Hasil BRI Liga 1 - PSM Makassar Menang Dramatis, Brace Everton Sakiti Rans Nusantara
PSM Makassar secara dramatis berhasil membawa pulang tiga poin dalam lawatannya ke markas Rans Nusantara pada pekan keempat BRI Liga 1.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar secara dramatis berhasil membawa pulang tiga poin dalam lawatannya ke markas Rans Nusantara pada pekan keempat BRI Liga 1.
Berlangsung di Stadion Pakansari, Senin (15/8/2022), brace gol yang dicetak Everton Nascimento membawa PSM Makassar menang 2-1 atas tuan rumah.
Hebatnya, gol kedua yang dicetak Nascimento dihasilkan pada menit penghujung laga babak kedua.
Berawal dari kemelut di depan gawang Rans Nusantara, Nascimento sukses menaklukan kegemilangan Wawan Hendrawan dalam laga ini.
Nascimento pun akhirnya menjadi pahlawan utama kemenangan tim Juku Eja pada laga ini setelah sebelumnya mampu mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-48.
Berkat brace gol pemain asal Brasil itu akhirnya PSM Makassar sukses mengamankan tiga poin penuh.
Rans Nusantara selaku tim tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu melalui gol yang dicetak oleh Mitsuru Maruoka pada babak pertama.
Hanya saja memang permainan apik yang diperlihatkan PSM Makassar pada babak kedua membuat Rans Nusantara kalah untuk kedua kalinya pada musim ini.
Kekalahan melawan PSM Makassar juga membuat Rans Nusantara masih puasa kemenangan dalam mengarungi kompetisi BRI Liga 1.
Apesnya, kekalahan melawan PSM Makassar juga diwarnai kartu merah yang diterima oleh pemain asing Rans Nusantara, Viktor Sallinas.
Sallinas mendapatkan kartu merah setelah diusir wasit lantaran melakukan pelanggaran berat kepada Nascimento pada menit ke-77.
Dengan hasil tersebut, Rans Nusantara masih mendekam di posisi ke-16, tepat diatas Persik Kediri dan Persis Solo.
Sementara, PSM Makassar berhasil menyamai poin yang diperoleh Madura United dan Persikabo 1973 sebagai dua tim teratas.
Dengan perolehan sepuluh angka, PSM Makassar menjaga asa terus bersaing di papan atas klasemen BRI Liga 1.
Kini, tim Juku Eja sukses menempati posisi ketiga di tangga klasemen sementara BRI Liga 1 musim ini.
Jalannya Pertandingan
Setelah dihentikan cukup lama karena hujan deras, laga Rans Nusantara dan PSM Makassar kembali dilanjutkan.
Permainan Rans Nusantara cukup apik pada babak pertama terbukti mereka mampu mencuri gol lewat Misturu Maruoka pada menit ke-31.
Sementara, fisik para pemain PSM Makassar tampak kelihatan letih saat meladeni permainan tuan rumah pada babak pertama.
Hingga pada akhirnya, Rans Nusantara berhasil menutup laga pertama dengan keunggulan satu gol tanpa balas.
PSM Makassar mampu langsung membobol gawang Rans Nusantara pada awal babak kedua.
Kualitas yang dimiliki Everton Nascimento akhirnya membawa PSM menyamakan skor pada menit ke-48.
Berawal dari kerjasama apiknya dengan Yakob Sayuri, tembakan kaki kiri yang dilepaskan Everton tak bisa dijangkau Wawan Hendrawan.
Gol indah yang dicetak Everton membuat skor berkedudukan imbang 1-1 melawan Rans Nusantara.
Skema permainan berbeda yang diperlihatkan PSM Makassar pada babak berbeda menghasilkan sesuatu yang positif.
Permainan tim Juku Eja terlihat lebih cair dan pergerakan para pemainnya cukup agresif ketika menekan pertahanan lawan.
Peluang emas pertama didapatkan Rans Nusantara pada paruh kedua terjadi pada menit ke-56.
Hanya saja sundulan Septian Bagaskara malah tidak mengarah on target ke gawang PSM Makassar.
Padahal, posisi Septian sudah berada tepat di mulut gawang tim tamu, namun gagal membuahkan hasil.
Jual beli serangan diperlihatkan kedua tim, sehingga laga semakin seru dan tensi pertandingan naik.
Makan Konate hampir saja bisa memanfaatkan kelengahan lini pertahanan tim tamu, namun ketidaktenangannya dalam mengambil keputusan membuat peluang itu melayang.
Rans Nusantara melakukan kontra strategi dengan memasukkan Wander Luiz dan Sandi Sute tepat pada menit ke-60.
Wawan Hendrawan akhirnya berhasil membuktikan kualitasnya saat menepis tembakan kaki kiri yang dilepaskan Everton pada menit ke-66.
Eks kiper Bali United itu secara brilian mampu menyelamatkan gawang Rans Nusantara untuk kedua kalinya secar beruntun.
Sepuluh menit berselang, pelanggaran berat dilakukan Salinas saat ingin menghentikan laju Everton.
Setelah berkoordinasi dengan wasit tambahan, wasit akhirnya mengeluarkan keputusan tegas dengan mengusir Salinas karena telah dianggap melakukan pelanggaran berat.
Kartu merah yang dikeluarkan wasit untuk Salinas membuat Rans Nusantara bermain dengan sepuluh orang saja.
PSM Makassar pun mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol sebagai akibat pelanggaran Salinas.
Dan penyelamatan gemilang berupa double saves yang dilakukan Wawan Hendrawan mementahkan peluang emas milik tim Juku Eja.
PSM Makassar akhirnya mendapatkan gol kemenangan pada penghujung laga tepat setelah Nascimento mencetak brace pada menit 92.
Brace Nascimento akhirnya membuat PSM Makassar mengamankan tiga poin penuh pada matchday keempat musim ini.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)