Persib Bandung Resmi Umumkan 9 Pemain Positif Covid-19, Minta Laga Melawan Persikabo Tetap Digelar
Beberapa jam sebelum kick off, tepatnya pada pukul 10.00 WIB, pihak Persib Bandung mengabarkan bahwa ada 9 pemainnya yang terkonfirmasi Covid-19.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
Apabila berhasil meraih poin penuh, anak asuh Robert Alberts berhak menempati posisi kedua klasemen sekaligus menyamai poin Bhayangkara FC yang turun ke peringkat ketiga.
Saat ini Maung Bandung masih berada di urutan ketiga dengan raihan 40 poin dan terpaut 3 angka dari Bhayangkara FC.
Meskipun ingin mengusung kemenangan, Maung Bandung wajib mewaspadai calon lawannya Persikabo yang menjadi tim produktif nomor dua pada BRI Liga 1 2021.
Persikabo sejauh ini telah mencetak gol ke gawang para musuhnya sebanyak 31 gol.
Baca juga: Berita Persib Bandung: Robert Alberts Ditinggal Dua Pemain Jelang Hadapi Persikabo
Baca juga: Sorotan BRI Liga 1 - Momentum Persib, Persebaya & Bali United Manfaatkan Kekalahan Bhayangkara FC
Pasukan Liestiadi hanya kalah 7 gol dari Persebaya Surabaya yang menyandang status tim paling terproduktif.
Dari 31 gol yang telah dibukukan Persikabo, ada 13 yang lesakan yang lahir dari striker asingnya Ciro Alves.
(Tribunnews.com/Ipunk)