Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

FK Senica Larang Egy Maulana Vikri Gabung Garuda, Timnas Indonesia Tak Full Team di AFF 2020

FK Senica tak mengizinkan Egy Maulana Vikri untuk tampil di Piala AFF 2020 bersama Timnas Indonesia. Skuad Garuda gembos di Piala AFF 2020

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in FK Senica Larang Egy Maulana Vikri Gabung Garuda, Timnas Indonesia Tak Full Team di AFF 2020
Instagram @AFCasiancup
Selebrasi pemain Timnas Indonesia saat mengalahkan China Taipei (Taiwan) dengan skor tipis 2-1 di Play Off Kualifikasi Piala Asia 2023 di Chang Arena, Thailand, Kamis (7/10/2021) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 berpotensi tidak bisa bisa menampilkan kekuatan penuh.

Hal itu lantaran skuad Garuda akan gembos menyusul sejumlah pemain utama yang tak bisa datang bergabung memperkuat tim.

Aturan yang membolehkan klub tak mengirimkan pemain ke timnas pada ajang non-FIFA matchday, membuat sejumlah pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri terhalang mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia.

Baca juga: Gegara Hal Ini Timnas Indonesia Berpotensi Tak Diperkuat Para Pemain Luar Negeri di Piala AFF 2020

Terbaru, Klub Liga Slovakia, FK Senica tidak mengizinkan Egy Maulana Vikri untuk tampil bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Seperti diketahui, timnas Indonesia akan tampil di Piala AFF 2020 pada bulan Desember mendatang.

Demi meraih gelar juara, PSSI berniat untuk mengumpulkan seluruh pemain terbaik Indonesia.

Tidak terkecuali pemain-pemain yang kini berkarier di luar negeri.

Berita Rekomendasi

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengatakan pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah klub.

Baca juga: Aksi-Aksi Egy Maulana Vikri Saat FK Senica Menang Besar, Dua Asis Berhias Tembakan Keras Kena Mistar

Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri saat gabung latihan perdana dengan timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (19/5/2021).
Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri saat gabung latihan perdana dengan timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (19/5/2021). (Media PSSI)

Baca juga: Keluhan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia U-23 Terjawab di Ajang Piala AFF 2020

"Kami melakukan komunikasi," kata Yunus Nusi dikutip dari Bolanas, Kamis (4/11/2021).

Yunus Nusi berharap klub-klub tersebut mau melepas pemainnya demi timnas Indonesia.

"Kami harap negara-negara yang dimana pemain-pemain kami di sana dan pada Desember ini pertandingannya tidak terlalu ketat," ujar Yunus Nusi.

"Sehingga klub-klub mereka bisa memberikan izin kepada kami."

"Kami berusaha maksimal karena Piala AFF ini bagian dari harga diri di Asia Tenggara," imbuhnya.

Namun, Pil pahit harus diterima PSSI setelah permintaan tersebut ditolak oleh FK Senica.

Baca juga: Piala AFF 2020, Perbedaan Mencolok Lawan Ujicoba Timnas Indonesia dan Singapura

Skuat Timnas Indonesia saat melawan Vietnam pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6/2021).
Skuat Timnas Indonesia saat melawan Vietnam pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6/2021). (PSSI.org)

FK Senica tak mengizinkan Egy Maulana Vikri untuk tampil di Piala AFF 2020.

Direktur Olahraga FK Senica, David Balda, menjelaskan alasan mengapa pihaknya melarang Egy Maulana Vikri bergabung dengan timnas Indonesia.

David Balda mengatakan FK Senica hanya akan melepas Egy disaat FIFA Matchday.

Sementara itu, Piala AFF sendiri memang tak masuk dalam FIFA Matchday.

Oleh karena itu, FK Senica memutskan untuk tak mengizinkan Egy tampil di Piala AFF 2020.

"Kami akan mengizinkannya pergi jika FIFA Matchday," ungkap David Balda dikutip dari Instagram FK Senica Indonesia, Jumat (6/11/2021).

David Balda menegaskan bahwa Egy akan tetap bersama FK Senica pada bulan Desember nanti.

"Piala AFF bukan pertandingan FIFA Matchday," tegas David Balda.

"Dia (Egy) akan tetap bersama kami hingga pertandingan terakhir," sambungnya.

Egy saat ini memang menjadi salah satu pemain yang sangat diandalkan oleh FK Senica.

Tak heran apabila FK Senica tak ingin kehilangan salah satu pemain kuncinya. (Unggul Tan Ngasorake/Bolanas)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
12
6
4
2
22
13
9
22
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas