Sorotan Kekalahan Persija Jakarta dari Borneo FC di BRI Liga 1: Kado Ultah Ambyar, Gol Simic Mubazir
Persija Jakarta gagal mengamankan 3 poin sebagai kado ultah ke-93 setelah takluk dari Borneo FC lewat skor 2-1 di pekan ke-14 BRI Liga 1 2021.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Kekalahan Persija Jakarta atas Borneo FC di pekan ke-14 BRI Liga 1 2021 menghadirkan sejumlah catatan, Senin (29/11/2021).
Tersaji di Stadion Moch Sebroto, Megelang, Borneo FC sukses mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-1.
Kepastian Pesut Etam menggaransi tiga poin dihasilkan lewat gol Wawan Febrianto dan eksekusi penalti Francisco Torres.
Sedangkan Macan Kemayoran mendapatkan satu gol hiburan lewat bomber andalannya, Marko Simic.
Baca juga: Hasil BRI Liga 1 2021: Persija Tunduk di Kaki Borneo FC 1-2, Wawan Febrianto Pahlawan Pesut Etam
Baca juga: Persija Vs Borneo FC: Duet Riko-Simic Sempat Bawa Macan Kemayoran Unggul 1-0,
Tambahan tiga poin membuat Terens Puhiri dan kolega naik ke tangga tujuh klasemen BRI Liga 1 2021 dengan koleksi 22 angka.
Pesut Etam hanya berjarak dua poin saja dari Persebaya Surabaya yang satu strip di atas mereka.
Adapun untuk Macan Kemayoran, tim Ibu Kota ini tertahan di peringkat ke-10 dengan koleksi 18 poin.
Borneo FC menunjukkan penampilan istimewa, termasuk kemenangan ini menjadi tiga poin keempat secara beruntun diraih dalam pagelaran BRI Liga 1 2021.
Terlepas dari itu, sejumlah sorotan dan fakta tersaji setelah Borneo FC mengalahkan Persija, dilansir dari berbagai sumber.
1. Comeback Pesut Etam
Siapa sangka, Persija Jakarta terlebih dahulu memimpin terlebih dahulu lewat lesakan Simic di menit ke-20.
Sayang, gol Marko Simic terkesan mubazir lantaran tak bisa memastikan tiga poin bagi Macan Kemayoran.
Pesut Etam mampu bangkit dan comeback meraih kemenangan lewat eksekusi penalti Francisco Torres (49') dan Wawan Febrianto (90+2').
2. Macan Kemayoran Kehabisan Bensin