Kiper Utama Vietnam Sudah Mulai Pulih dari Cedera, Siap Tebar Ancaman bagi Timnas U-16 Indonesia
Setelah sebelumnya dikabarkan cedera saat lawan Thailand U16, kiper utama Vietnam U16 sudah mulai pulih dari cedera. Ia sudah bisa berjalan normal.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Menjelang laga final Piala AFF U16 2022, kiper utama Vietnam U16 dikabarkan sudah mulai pulih dari cedera yang dialaminya.
Sebelumnya, kiper yang bernama Pham Dinh Hai tersebut mengalami cedera saat melawan Thailand pada laga semifinal Piala AFF U16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, (10/8/2022).
Namun, federasi sepak bola Vietnam (VFF) memastikan bahwa saat ini Pham Dinh Hai sudah bisa berjalan normal.
Baca juga: Di Balik Sukses Timnas U-16 Indonesia Menang Adu Penalti, Kiper Andrika Berzikir, Bima Ubah Taktik
Bahkan, ia mampu melompat tinggi dalam latihan, Kamis (11/8/2022).
"Pham Dinh Hai sudah bisa berjalan normal dan mampu melompat tinggi pada sesi olahraga pagi ini."
"Untungnya, setelah proses pengolesan es, plesteran dan beberapa tindakan khusus dari dokter, kiper Dinh Hai bisa berjalan normal pagi ini."
"Dia berpartisipasi dalam latihan rutin dengan seluruh tim. Setelah sesi latihan, Dinh Hai juga melakukan lompat tinggi," tulis VFF di situs vff.org.vn.
VFF belum bisa mematikan apakah Dinh Hai bisa bermain dalam laga final melawan Indonesia.
"Namun, apakah Dinh Hai dapat menghadiri pertandingan berikutnya atau tidak? hal itu masih terbuka," tambah VFF.
Kiper Vietnam Cedera Saat Lawan Thailand
Diwartakan oleh Tribunnews sebelumnya, Pham Dinh Hai mengalami cedera engkel.
Cedera tersebut ia dapatkan kala menghadapi Thailand di partai semifinal lalu.
Dinh Hai terlibat duel dengan pemain Thailand di menit ke-73 dan mengalami masalah di bagian engkelnya.
Ia langsung digantikan oleh Do Nguyen Anh.
Pelatih Vietnam, Nguyen Quoc Tuan, menjabarkan pemainnya itu tak akan bisa tampil di final.
"Kiper Dinh Hai mengalami cedera dan Hoang Cong Hau mendapat kartu merah" ungkap Nguyen Quoc Tuan dikutip dari laman Zing News.
"Mereka tak akan tampil di final," sambungnya.
Baca juga: Jadwal Final Piala AFF U16 2022 Timnas U16 Indonesia vs Vietnam, Ujian Berat Garuda Muda
Jadwal Laga Final Piala AFF U-16 2022
Perebutan gelar Juara Piala AFF U16 2022 antara Timnas U16 Indonesia vs Vietnam U16 akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8/2022) pukul 20.00 WIB.
Timnas U16 Indonesia melaju ke laga final Piala AFF U16 setelah mengalahkan Myanmar lewat drama adu penalti skor 5-4.
Sedangkan Vietnam U16 menyingkirkan Thailand U16 dengan kedudukan akhir dua gol tanpa balas.
(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti/Guruh Putra Tama)