Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tak Ada Keraguan Erling Haaland Jadi Top Skor Liga Inggris Musim Ini

Top skor Liga Inggris sepanjang masa, Alan Shearer memprediksikan Erling Haaland bisa mencetak 30 gol atau bahkan lebih pada musim ini.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Tak Ada Keraguan Erling Haaland Jadi Top Skor Liga Inggris Musim Ini
TWITTER.COM/CHODOJR
Hasil dan Klasemen Liga Inggris pekan keempat per Sabtu (27/8/2022), striker Manchester City, Erling Haaland, mencetak hat-trick ke gawang Crystal Palace yang membawa Manchester City berbalik unggul 4-2 setelah sempat tertinggal 0-2. Top skor Liga Inggris sepanjang masa, Alan Shearer memprediksikan Erling Haaland bisa mencetak 30 gol atau bahkan lebih pada musim ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Berita Liga Inggris, Erling Haaland calon top skor Premier League musim 2022/2023 setelah mencetak hattrick ke gawang Crystal Palace tadi malam, Sabtu (27/8/2022).

Erling Haaland membantu Manchester City comeback setelah sempat tertinggal 2-0 oleh Crystal Palace di babak pertama.

Mantan pemain Borussia Dortmund itu mencetak hattrick hanya dalam 19 menit untuk kemenangan 4-2 Manchester City di Etihad Stadium.

Dengan tambahan tiga gol tersebut, Erling Haaland sudah mengoleksi 6 gol dari empat pertandingan Liga Inggris dan membawanya ke puncak daftar top skor terbanyak musim ini.

Baca juga: Dianggap Tidak Mirip, Patung Erling Haaland Dicuri Penggemar Menggunakan Derek

Efisiensi Erling Haaland

Tak ada yang meragukan Erling Haaland datang ke Liga Inggris dengan catatan menterengnya bersama Borussia Dortmund.

Pemain yang berperan sebagai nomor 9 di lapangan itu menjelma sebagai sosok predator yang paling ditakuti, baik dari segi fisik, naluri mencetak gol, mencari ruang, hingga memaksimalkan peluang dengan sangat baik.

Berita Rekomendasi

Seperti yang tampak saat pertandingan tadi malam saat Manchester City lawan Crystal Palace.

Gol-gol Haaland datang dari sundulan, sebuah tap-in, dan lari memanfaatkan umpan terobosan dengan melewati dua adangan bek Crystal Palace.

Faktor fisik yang kuat membuatnya melewati adangan pemain tim tamu.

Ditambah dengan sebuah penyelesaian akhir yang dingin.

"Dia datang untuk itu," komentar Guardiola usai pertandingan terhadap performa Erling Haaland, dikutip dari BBC.

"Ketika Anda merasa dia tidak terlibat dalam permainan, dia selalu ada di sana," sambungnya.

"Sebagai seorang striker itu luar biasa. Dia tidak menyentuh bola, tetapi dia merasa bola ada di sana dan dia selalu terlibat," jelasnya.

Hasil dan Klasemen Liga Inggris pekan keempat per Sabtu (27/8/2022), striker Manchester City, Erling Haaland, mencetak hat-trick ke gawang Crystal Palace yang membawa Manchester City berbalik unggul 4-2 setelah sempat tertinggal 0-2. Posisi Manchester City kini berada di puncak klasemen Liga Inggris namun rawan ditelikung Arsenal yang bertanding melawan Fulham. Liverpool menang besar 9-0, Manchester United juga menang. Berikut hasil dan klasemen Liga Inggris sementara.
Hasil dan Klasemen Liga Inggris pekan keempat per Sabtu (27/8/2022), striker Manchester City, Erling Haaland, mencetak hat-trick ke gawang Crystal Palace yang membawa Manchester City berbalik unggul 4-2 setelah sempat tertinggal 0-2. Posisi Manchester City kini berada di puncak klasemen Liga Inggris namun rawan ditelikung Arsenal yang bertanding melawan Fulham. Liverpool menang besar 9-0, Manchester United juga menang. Berikut hasil dan klasemen Liga Inggris sementara. (TWITTER.COM/CHODOJR)

Selama dua tahun terakhir, Manchester City menggunakan No.9 palsu di atas lapangan setelah hengkangnya Sergio Aguero.

Mulai dari Harry Kane hingga Cristiano Ronaldo disebut menjadi pengganti pemain asal Argentina itu.

Namun tak kunjung terealisasi hingga akhirnya Manchester City mendapatkan benar-benar pemain sesuai dengan kriteria mereka.

Erling Haaland datang dengan atribut lengkap sebagai seorang striker seperti yang dijelaskan di atas.

Lihatlah dalam tabel statistik gol yang ia ciptakan untuk tim dan negaranya, Norwegia.

Top skor sepanjang masa Liga Inggris, Alan Shearer bahkan memprediksikan Erling Haaland bisa mencetak lebih dari 30 gol dalam satu musim.

Jika dilihat dari statistik gol tersebut, pemain yang berhasil mencetak 30 gol atau lebih dari itu adalah mereka yang keluar sebagai top skor Liga Inggris.

Hanya ada delapan pemain sejak era Premier League tahun 1993 hingga saat ini.

Mereka adalah Andy Cole (34 gol, tahun 1994), Alan Shearer (34 gol pada 1995 dan 31 gol pada 1996), Kevin Phillips (30 gol, tahun 2000), Thierry Henry (30 gol, tahun 2004), Cristiano Ronaldo (31 gol, tahun 2008), Robin van Persie (30 gol, tahun 2012), Luis Suarez (31 gol tahun 2014) dan Mohamed Salah (32 gol tahun 2018).

"Ketika Anda memiliki seseorang sebaik dia (Haaland), itu membebaskan pemain lain, dan itulah mengapa mereka akan sangat sulit untuk dilawan," kata Shearer.

"Itulah mengapa dia harus mencari utnuk mencetak 30, 35, 40 gol, dan saya pikir dia akan melakukan itu karena banyaknya peluang yang mereka ciptakan.

"Sudah begitu lama, City bermain tanpa striker sentral, Tidak diragukan lagi dia dipandang sebagai bagian terakhir dalam teka-teki untuk membawa mereka melewati garis di Liga Champions," pungkasnya.

Seperti yang diutarakan Shearer, Manchester City tim adalah satu di antara kontestan Liga Inggris sebagai tim yang menciptakn peluang cukup banyak.

Berbekal dengan atribut pemain yang mereka miliki, mulai dari Phil Foden, hingga Kevin De Bruyne.

Seperti halnya saat di Dortmund, Haaland memiliki rekan satu tim yang bisa membantunya untuk menghasilkan peluang mencetak gol.

Oleh sebab itu, dengan kesempatan ini, dengan prediksi Alan Shearer, mampukah Erling Haaland mencetak lebih dari 30 gol dan menjadi top skor Liga Inggris musim ini?

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
20
14
5
1
48
20
28
47
2
Arsenal
21
12
7
2
41
19
22
43
3
Nottm Forest
21
12
5
4
30
20
10
41
4
Newcastle
22
11
5
6
38
26
12
38
5
Chelsea
21
10
7
4
41
26
15
37
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas