Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AS Roma Kalah dari Inter Milan, Reaksi Mourinho Bikin Garuk-garuk Kepala

Jose Mourinho memberikan komentar cukup nyeleneh saat AS Roma kandas di tangan Inter Milan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Nuryanti
zoom-in AS Roma Kalah dari Inter Milan, Reaksi Mourinho Bikin Garuk-garuk Kepala
Alberto PIZZOLI / AFP
Pelatih Roma Portugal Jose Mourinho bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AS Salernitana vs AS Roma pada 29 Agustus 2021 di stadion Arechi di Salerno. Jose Mourinho memberikan komentar cukup nyeleneh saat AS Roma kandas di tangan Inter Milan 

TRIBUNNEWS.COM - AS Roma harus mengakui keunggulan Inter Milan dalam duel yang tersaji pada Minggu (5/12/2021) dini hari tadi.

AS Roma kalah dengan skor 0-3 dari Inter Milan saat berlaga di Stadion Olimpico.

Kekalahan ini kembali menjadi torehan minor bagi skuat Giallorossi.

Bek Inter Milan Italia Danilo D'Ambrosio (kiri) dan bek Roma Uruguay Matias Vina (3rdL) melakukan sundulan saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Inter pada 4 Desember 2021 di stadion Olimpiade di Roma.
Bek Inter Milan Italia Danilo D'Ambrosio (kiri) dan bek Roma Uruguay Matias Vina (3rdL) melakukan sundulan saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Inter pada 4 Desember 2021 di stadion Olimpiade di Roma. (Vincenzo PINTO / AFP)

Baca juga: Klasemen & Top Skor Liga Italia - AC Milan Duduki Singgasana, Inter Ngekor, Napoli Turun 2 Peringkat

Sebab, ini merupakan kekalahan ketujuh yang mereka alami sepanjang musim ini.

Padahal Liga Italia beru berjalan sepanjang 16 pekan saja.

Tak ayal, hasil minor ini mengundang reaksi dari pelatih Jose Mourinho.

Mou sejatinya tak begitu mempermasalahkan kekalahan ini.

Baca juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Cukur AS Roma, Lengkungan Indah Calhanoglu & Memori 70 Tahun Silam

Berita Rekomendasi

Hal itu lantaran ia sadar perbedaan kualitas antara kedua tim yang cukup besar.

Pria berusia 58 tahun ini berubah menjadi sosok 'antagonis' kala mendapat sebuah pertanyaan dari wartawan.

Ia nampaknya tak senang dengan pertanyaan yang diajukan tersebut.

Pelatih berjuluk The Special One ini memutuskan tak mau menjawab pertanyaan tersebut.

Ia malah melontarkan sindiran keras kepada penanya tersebut.

"Pekerjaan Anda jauh lebih mudah daripada kami," ungkap Mou dikutip dari 101 Great Goals.

"Itu sebabnya kami mendapat bayaran lebih tinggi dari Anda," sambungnya.

Manajer Jose Mourinho AS Roma terlihat geram saat pertandingan Serie A antara AS Roma dan AC Milan Calcio di Stadio Olimpico, Roma, Italia pada 31 Oktober 2021. (Foto oleh Giuseppe Maffia/NurPhoto)
Manajer Jose Mourinho AS Roma terlihat geram saat pertandingan Serie A antara AS Roma dan AC Milan Calcio di Stadio Olimpico, Roma, Italia pada 31 Oktober 2021. (Foto oleh Giuseppe Maffia/NurPhoto) (Giuseppe Maffia / NurPhoto / NurPhoto via AFP)

Meski demikian, ia tetap memberikan sedikit gambaran tentang jalannya laga.

Mou memuji kualitas Inter Milan yang jauh berada di atas timnya.

AS Roma nyaris tak berkutik di depan Nerazzurri lantaran segala keterbatasan yang ada dalam skuat mereka.

Pasukan Mourinho diketahui tengah diterpa musibah cedera dan kebugaran jelang laga ini.

Ia tak bisa menurunkan nama-nama terbaik untuk meladeni skuat Simone Inzaghi.

"Inter lebih kuat dari kami di situasi normal," ujar Mou.

"Inter jauh lebih kuat dari kami di situasi yang tidak normal."

"Hari ini, dengan banyaknya cedera dan larangan bermain, ini adalah laga yang sangat sulit," lanjutnya.

Reaksi aneh Mou tak berhenti sampai di situ saja.

Baca juga: Kekalahan AS Roma dari Bologna Jadi Sinyal Perubahan Karakter Jose Mourinho

Ia di satu sisi memuji kepemimpinan wasit yang dianggap sangat adil.

Di sisi lain, ia malah 'menyuruh' wasit untuk memberikan kartu kuning kepada pemainnya, Bryan Cristante.

"Wasit melakukan pekerjaannya dengan baik. Ia tidak mempengaruhi hasil laga sama sekali," ucap Mou.

"Hanya saja, dia seharusnya memberi Cristante kartu kuning."

"Selamat untuk Inter," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
19
14
2
3
30
12
18
44
2
Atalanta
18
13
2
3
43
20
23
41
3
Inter Milan
17
12
4
1
45
15
30
40
4
Lazio
19
11
2
6
33
27
6
35
5
Juventus
18
7
11
0
30
15
15
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas