Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Latihan Perdana Persib Bandung Tanpa Ciro Alves & David da Silva, Robert Alberts Ungkap Penyebabnya

Robert Alberts menjelaskan David absen latihan perdana karena menemani sang istri operasi sedangkan Ciro terkendala administrasi.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Latihan Perdana Persib Bandung Tanpa Ciro Alves & David da Silva, Robert Alberts Ungkap Penyebabnya
HARRYHARTOMO/BolaNas
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, sedang memberikan instruksi pada laga pekan ke-31 melawan Madura United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (13/3/2022).   

TRIBUNNEWS.COM - Runner-up Liga 1 2021 musim lalu, Persib Bandung baru saja menggelar latihan perdana pada Selasa (17/5/2022) hari ini.

Latihan perdana Persib Bandung ini dipimpin langsung Robert Alberts beserta jajaran pelatih lainnya.

Pemain Persib Bandung yang turut mengikuti latihan perdana ini sebanyak 21 orang.

Jumlah 21 pemain itu termasuk para rekrutan anyar yang diperkenalkan musim ini yakni David Rukamiek, Eriyanto, Fitrul Dwi Rustapa, dan Arsan Makarim.

Para pemain Persib Bandung menjalani latihan perdana yang dipimpin Robert Alberts
Para pemain Persib Bandung menjalani latihan perdana yang dipimpin Robert Alberts, Selasa 17 Mei 2022.

Baca juga: Berita Persib, Momen Ryohei Miyazaki Malu-malu Memperkenalkan Diri, Pemain Iran Tolak Diseleksi

Baca juga: Update Transfer Persib, Bobotoh Sambut Pemain Jepang 24 Tahun, Rei Tachikawa Segera ke Bandung?

Selain itu, penggawa Maung Bandung yang tidak ikut latihan perdana ada tujuh pemain.

Diantaranya lima pemain Persib Bandung yang absen latihan akibat keperluan membela Timnas Indonesia ialah Marc Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Kakang Rudianto dan Ferdiansyah.

Klok, Kambuaya dan Irianto sedang berjuang dengan Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2022.

Berita Rekomendasi

Adapun Kakang dan Ferdiansyah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19.

Sementara itu untuk dua pemain sisanya Ciro Alves dan David da Silva masih berada di Brasil.

Penyebab belum hadirnya Ciro dan David diungkapkan oleh Robert Alberts.

Arsitek asal Belanda itu menyebut David masih menemani sang istri yang baru menjalani operasi.

Kepulangan David pun diperkirakan setelah sang istri kondisinya membaik.

Kemungkinan pada 23 Mei 2022 menjadi waktu yang tepat bagi striker berusia 32 tahun itu kembali ke tanah air.

Penyerang Persib Bandung, David da Silva saat berfoto ditengah lapangan ketika menjalani latihan bersama
Penyerang Persib Bandung, David da Silva saat berfoto ditengah lapangan ketika menjalani latihan bersama (Instagram @Davidasilva14)

"Untuk David, istrinya dioperasi di Brasil dan dia harus melakukan pemulihan selama dua pekan," kata Robert Alberts dikutip dari laman Tribun Jabar, Senin (16/5/2022) kemarin.

"Saya juga sudah berbicara dengan dokter.Jadi dia harus menemani sang istri di rumahnya," tambahnya.

Sementara untuk calon tandem David da Silva yakni Ciro Alves masih terkendala administrasi.

Juru taktik berusia 67 tahun itu juga belum bisa memberi kepastian kapan visa izin Ciro akan terbit.

Meskipun demikian, Ciro dipastikan langsung bergabung begitu visanya selesai.

"Untuk Ciro, kami masih memiliki masalah soal visanya supaya bisa kembali masuk ke Indonesia."

"Karena itu, Ciro masih dalam kondisi stand by dan ketika visa sudah rampung, dia segera datang ke Bandung," ungkap Robert.

(Tribunnews.com/Ipunk) (Tribun Jabar/Cipta Permana)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas