan penggemar AC Milan dengan memasang spanduk bernada kontroversi di sebuah jembatan kota Milan.

Baca juga: Inter Milan Diminta Sabar Soal Hakan Calhanoglu yang Memburuk, Para Penguras Kocek Bakal Didepak

Baca juga: Efek Domino Pengambilalihan Newcastle United Sasar Inter Milan, Keputusan di Tangan Nerazzurri

Milanisti, pendukung setia AC Milan, membuat spanduk yang berisi kecaman dan penolakan terhadap Gianluigi Donnarumma jelang laga Italia Vs Spanyol pada semifinal Nations League, Kamis (7/10/2021) dini hari di San Siro, Milan. Milanisti sepertinya masih sakit hati terhadap keputusan Gigio -sapaan Donnarumma- karena menolak memperpanjang kontrak dengan Milan dan memilih hengkang PSG yang menawarkan gaji lebih tinggi.
Milanisti, pendukung setia AC Milan, membuat spanduk yang berisi kecaman dan penolakan terhadap Gianluigi Donnarumma jelang laga Italia Vs Spanyol pada semifinal Nations League, Kamis (7/10/2021) dini hari di San Siro, Milan. Milanisti sepertinya masih sakit hati terhadap keputusan Gigio -sapaan Donnarumma- karena menolak memperpanjang kontrak dengan Milan dan memilih hengkang PSG yang menawarkan gaji lebih tinggi. (tangkap layar football-italia)

Spanduk bernada provokatif itu kurang lebih bermakna bahwa Donnarumma sudah tidak diterima lagi di Milan.

Situasi semakin memanas ketika Donnarumma turun sebagai starter membela Italia melawan Spanyol.

Beberapa pendukung Italia yang tampaknya juga merupakan penggemar AC Milan memberikan siulan tiada henti yang dialamatkan kepada Donnarumma.

Baca juga: Kado Ultah Anti Mainstream Pemain AC Milan - Bawa Prancis ke Partai Final & Main Bareng Saudaranya

Berita Rekomendasi

Keputusan Donnarumma untuk tidak memperpanjang kontrak bersama AC Milan tampaknya menjadi alasan mengapa para penggemar Rossoneri memberikan sambutan demikian.

Berbagai sambutan menyakitkan itulah yang dikecam balik oleh Mino Raiola selaku agen sang pemain.

Raiola merasa muak dengan perlakukan yang diterima kliennya tersebut saat memainkan laga di San Siro.

Penjaga gawang Italia Gianluigi Donnarumma (tengah) dihibur oleh bek Italia Leonardo Bonucci (kedua dari kiri) setelah gagal untuk menghentikan gol penyerang Spanyol Ferran Torres (tidak menarik pada pertandingan sepak bola semifinal UEFA Nations League antara Italia dan Spanyol di San Siro (Giuseppe-Meazza ) stadion di Milan, pada 6 Oktober 2021.
Penjaga gawang Italia Gianluigi Donnarumma (tengah) dihibur oleh bek Italia Leonardo Bonucci (kedua dari kiri) setelah gagal untuk menghentikan gol penyerang Spanyol Ferran Torres (tidak menarik pada pertandingan sepak bola semifinal UEFA Nations League antara Italia dan Spanyol di San Siro (Giuseppe-Meazza ) stadion di Milan, pada 6 Oktober 2021. (Marco BERTORELLO / POOL / AFP)

Agen pemain yang terkenal dengan berbagai sisi kontroversialnya itu mempertanyakan sikap AC Milan yang terkesan diam saja melihat para penggemarnya melakukan hal tidak pantas.

"Saya muak dengan siulan yang mengarah kepada Donnarumma, sekarang saya bertanya mengapa Milan tidak turun tangan menjauhkan perselisihan tersebut," tegas Raiola kepada Corriere dello Sports.

"Seharusnya AC Milan membelanya dengan cara tertentu sejak setelah spanduk tercela itu muncul di sebuah jembatan Milan,".

Lebih lanjut, Raiola mempertanyakan kembali apa yang menjadi dasar fans AC Milan memberikan sedemikian buruk kepada Donnarumma.

PSG resmi datangkan Gianluigi Donnarumma dengan status bebas transfer dari AC Milan, Kamis (15/7/2021)
PSG resmi datangkan Gianluigi Donnarumma dengan status bebas transfer dari AC Milan, Kamis (15/7/2021) (Website PSG)

Baca juga: Donnarumma Disoraki Habis-habisan, Capello: Dia Tidak Tahu Terima Kasih ke AC Milan

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
2
Napoli
18
13
2
3
27
12
15
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
18
11
2
5
33
25
8
35
5
Fiorentina
17
9
5
3
31
15
16
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas