Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Chelsea Melaju ke Final Piala Liga Inggris, Thomas Tuchel Sebut The Blues Cuma Beruntung

Chelsea melangkah ke final Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Tottenham. Thomas Tuchel sebut itu hanya keberuntungan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Chelsea Melaju ke Final Piala Liga Inggris, Thomas Tuchel Sebut The Blues Cuma Beruntung
Adrian DENNIS / AFP
Pelatih kepala Chelsea Jerman Thomas Tuchel memberi isyarat selama pertandingan sepak bola semi final Piala Liga Inggris antara Chelsea dan Tottenham Hotspur di Stamford Bridge, di London pada 05 Januari 2022. Chelsea melangkah ke final Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Tottenham. Thomas Tuchel sebut itu hanya keberuntungan. 

"Kami bermain sangat bagus di 25 hingga 30 menit pertama," ungkap Tuchel dikutip dari Football London.

"Kami lalu kehilangan kendali laga, fokus dan duel-duel penting di atas lapangan. Kami beruntung tak kebobolan saat itu."

"Kami sedikit ceroboh dan tidak peka dengan bahaya yang muncul."

"Saya berpikir di samping lapangan bahwa kami bermain-main dengan api," sambungnya.

Permainan Chelsea sedikit membaik di 15 menit awal babak kedua.

Namun setelah itu, The Blues kembali ke pola yang sama.

Mereka lagi-lagi melakukan hal-hal yang tidak perlu dan membahayakan.

Berita Rekomendasi

Hal tersebut tentu saja perlu dihindari jika mereka ingin menjadi juara di Piala Liga Inggris.

Apalagi calon lawan yang akan mereka hadapi juga bukan tim sembarang.

Striker Tottenham Hotspur Inggris Harry Kane (kanan) bereaksi setelah disikut oleh bek Chelsea asal Prancis Malang Sarr selama pertandingan sepak bola semi final Piala Liga Inggris antara Chelsea dan Tottenham Hotspur di Stamford Bridge, di London pada 05 Januari 2022.
Striker Tottenham Hotspur Inggris Harry Kane (kanan) bereaksi setelah disikut oleh bek Chelsea asal Prancis Malang Sarr selama pertandingan sepak bola semi final Piala Liga Inggris antara Chelsea dan Tottenham Hotspur di Stamford Bridge, di London pada 05 Januari 2022. (Adrian DENNIS / AFP)

Chelsea nantinya akan bersua Arsenal atau Liverpool di laga puncak.

Untuk itu, The Blues perlu tampil konsisten agar bisa meraih gelar tersebut.

"Di babak kedua, kami mulai 15 menit awal dengan baik, tapi setelah itu, ceritanya sama saja," ujar Tuchel.

"Kami kesulitan untuk menghadapi lawan kami. kami kehilangan bola dan kalah dalam duel satu lawan satu."

"Jadi ada banyak ruang untuk peningkatan," lanjutnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas