Berita Milan, Krisis Lini Belakang Bertambah, Theo Hernandez Positif Covid, Maignan Menepi 10 Pekan
Krisis lini belakang MIlan bertambah. Milan diperkirakan akan kehilangan Theo Hernandez setidaknya selama dua pekan. Maignan menepi 10 pekan
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Situasi krisis pemain di AC Milan bertambah gawat.
Terbaru, Milan mengumumkan bek mereka Theo Hernandez telah dinyatakan positif COVID-19.
“AC Milan mengumumkan bahwa Theo Hernández yang telah kembali dari timnas, dinyatakan positif melakukan swab di rumahnya. Otoritas kesehatan setempat yang relevan telah diinformasikan dan sang pemain dalam kondisi baik,” bunyi pernyataan resmi.
Bek sayap Timnas Prancis itu dimasukkan dalam skuad Prancis untuk Final Four Nations League dan berkontribusi pada kemenangan Les Blues dengan satu gol dan satu assist dalam dua pertandingan.
Rekan senegaranya dan gelandang Juventus, Adrien Rabiot telah dites positif COVID pekan lalu, setelah semifinal Prancis melawan Belgia di Turin.
Baca juga: Berita Milan, Rossoneri Krisis Kiper, Mirante Pilihan Darurat, Donnarumma: Hatiku Selalu Rossonero
Baca juga: Berita Inter, Buru Striker Setinggi 2 Meter, de Vrij Mau ke Liga Inggris, Radu-Inzaghi Bisa Reuni
Menurut laporan di Prancis, Rabiot adalah salah satu pemain yang menolak vaksinasi. Untuk situasi Theo Hernandez, belum diketahui apakah sang pemain sudah divaksinasi atau belum.
Pemain berusia 24 itu, mencetak satu gol dan mencatatkan tiga assist dalam sembilan penampilan di semua kompetisi bersama Rossoneri sejauh musim ini.
Dia melakukan debut seniornya di Timnas Prancis September lalu dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Finlandia.
Kontraknya di San Siro berakhir pada Juni 2024, tetapi menurut beberapa laporan di Italia, Rossoneri bersedia memperpanjang masa tinggalnya di klub dengan memberinya kenaikan gaji.
Atas kabar ini, Milan diperkirakan akan kehilangan Theo Hernandez setidaknya selama dua pekan. Sang pemain harus menjalani isolasi secara mandiri dalam pantauan petugas medis.
Baca juga: Persis Solo Depak Eko Purjianto Seusai Tuai Hasil Minor di Dua Laga Beruntun?
Mike Maignan Menepi 10 Pekan
Baca juga: Kabar Milan, Kiper 38 Tahun Direkrut Gantikan Mike Maignan yang Cedera, Ini Profil Antonio Mirante
Sebelumnya, lini belakang AC Milan diterpa pukulan berat atas kabar cederanya kiper utama mereka, Mike Maignan.
Teranyar, Milan mengkonfirmasi Mike Maignan akan absen setidaknya selama '10 minggu.
Sebuah pernyataan mengkonfirmasi, ligamen pergelangan tangan Maignan dioperasi dan dipasangi sekrup untuk menstabilkan tulang skafoid yang patah.
Maignan telah berurusan dengan rasa sakit di pergelangan tangan kirinya selama sekitar sebulan.
Dia mengeluhkan nyeri setelah menyelamatkan penalti striker Liverpool, Mohamed Salah di Anfield.
Baca juga: Berita Man United, Solskjaer Rombak Formasi dan Line-up, MU Hadapi 4 Masalah Jelang Dua Laga
Nyerinya bertambah setelah berbenturan dari Luis Suarez saat Milan menderita kekalahan 2-1 di Liga Champions dari Atletico Madrid.
Setelah berkonsultasi dengan dokter spesialis, kondisi Mike Maignan diputuskan untuk menjalani operasi.
Dilaporkan dia akan absen setidaknya selama dua bulan, tetapi saran medis untuk kondisinya saat adalah beristirahat selama tiga bulan ke depan.
Laporan tersebut juga menyebut, pergelangan tangan Maignan akan menjalani terapi selama enam minggu dan dia diharapkan bisa kembali ke lapangan dalam waktu 10 minggu. .
Fraktur skafoid diidentifikasi, salah satu tulang kecil pergelangan tangan, dan sekrup logam dimasukkan untuk menstabilkannya.
Baca juga: Berita Milan, Castillejo Hengkang ke Spanyol, Nilai Pasar Theo Melesat, Braida: Milan Bakal Juara
Sebuah lesi (istilah kedokteran untuk merujuk pada keadaan jaringan yang abnormal pada tubuh) juga ditemukan di ligamen di pergelangan tangan kiri, yang diperbaiki selama operasi.
Pertanyaan yang mencuat setelah mengetahui kondisi sang kiper adalah seputar bagaimana dia bisa terus bermain selama hampir sebulan penuh dengan patah tulang di pergelangan tangannya.
Sementara itu, Milan sudah bergerak cepat mengatasi krisi kiper dengan merekrut Antonio Mirante.
Kiper berusia 38 tahun telah dikontrak sebagai agen bebas hingga akhir musim.
Karena Maignan absen selama lebih dari 30 hari, peraturan UEFA mengizinkan perubahan skuad Liga Champions, sehingga penjaga gawang akan diganti dalam daftar oleh Mirante.
Satu-satunya shot-stopper lain yang tersedia adalah Ciprian Tatarusanu, karena Alessandro Plizzari akan absen hingga Januari setelah operasi lutut. (oln/*)