Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil UEFA Nations League - Italia Tundukkan Belgia 2-1, Gianluigi Donnarumma Dikolongin

Italia memastikan juara ketiga UEFA Nations League seusai menundukkan Belgia dengan skor 2-1 di Stadion Allianz, Turin.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil UEFA Nations League - Italia Tundukkan Belgia 2-1, Gianluigi Donnarumma Dikolongin
MASSIMO RANA / POOL / AFP
Penjaga gawang Italia Gianluigi Donnarumma menangkap bola saat pertandingan perebutan tempat ketiga UEFA Nations League antara Italia dan Belgia, di Juventus Stadium, di Turin, pada 10 Oktober 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Italia memastikan titel juara ketiga di UEFA Nations League usai mengalahkan Belgia, Minggu (10/10/2021).

Tersaji di Stadion Allianz, Turin, Italia sukses mengakhiri perlawanan Belgia lewat skor 2-1.

Kemenangan Gli Azzurri dilesakkan oleh Nicolo Barella dan eksekusi penalti Domenico Berardi.

Sedangkan The Red Devils mendapatkan gol hiburan melalui Charles de Ketelaere.

Uniknya, lesakan pemain 20 tahun ini tersaji setelah 'ngolongin' kiper Timnas Italia, Gianluigi Donnarumma.

Baca juga: Hasil Italia vs Belgia Babak I UEFA Nations League - Federico Chiesa Mubazir Peluang, Skor 0-0

Baca juga: Live Streaming Mola TV, Italia vs Belgia UEFA Nations League, Malam Ini Pukul 20.00 WIB

Gelandang Italia Nicolo Barella merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola perebutan tempat ketiga UEFA Nations League antara Italia dan Belgia, di Stadion Juventus, di Turin, pada 10 Oktober 2021.
Gelandang Italia Nicolo Barella merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola perebutan tempat ketiga UEFA Nations League antara Italia dan Belgia, di Stadion Juventus, di Turin, pada 10 Oktober 2021. (Marco BERTORELLO / AFP)

Jalan Pertandingan

Italia langsung tampil menggebrak sejak menit awal. Digawangi Nicolo Barella dan Manuel Locatelli, Gli Azzurri memainkan umpan-umpan pendek merapat.

Berita Rekomendasi

Belum genap lima menit pertandingan, gawang Belgia nyaris kebobolan melalui Federico Chiesa.

Namun sayang, tembakan winger Juventus ini masih dapat diantisipasi Jan Vertonghen.

Belgia mencoba untuk meredam agresifitas permainan Italia dengan memperlambat tempo permainan.

Anak asuh Roberto Martinez memilih untuk membuild-up serangan sembari mencari celah di lini pertahanan Gli Azzurri.

Belgia memainkan permainan yang solid. Khususnya dalam hal bertahan.

The Red Devils juga menerapkan transisi yang rapi. Baik itu dari menyerang ke bertahan maupun sebaliknya.

Alexis Saelemaekers yang mengemban tugas sebagai winger mencoba untuk menusuk ke area dalam kotak penalti Italia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
23
17
5
1
56
21
35
56
2
Arsenal
24
14
8
2
49
22
27
50
3
Nottm Forest
24
14
5
5
40
27
13
47
4
Chelsea
24
12
7
5
47
31
16
43
5
Man. City
24
12
5
7
48
35
13
41
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas