Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bandung Bersiap Banjir Bonek, Satpol PP Buat Skenario Pengamanan, KAI Larang Pakai Atribut Persebaya

Pada Piala Presiden 2022 kali ini, Kota Bandung diprediksi bakal kebanjiran ribuan Bonek yang akan mendukung Persebaya Surabaya.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bandung Bersiap Banjir Bonek, Satpol PP Buat Skenario Pengamanan, KAI Larang Pakai Atribut Persebaya
Tribunjabar.id/Lutfi Ahmad Mauludin
Pendukung Persebaya Surabaya, Bonek dan pendukung Persib Bandung, bobotoh dari berbagai penjuru mata angin sudah mulai berdatangan ke Stadion Si Jalak Harupat sejak pagi. Foto diambil tahun 2019. 

Hal ini pun membuat pihak PT KAI mengantisipasi seluruh kemungikinan yang tidak diharapkan.

Humas Daerah Operasional (Daop) 2 PT KAI, Kuswardoyo, mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan antisipasti terkait kemungkinan kedatangan para Bonek menggunakan moda kereta api.

Menurut Kuswardoyo, pada prinsipnya PT KAI akan melayani semua pengguna jasa sebaik mungkin, selama mereka mematuhi aturan yang berlaku.

"Pada kondisi tertentu seperti adanya perhelatan Piala Presiden, kami akan melakukan penjagaan dan pemeriksaan yang lebih ketat terkait perjalanan dengan menggunakan KA sehingga tidak akan menimbulkan ketidaknyamanan dan kerugian bagi pengguna jasa lainnya dan masyarakat luas pada umumnya," tutur Kuswardoyo dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

Namun, Kuswardoyo menegaskan bahwa pihaknya menerapkan persyaratan tertentu untuk para suporter yang siap datang ke Bandung.

"Tentunya salah satu persyaratan yang mungkin akan kami terapkan, sama seperti yang pernah kami lakukan sebelumnya, yaitu kami tidak mengizinkan mereka menggunakan atribut atau apa pun yang menunjukkan identitas klub sepak bola tertentu dalam bertransportasi menggunakan KA."

"Apalagi jika nantinya akan bisa memicu adanya keributan dan lain sebagainya," katanya.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, polisi rencananya bakal menyiapkan tenda dan dapur umum untuk menyambut suporter Persebaya, Bonek Mania, yang hadir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Bonek Mania diperkirakan akan berbondong-bondong hadir di kandang Persib Bandung di gelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2022, yang akan dimulai pada 12 Juni mendatang.

Kasubbag Humas Polrestabes Bandung, Kompol Rahayu Mustikaningsih, mengatakan, rencana penyambutan tersebut berdasarkan hasil rapat koordinasi terbatas kemarin, di Polda Jabar.

"Rencana penyambutan Bonek akan didirikan tenda dan dapur umum sekitar area stadion," ujar Rahayu saat dihubungi Rabu (8/6/2022).

Selain itu, pihaknya juga bakal melakukan koordinasi ke manajemen Persebaya dan pimpinan Bonek.

"Arahan Kapolda Jabar, jika jadi dilaksanakan di GBLA, lakukan pengamanan yang optimal, jangan under estimate, karena sudah lama tidak ada perhelatan sepak bola di GBLA," katanya.

Polisi juga masih membahas batasan jumlah penonton yang hadir ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), saat gelaran turnamen Piala Presiden.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas