Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSIM Yogyakarta ke 8 Besar, Ada Pesan Buat Kaesang, Ribuan Suporter Gegap Gempita, Bidik Pemain Baru

Seto Nurdiyantoro mengirimkan pesan kepada Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep, seusai tim berjuluk Laskar Mataram memastikan lolos ke babak 

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in PSIM Yogyakarta ke 8 Besar, Ada Pesan Buat Kaesang, Ribuan Suporter Gegap Gempita, Bidik Pemain Baru
TribunSolo.com / Fristin Intan
Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangarep saat bersorak 'Perijap Jepara Kudu Menang' di Stadion Manahan, Senin (29/11/2021). 

"Mari kita bersama-sama berjuang, melangkah step by step, melangkah ke Liga 1. Yogyakarta full senyum," lanjut Seto,

Ditemui seusai penyambutan tim, Seto tak lupa berpesan kepada suporter agar tak berlebihan merayakan keberhasilan tim kebanggaanya lolos ke babak 8 besar.

"Harapannya, silahkan menikmati kebahagiaan kegembiraan lolos ke babak 8 besar, tapi harapan kami tetap minta doa dan dukungannya. Jangan berlebihan, harapan saya, masih ada satu impian. Harapannya saya, meledak kebahagiaannya di sana, simpan kebahagiaan yang terakhir nantinya, harapannya seperti itu," katanya.

Baca juga: Daftar Tim yang Lolos Babak 8 Besar Liga 2 2021, Termasuk Persis Solo dan PSMS Medan

Bidik Pemain Anyar

Pelatih kepala PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiantoro
Pelatih kepala PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiantoro.

Juru taktik PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro, memastikan telah memiliki daftar pemain incaran yang akan didatangkan untuk memperkuat Laskar Mataram mengarungi persaingan di babak 8 besar Liga 2 2021/22.

"Persiapan tentunya mengacu ke 8 besar siapa lawannya, persiapan seperti biasanya tidak ada perubahan. Kalau tentang penambahan pemain memang kami sudah ada beberapa bidikan tapi belum bisa saya berikan informasinya di sini," ujar Seto Nurdiyantoro seusai timnya mengalahkan Persijap Jepara pada laga pamungkas babak penyisihan Grup C di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/11/2021) malam.

"Mudah-mudahan tambahan pemain ini ada kesepakatan dan bisa membantu kami ke tahap berikutnya. Akan semakin banyak pilihan pemain untuk kami," tambah Seto.

Berita Rekomendasi

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, satu tiket ke babak 8 besar dalam genggaman PSIM Yogyakarta usai meraih kemenangan tipis 1-0 atas Persijap Jepara pada laga pamungkas Grup C Liga 2 2021/22 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/11/2021) malam.

Gol semata wayang Laskar Mataram, julukan PSIM Yogyakarta, pada pertandingan ini dicetak lewat tendangan bebas Yudha Alkanza pada menit ke-37.

Dengan kemenangan ini, PSIM Yogyakarta berhasil ke babak delapan besar dengan menempati posisi runner-up Grup C.

PSIM Yogyakarta lolos ke babak 8 besar bersama Persis Solo yang keluar sebagai jawara Grup C.

"Pertama jelas, kami beruntung dan bersyukur karena sampai saat ini Tuhan masih mempercayakan kami lolos ke 8 besar. Berikutnya, kami memberikan apresiasi ke pemain, karena dengan recovery yang nggak begitu lama, mereka masih mau berjuang, masih mau bekerja keras," kata pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro seusai laga.

"Saya ucapkan selamat untuk Persis Solo, telah lolos ke 8 besar bersama kami, mudah-mudahan sukses di 8 besar, dan untuk tim HW tetap semangat, mari jaga marwah sepak bola Indonesia," lanjutnya.

"Terima kasih buat Persis Solo, Cilacap (PSCS), dan kontestan  yang ada di Grup C ini, terima kasih kami telah belajar dengan teman-teman, mudah-mudahan ini membuat kami semakin kuat dan semakin siap," tambah Seto.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas