Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United dan Chelsea Incar Duo Benjamin
Manchester United dan Chelsea masih terus melakukan aktifitas di bursa transfer Liga Inggris musim ini dengan masing-masing mengincar Sesko dan Pavard
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dan Chelsea masih terus melakukan aktifitas di bursa transfer Liga Inggris musim ini.
Manchester United dan Chelsea coba memperkuat skuad mereka dengan mendatangkan pemain baru.
Kebetulan, Manchester United dan Chelsea dikabarkan sedang mengincar pemain yang memiliki nama depan Benjamin pada bursa transfer kali ini.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Ngotot Pergi dari Manchester United, Klub Liga Italia Ini Bisa Jadi Opsi Tepat
Manchester United tengah mengarahkan radarnya ke klub RB Salzburg.
Tepatnya, Setan Merah mengincar pemain depan RB Salzburg, Benjamin Sesko.
Pihak Manchester United dikabarkan kepincut meminang pemain berusia 19 tahun itu.
Permainan Benjamin Sesko yang memikat saat lawan Liverpool bak melengkapi daya pikat sang pemain.
Menurut Metro, petinggi Manchester United sudah menemui perwakilan Benjamin Sesko terkait kemungkinan transfer.
Disebutkan bahwa John Murtough menemui agen Benjamin Sesko pada Rabu (27/7/2022) lalu.
Namun belum ada perkembangan berarti dari pertemuan kedua belah pihak.
Selain itu, pihak RB Salzburg nampaknya juga keberatan melepas Sesko di bursa transfer Liga Inggris kali ini.
Pasalnya, ia menjadi bagian penting dari skema permainan tim ke depan.
Incaran Baru Chelsea
Sementara itu, Chelsea belum menyerah untuk mendatangkan pemain baru di bursa transfer kali ini.
Chelsea disebut masih ngebet mengincar bek baru untuk skuad Thomas Tuchel di Liga Inggris musim ini.
Kini, Chelsea disebut menaruh minat kepada bek Bayern Munchen, Benjamin Pavard.
Bek asal Prancis itu kebetulan mendapatkan persaingan ketat di skuad Bayern musim ini.
Kedatangan Matthijs De Ligt membuat posisi pemain asal Prancis itu semakin terpinggirkan.
Chelsea siap menampung Benjamin Pavard dengan menjadi bagian penting tim Thomas Tuchel.
Apalagi, The Blues juga baru kehilangan dua bek di bursa transfer musim ini.
Hengkangnya Andreas Christensen dan Antonio Rudiger membuat Chelsea mau tak mau menargetkan bek anyar pada bursa transfer kali ini.
Menurut media Kicker, peluang The Blues mendapatkan Benjamin Pavard cukup besar.
Pasalnya, sang pemain belum mendapatkan garansi soal menit bermain yang akan ia dapatkan ke depan.
(Tribunnews.com/Guruh)