Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Chiesa, Bernardeschi & Dusan Vlahovic Bukti Kutukan Alumnus Fiorentina di Juventus

Dusan Vlahovic, Chiesa dan Bernardeschi menjadi testimoni bukti kutukan alumnus Fiorentina di Juventus terus berlanjut.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Chiesa, Bernardeschi & Dusan Vlahovic Bukti Kutukan Alumnus Fiorentina di Juventus
MARCO BERTORELLO / AFP
Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic, bereaksi selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Sassuolo dan Juventus di stadion Citta del Tricolore di Reggio Emilia pada 25 April 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Situasi sulit Dusan Vlahovic bak meneruskan tradisi jelek para alumnus Fiorentina di Juventus.

Didatangkan dengan biaya 80 juta euro pada jendela transfer Januari 2022, performanya tak seganas ketika masih di Fiorentina.

Vlahovic sebenarnya diharapkan mampu membuat lini serang Juventus menakutkan bagi lawan-lawan mereka.

Pasalnya, dia mampu mengemas 20 gol dalam 24 laga bersama Fiorentina pada musim 2021/2022 sebelum jendela transfer Januari.

Namun faktanya tidak demikian bersama Bianconeri.

Bomber Timnas Serbia ini hanya sanggup menggaransi 6 gol saja di ajang Liga Italia.

Baca juga: Hasil Liga Italia: Susah Payah Juventus Tekuk Venezia, Bonucci Ukir Brace di Hari Ulang Tahunnya

Baca juga: Jadwal Bola Malam ini: Juventus, AC Milan, Inter, Chelsea, & Arsenal Beraksi, Live Bein & Mola TV

Pemain depan Juventus asal Serbia, Dusan Vlahovic (kanan) ditantang oleh bek Fiorentina asal Brasil Igor Julio dalam pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia (Coppa Italia) Fiorentina vs Juventus di stadion Artemio-Franchi di Florence pada 2 Maret 2022.
Pemain depan Juventus asal Serbia, Dusan Vlahovic (kanan) ditantang oleh bek Fiorentina asal Brasil Igor Julio dalam pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia (Coppa Italia) Fiorentina vs Juventus di stadion Artemio-Franchi di Florence pada 2 Maret 2022. (Alberto PIZZOLI / AFP)

Apa yang diperlihatkan oleh Vlahovic sejatinya bukan hal yang mengejutkan. Meski pada kenyataannya ekspektasi tinggi dibebankan kepada pemain yang dicap sebagai The Nex Zlatan Ibrahimovic ini.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, ada dua pemain eks La Viola yang mengalami nasib serupa di Juventus.

Yap, Federcio Bernardeschi dan Federico Chiesa adalah dua pemain yang lebih dulu bergabung ke Bianconeri dari Juventus.

Bernardeschi berlabuh dari klub kota Florence itu musim 2017 ke Juventus.

Tiga tahun berselang, gantian Chiesa yang mengikuti jejak seniornya tersebut.

Namun kepindahan putra Enrico Chiesa ini lebih dulu bersifatkan permanen. Baru kemudian di akhir masa peminjaman, Si Nyonya Tua memiliki kewajiban untuk mempermanenkannya.


Namun moncer bersama Fiorentina tak menggaransi dua permata Timnas Italia itu mengkilap di Turin.

Justru sebaliknya. Bernardeschi kesulitan untuk menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas