Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta vs PSM Makassar BRI Liga 1, Tekad Joop Gall Bawa Laskar Pinisi Lolos Degradasi

PSM Makassar wajib menang ketika menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan 32 sore ini, Senin (21/3/2022).

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Persija Jakarta vs PSM Makassar BRI Liga 1, Tekad Joop Gall Bawa Laskar Pinisi Lolos Degradasi
Tribunnews/Muhammad Nursina
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic (kanan) mengontrol bola diganggu gelandang PSM Makassar, Sutanto Tan (kedua kanan) pada laga pekan keenam belas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (7/12/2021) malam. Persija Jakarta menang telak dengan skor 0-3 (0-0) berkat gol yang dicetak Marko Simic (54'), Osvaldo Haay (64'), dan Braif Fatari (90+1'). Tribunnews/Muhammad Nursina 

TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar wajib menang ketika menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan 32 sore ini, Senin (21/3/2022).

Hal itu dikarenaka posisi PSM Makassar di klasemen BRI Liga 1 belum aman untuk lolos dari degradasi.

PSM Makassar duduk di peringkat 13 dengan koleksi 35 poin.

Koleksi poin tersebut hanya selisih lima angka dengan Persipura yang berada di zona merah degradasi (16).

Baca juga: Madura United vs Bali United BRI Liga 1 Malam Ini, Lefundes Siap Jegal Langkah Teco Juara Musim Ini

Pemain PSM Makassar menjalani pemanasan jelang melawan Madura United pada pekan 18 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Sabtu (8/1/2022) sore. Stadion Kompyang Sujana, Denpasar merupakan satu di antara 3 venue pertandingan BRI Liga 1 musim 2021-2022 putaran kedua, seri keempat di Bali.
Pemain PSM Makassar menjalani pemanasan jelang melawan Madura United pada pekan 18 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Sabtu (8/1/2022) sore. Stadion Kompyang Sujana, Denpasar merupakan satu di antara 3 venue pertandingan BRI Liga 1 musim 2021-2022 putaran kedua, seri keempat di Bali. (Tribunnews/Muhammad Nursina)

Selisih tersebut menyusul kemenangan 4-2 Persipura atas PSS Sleman tadi malam.

Sekaligus membuat posisi PSS Sleman kian terancam degradasi musim ini.

Setidaknya masih ada empat tim yang bersaing untuk menentukan nasib mereka di Liga 1, bertahan atau degradasi menyusul Persela dan Persiraja.

Berita Rekomendasi

Mereka adalah PSM Makassar (13), PSS Sleman (14), dan Barito Putera (15), serta Persipura (16).

Pelatih PSM Makassar, Joop Gall mengincar kemenangan lawan Persija Jakarta sore nanti.

Hanya dengan kemenangan membawa pulang 3 poin untuk memastikan diri terhindari dari degradasi.

Ekspresi pelatih PSM Makassar, Jakob Freerk Gall (kanan) saat memberikan instruksi kepada pemainnya dalam pertandingan melawan Madura United pada laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Kota Denpasar, Bali, Sabtu (8/1/2022) malam. PSM Makassar menang tipis dengan skor 1-0 (1-0) berkat gol penalti Anco Jansen (42'). Tribunnews/Muhammad Nursina
Ekspresi pelatih PSM Makassar, Jakob Freerk Gall (kanan) saat memberikan instruksi kepada pemainnya dalam pertandingan melawan Madura United pada laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Kota Denpasar, Bali, Sabtu (8/1/2022) malam. PSM Makassar menang tipis dengan skor 1-0 (1-0) berkat gol penalti Anco Jansen (42'). Tribunnews/Muhammad Nursina (Tribunnews/Muhammad Nursina)

"Tentu saja kemenangan lawan Pwrsija adalah tujuan kita. Dengan kemenangan, kita (PSM) bisa memastikan diri bertahan di Liga 1," kata Joop Gall, dikutip dari Tribun Timur.

Pelatih asal Belanda itu bertekad membawa Laskar Pinisi tidak terkalahkan hingga akhir musim.

Sejauh ini, PSM Makassar tidak kalah dalam lima pertandingan terakhir sebelum lawan Persija.

Wiljan Pluim dan kolega meraih sekali kemenangan dan empat hasil imbang.

"Sisa pertandingan musim ini, kita mau torehkan depan pertandingan tanpa kekalahan," tambah Gall.

Pada pertemuan pertama lalu di Stadion Manahan, PSM Makassar kalah dengan skor mencolok 3-0 atas Persija.

Akankan memori manis tersebut kembali tersaji dalam laga ini untuk Persija? Atau, PSM Makassar yang akan membalas hasil pertemuan pertama lalu?

Pelatih Persija, Sudirman mengaku telah mempersiapkan timnya untuk pertandingan sore nanti.

"Yang pasti pemain saya harus siap apapun yang terjadi di lapangan. Pastikan semua 100 persen bermain dengan hati. ehingga bisa meredam kekuatan PSM," kata Sudirman.

"Kami telah melakukan persiapan jelang lawan PSM. Dalam latihan kita membahas aspek-aspek kelebihan dan kekurangan PSM," jelanya.

Kick-off laga klasik Liga Indonesia antara Persija vs PSM sore nanti akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pada pukul 16.00 WIB.

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas