Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Baru Gabung Latihan Persib Bandung, Robert Alberts Puji Kondisi Fisik Ciro Alves & David da Silva

Menurut Robert, Ciro dan David mempunyai sikap profesional sebagai pesepak bola yang tetap menjaga kebugaran selama libur kompetisi.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Baru Gabung Latihan Persib Bandung, Robert Alberts Puji Kondisi Fisik Ciro Alves & David da Silva
HARRYHARTOMO/BolaNas
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, sedang memberikan instruksi pada laga pekan ke-31 melawan Madura United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (13/3/2022).   

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts menanggapi bergabungnya Ciro Alves dan David da Silva dalam latihan timnya, pada Kamis (26/5/2022) kemarin.

Sebagaimana diketahui, Persib Bandung lebih dahulu memulai latihan perdana sejak awal pekan ini.

Ciro sendiri baru menyusul setelah menyelesaikan proses administrasi sedangkan David juga baru selesai menemani pemulihan kesehatan sang istri.

Calon duet mematikan di lini serang Maung Bandung ini kehadirannya termasuk terlambat ketimbang pemain lainnya.

Para pemain Persib Bandung menjalani latihan perdana yang dipimpin Robert Alberts, Selasa 17 Mei 2022.
Para pemain Persib Bandung menjalani latihan perdana yang dipimpin Robert Alberts, Selasa 17 Mei 2022. (Dok: Persib Bandung)

Baca juga: Janji Ciro Alves Bayar Lunas Utang Kepercayaan Bobotoh Lewat Prestasi Persib Bandung

Baca juga: Robert Alberts Bicara Kandidat Pemain Asia Persib Bandung & Tepis Kabar Bergabungnya Chang-kyoon Im

Meskipun demikian, Robert memastikan kedua penyerangnya asal Brasil itu mendapat sambutan positif dari para pemain maupun suporter yang datang menonton latihan.

Ia juga mengaku senang terhadap keberadaan Ciro dan David yang telah bergabung dengan latihan skuat Maung Bandung.

"Saya sangat senang Da Silva dan Ciro Alves bergabung dengan tim hari ini. Anda bisa lihat, bobotoh juga senang melihat mereka," kata Robert Alberts dikutip dari laman Tribun Jabar, Kamis (26/5/2022).

Berita Rekomendasi

Arsitek asal Belanda ini lantas membahas kondisi fisik Ciro dan David yang telah melakoni latihan tersebut.

Kebugaran dua striker itu bukannya mendapat masukan atau kritikan, Robert justru memberikan pujian khusus.

Menurutnya, Ciro dan David mempunyai sikap profesional sebagai pesepak bola yang tetap menjaga kebugaran selama libur kompetisi.

"Kami sering bicara, dan mereka adalah pemain profesional," ucap Robert.

"Meski selama ini berada di Brasil, tapi mereka mampu menjaga kebugaran dan motivasinya," lanjutnya.

"Hari ini mereka mulai berlatih bersama kami. Mereka terlihat dalam kondisi yang baik," puji juru taktik berusia 67 tahun tersebut.

Eks striker Persikabo tersebut mengaku senang bisa menjadi bagian dari klub Kota Kembang ini.

Apalagi kehadiran Bobotoh menambah semangatnya untuk memberikan yang terbaik bagi jawara Liga 1 2014 itu.

"Ya, akhirnya saya bisa bergabung di sini (Persib) dan saya merasa senang. Saya suka dengan kehadiran fans di sini, atmosfernya luar biasa," terang Ciro Alves, seperti yang dikutip dari Tribun Jabar.

Gairah pendukung setia Persib Bandung dalam memberikan semangat kepada tim kesayangannya membuat Ciro Alves terkesan.

Dia tidak ragu untuk menyebut Bobotoh adalah kelompok suporter terbaik di Indonesia.

"Ini kontak pertama saya dengan mereka dan saya merasa senang. Saya pernah bermain di klub lain di Indonesia dan Persib merupakan yang terbaik," ujarnya menambahkan.

"Saya diterima dengan baik dan saya sangat senang karena orang-orang di sini baik dan menerima saya. Saya sangat senang," ungkap Ciro.

(Tribunnews.com/Ipunk, Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas