Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fakta Inggris Juarai Piala Eropa Wanita 2022: Magis Sarina Wiegman & Kepahlawanan Chloe Kelly

Berbagai fakta menarik mewarnai keberhasilan Inggris menjuarai Piala Eropa Wanita 2022 mulai dari magis Sarna Wiegman hingga kepahlawanan Chloe Kelly.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Fakta Inggris Juarai Piala Eropa Wanita 2022: Magis Sarina Wiegman & Kepahlawanan Chloe Kelly
FRANCK FIFE / AFP
Para pemain Inggris merayakan dengan trofi setelah kemenangan mereka dalam pertandingan sepak bola final Piala Eropa 2022 Wanita UEFA antara Inggris dan Jerman di stadion Wembley, di London, pada 31 Juli 2022. Inggris memenangkan turnamen besar wanita untuk pertama kalinya sebagai tambahan Chloe Kelly -Gol waktu memastikan kemenangan 2-1 atas Jerman di Wembley yang terjual habis pada hari Minggu. 

TRIBUNNEWS.COM - Berbagai fakta menarik mewarnai keberhasilan Inggris menjuarai Piala Eropa Wanita 2022 hari ini, Senin (1/8/2022) dinihari WIB.

Beberapa fakta tersebut meliputi sihir Sarina Wiegman yang mampu mengantarkan Inggris merajai Piala Eropa Wanita 2022.

Hingga momen dramatis kepahlawan Chloe Kelly sebagai pencetak gol kemenangan Inggris melawan Jerman di partai final.

Striker Inggris Chloe Kelly merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola final Piala Eropa 2022 Wanita UEFA antara Inggris dan Jerman di stadion Wembley, di London, pada 31 Juli 2022.
Striker Inggris Chloe Kelly merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola final Piala Eropa 2022 Wanita UEFA antara Inggris dan Jerman di stadion Wembley, di London, pada 31 Juli 2022. (JUSTIN TALLIS / AFP)

Baca juga: Kilas Menarik Piala Dunia 2022: Mewahnya Skuat Timnas Inggris Bisa Bikin Southgate Galau Merana

Seperti diketahui Inggris yang ditangani Sarina Wiegman berhak menjadi penantang Jerman dalam perebutan gelar juara Piala Eropa Wanita 2022.

Dalam laga final yang cukup menegangkan di Stadion Wembley, Inggris mampu unggul terlebih dahulu atas Jerman pada babak kedua.

Ella Toone menjadi sosok pemain Inggris yang berhasil membuka keunggulan timnya setelah ia mencetak gol pembuka skor pada menit 62.

Hanya saja, keunggulan Inggris hanya bertahan 17 menit, setelah Lina Magull menyamakan skor pada menit ke-79.

Berita Rekomendasi

Hasil imbang 1-1 pada waktu normal akhirnya membuat laga kedua tim dilanjutkan ke masa perpanjangan waktu.

Tepat pada menit ke-110, keajaiban hadir setelah Chloe Kelly mampu mencetak gol kemenangan Inggris di partai final Piala Eropa Wanita 2022.

Gol pemain Manchester City itu akhirnya berhasil mengantarkan Inggris menyegel gelar juara turnamen bergengsi di Benua Biru tersebut.

Beberapa fakta menarik pun mengiringi kemenangan bersejarah Inggris di panggung Piala Eropa Wanita 2022 tersebut.

Pertama, kemenangan Inggris tak terlepas dari tangan sosok pelatihnya yang bernama Sairan Wiegman.

Sejak menangani Inggris mulai September 2021 menggantikan Phil Neville, Sairan Wiegman mampu membuktikan kapasitasnya sebagai pelatih top wanita.

Bagaimana tidak, tak kurang dari setahun dipercaya membesut Timnas Inggris putri, ia sukses mempersembahkan gelar juara bergengsi dalam tajuk Piala Eropa Wanita 2022.

Sairan Wiegman pun membuktikan magisnya dalam menangani tim yang ia asuh untuk bisa menjadi juara.

Kini, pelatih berusia 52 tahun itu sukses menjadi pelatih pertama yang mampu membawa dua tim berbeda menjadi jawara Piala Eropa Wanita 2022.

Sebelum membawa Inggris memenangkan gelar Piala Eropa Wanita 2022, pelatih kelahiran 26 Oktober 1969 pernah meraih trofi yang sama saat membesut negaranya sendiri, Belanda.

Sairan sukses membawa Belanda meraih kesuksesan besar dalam gelaran Piala Eropa Wanita 2017.

Tak hanya itu, Sairan juga mampu membuat Belanda menjadi finalis Piala Dunia 2019.

Fakta menarik kedua, soal kehadiran penonton yang membludak saat menyaksikan laga final Piala Eropa Wanita 2022 tersebut.

Dikutip berbagai sumber, laga final Piala Eropa Wanita 2022 tercatat dihadiri sebanyak 87.192 orang di Stadion Wembley.

Angka tersebut menjadi rekor penonton kejuaraan Eropa terbanyak dalam sebuah laga final Euro baik kategori putra maupun putri.

Keberhasilan Inggris menjadi juara di depan pendukungnya sendiri, tentu membuat kubu tuan rumah merasa bahagia bisa melihat tim kebanggaannya mengukir sejarah manis.

Fakta menarik ketiga soal terselesaikannya puasa gelar juara timnas Inggris di kancah internasional.

Meskipun tergolong sangat maju dalam hal sepak bola level klub, nyatanya timnas Inggris baik putra dan putri kerapkali terseok-seok di panggung internasional.

Terbukti, gelar juara terakhir yang berhasil diraih Timnas Inggris saja terjadi pada ajang Piala Dunia 1966 silam.

Sejak saat itu, Inggris kerapkali menemui berbagai kegagalan saat mengikuti turnamen internasional termasuk Euro 2020 lalu.

Hanya saja, kegagalan itu akhirnya bisa dihentikan oleh Timnas Inggris putri saat berhasil menyegel gelar juara Piala Eropa Wanita 2022.

Fakta menarik keempat soal kesuksesan Beth Mead yang meraih penghargaan sepatu emas di turnamen tersebut.

Dilansir Squawka, Beth Mead kini berhak menyandang status sebagai pemain Inggris pertama yang menjadi pemain terbaik sekaligus top skor di ajang Piala Eropa Wanita 2022.

Belum ada satupun pemain Inggris baik putra maupun putri yang pernah mengukir capaian tersebut.

Terakhir, kepahlawanan Chloe Kelly yang akhirnya membawa Inggris menjadi tim terbaik di gelaran Piala Eropa Wanita 2022.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas