Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ada Reuni Ala Persib di Laga Timnas Indonesia vs Afghanistan - Farshad Noor Jumpa Ezra & Igbonefo

Laga Timnas Indonesia menghadapi Afghanistan berpotensi menyajikan reuni ala Persib yang mempertemukan Igbonefo dan Ezra dengan Farshaad Noor.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Ada Reuni Ala Persib di Laga Timnas Indonesia vs Afghanistan - Farshad Noor Jumpa Ezra & Igbonefo
PERSIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021 

TRIBUNNEWS.COM - Aroma Persib Bandung tercium dari laga uji coba yang mempertemukan Timnas Indonesia vs Afghanistan, Selasa (16/11/2021).

Timnas Indonesia akan menghadapi Afghanistan dalam laga uji coba dalam rangkaian persiapan menuju Piala AFF 2021.

Laga persahabatan internasional kali ini akan terhampar di Stadion Gloria, Antalya, Turki, pada pukul 20.30 WIB.

Sorotan diberikan kepada satu nama pemain lawan yang namanya tak asing lagi di sepak bola Indonesia, khususnya Bobotoh dan Persib Bandung.

Baca juga: Jadwal Keberangkatan Persib Menuju Venue Seri 3 BRI Liga 1, Maung Bandung Tanpa Igbonefo, Ezra, Made

Baca juga: Jadwal BRI Liga 1 2021, Live Indosiar, Persik Kediri vs Arema FC, Persib Bandung vs Persija Jakarta

Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021 (PERSIB)

Yap, kapten Timnas Afghanistan, Farshad Noor merupakan gelandang tengah yang pernah membela klub asal Kota Kembang itu.

Pemain 27 tahun tersebut hanya sebentar saja membela panji Maung Bandung, tepatnya di gelaran Piala Menpora 2021.

Berdasarkan data dari laman Transfermarkt, Farshad Noor menjadi bagian Maung Bandung dari 21 Maret 2021 hingga 26 April 2021.

Berita Rekomendasi

Selama berada di Maung Bandung, ia tampil tujuh pertandingan dan gagal menorehkan gol maupun assist.

Farshad pada awal kedatangannya di Persib bertugas untuk mengganti kehilangan sosok Kim Jeffrey Kurniawan yang hengkang ke PSS Sleman.

Namun sayang, keberadaan eks pemain PSV Eindhoven ini dinilai kurang mumpuni.

Ia dinilai gagal mengemban tugas yang ditinggalkan Kim yang berakhir pemutusan kontrak kerja.

Pemain PSS Sleman, Saddam Gaffar (kiri) berebut bola dengan pemain Persib Bandung, Victor Igbonefo dalam laga leg kedua babak semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (19/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil melaju ke babak final setelah pada leg kedua ini bermain imbang dengan PSS Sleman dengan skor 1-1 (0-0). Seperti diketahui, pada leg pertama, Persib Bandung berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1. Tribunnews/Jeprima
Pemain PSS Sleman, Saddam Gaffar (kiri) berebut bola dengan pemain Persib Bandung, Victor Igbonefo dalam laga leg kedua babak semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (19/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil melaju ke babak final setelah pada leg kedua ini bermain imbang dengan PSS Sleman dengan skor 1-1 (0-0). Seperti diketahui, pada leg pertama, Persib Bandung berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/Jeprima)

Kini, pemain yang pernah menjadi rekan satu tim Stefano Lilipaly di SC Cambuur ini membela klub asal Bahrain, Al Hala SC.

Belum diketahui apakah Farshad Noor akan menjadi starting line-up pada laga kali ini.

Andai ia tampil sejak menit awal, dia berpeluang besar bentrok melawan bekas rekan satu timnya di Persib, Viktor Igbonefo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas