Daftar Lengkap 23 Pemain Timnas Indonesia dan Asal Klub di FIFA Matchday, Bek Persija Naik Kelas
Daftar 23 pemain Timnas Indonesia di FIFA Matchday melawan Curacao diisi benyak pemain muda. Selain Marselino, ada Ramadhan Sananta dan Ferrari
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Daftar Lengkap 23 Pemain Timnas Indonesia dan Asal Klub di FIFA Matchday, Bek Persija Naik Kelas
TRIBUNNEWS.COM - Daftar 23 pemain Timnas Indonesia untuk laga FIFA Matchday melawan Timnas Curacao, ada bek muda Persija yang naik kelas.
Diketahui, pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curacao akan dilaksanakan dua kali secara beruntun pada pada 24 dan 27 September mendatang.
Laga Timnas Indonesia vs Curacao dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, sedangkan laga kedua di Stadion Pakansari.
Baca juga: Daftar Pemain yang Terancam Didepak Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia, Kambuaya Tak Dipanggil?
Baca juga: Timnas Indonesia vs Timnas Curacao, Lawan Bawa Para Pemain Eropa Termasuk Eks-Man United
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah memanggil 23 pemain untuk pertandingan FIFA Matchday melawan Timnas Curacao.
Dari 23 nama yang dipanggil Shin Tae-yong, sebagian besar diisi oleh pemain-pemain langganan timnas.
Di antaranya ada Nadeo Argawinata (Bali United), Ricky Kambuaya (Persib), dan Fachruddin Aryanto (Madura United).
Selain itu, Shin Tae-yong juga turut memanggil enam pemain yang saat ini berkarier di luar negeri.
Mereka adalah Asnawi Bahar (Ansan Greeners), Elkan Baggott (Gillingham FC), Egy Maulana (FC Vion Zlate Moravce), Saddil Ramdani (Sabah FC), Witan Sulaeman (AS Trencin), dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy).
Terdapat pula beberapa pemain debutan yang dipanggil untuk skuad kali ini.
Salah satu pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk pertama kalinya adalah striker PSM Makassar, Ramadhan Sananta.
Baca juga: Fakta PSM Permak Persebaya 3-0, Ramadhan Sananta Brilian, Yakob Sayuri Kirim Sinyal ke Shin Tae-yong
Di samping itu, ada juga dua pemain Timnas U-19 Indonesia yang dipromosikan ke timnas senior.
Salah satunya adalah kapten Timnas U-19 Indonesia, Muhammad Ferarri.
Ini adalah untuk pertama kalinya bek Persija Jakarta itu dipanggil ke timnas senior.
Sedangkan satu nama lainnya yakni Marselino Ferdinan sudah beberapa kali memperkuat Timnas Indonesia. (Dwi Aryo Prihadi /SuperBall)
Berikut daftar 23 nama pemain Timnas Indonesia beserta asal klubnya untuk laga FIFA Matchday melawan Timnas Curacao:
DAFTAR 23 PEMAIN TIMNAS INDONESIA VS CURACAO
- KIPER
Nadeo Argawinata (Bali United)
Muhammad Riyandi (Persis Solo)
Syahrul Trisna Fadillah (Persikabo 1973)
- BEK
Elkan William Tio Baggott (Gillingham FC)
Fachruddin Aryanto (Madura United)
Rizky Ridho Ramadhani (Persebaya Surabaya)
Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners)
Koko Ari Araya (Persebaya Surabaya)
Pratama Arhan (Tokyo Verdy)
- GELANDANG
Rachmat Irianto (Persib Bandung)
Marc Klok (Persib Bandung)
Ricky Kambuaya (Persib Bandung)
Syahrian Abimanyu (Persija Jakarta)
Marselino Ferdinan (Persebaya Surabaya)
Egy Maulana Vikri (FC Vion Zlate Moravce)
Witan Sulaeman (AS Trencin)
Saddil Ramdani (Sabah FC)
Yakob Sayuri (PSM Makassar)
- PENYERANG
Muhammad Dimas Drajad (Persikabo 1973)
Muhammad Ramadhan Sanantha (PSM Makassar)
Muhammad Rafli (Arema FC)
Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.