Prediksi Timnas Indonesia vs Curacao: Keberanian Shin Tae-yong Lakukan Rotasi Pemain Diuji
Laga kedua Timnas Indonesia vs Curacao di agenda FIFA Matchday bak menjadi ujian keberanian Shin Tae-yong merotasi skuad Garuda
Penulis: Guruh Putra Tama
TRIBUNNEWS.COM - Penggemar sepak bola pastinya sudah tak sabar menanti laga antara Timnas Indonesia vs Curacao jilid II pada Selasa (27/9/2022), pukul 20.00 WIB.
Kemenangan Timnas Indonesia atas Curacao di laga perdana lalu menjadi salah satu penyebab utama.
Permainan anak asuh Shin Tae-yong sukses membuat Curacao terkejut dengan kekuatan Timnas Indonesia yang sebenarnya.
Baca juga: Laga Kedua Timnas Indonesia vs Curacao, Pelatih Lawan Suka Stadion Pakansari: Siap Beri Kejutan
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia sukses mengalahkan Curacao di laga pertama dengan skor 3-2.
Ekspektasi dan harapan yang sama kemungkinan besar akan berada di pundak skuad Garuda pada laga malam nanti.
Namun perlu diingat, pertandingan melawan Curacao ini adalah laga uji coba.
Memang, mencari kemenangan demi mendongkrak ranking FIFA menjadi hal yang penting.
Akan tetapi, mencari dan memiliki kedalaman skuad yang baik juga agenda yang tak boleh terlupa.
Maksudnya, pelatih Shin Tae-yong berpeluang memberikan jam terbang lebih kepada para pemain yang sebelumnya tak bermain di laga pertama.
Nama-nama seperti Muhammad Riyandi, Koko Ari hingga Syahrian Abimnayu layak diberi kesempatan lebih.
Pemain-pemain tersebut tampil cukup baik selama berada di level klub.
Belum lagi melihat kiprah pemain muda, Ramadhan Sananta yang mencuri perhatian bersama PSM.
Andai para pemain ini mampu menjawab ekspektasi Shin Tae-yong, Timnas Indonesia akan mendapat keuntungan terbesar.
Timnas Indonesia benar-benar akan memiliki kedalaman skuad di ajang-ajang yang diikuti ke depan.
Akan tetapi, keberanian Shin Tae-yong melakukan rotasi pemain tak bisa cuma diukur dari faktor penampilan pemain di klub.
Mentalitas untuk membela Garuda di dada jelas berbeda dari tugas mereka di klub.
Atmosfer sebagai pemain Timnas Indonesia juga memiliki tekanan yang berbeda lagi.
Baca juga: Bisa Kalahkan Curacao, Timnas Indonesia Diagendakan Lawan Negara Lebih Top: Ada Peserta Piala Dunia
Faktor-faktor non-teknis tersebut juga mesti dipertimbangkan Shin Tae-yong dalam melakukan rotasi.
Prediksinya, rotasi pemain sepertinya akan dilakukan oleh pelatih asal Korea Selatan ini.
Namun, rotasi tersebut tak akan terlalu ekstrem dilakukan.
Muhammad Riyandi, Saddil Ramdani dan Muhammad Rafli menjadi pemain yang berpeluang terpilih sebagai starting eleven Timnas Indonesia vs Curacao nanti malam.
(Tribunnews.com/Guruh)