Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Gagal Menang Plus Terancam Kena Sanksi, Barcelona Tertunduk Lesu Menuju El Clasico

Bak sudah jatuh tertimpa tangga, setelah gagal menang atas Inter Milan di Liga Champions, Barcelona dibayangi sanksi karena ulah sepelenya.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Gagal Menang Plus Terancam Kena Sanksi, Barcelona Tertunduk Lesu Menuju El Clasico
Pau BARRENA / AFP
Para pemain Barcelona bertepuk tangan untuk para penggemar mereka di akhir babak pertama Liga Champions UEFA, grup C, pertandingan sepak bola antara FC Barcelona dan Inter Milan di stadion Camp Nou di Barcelona pada 12 Oktober 2022. 

“Jelas bahwa ini bisa mempengaruhi kami menjelang El Clasico. Kita harus mengangkat diri kita sendiri dari situasi terpuruk ini," terang Busquets, dikutip dari laman Football Espana.

El Clasico jilid pertama di musim ini memiliki tajuk lain berupa perebutan puncak klasemen.

Pasalnya, Barca dan Madrid memiliki poin yang sama, yakni 22.

Yang membuat Barcelona menduduki puncak klasemen ialah unggul produktivitas golnya lebih baik ketimbang Karim Benzema cs.

Masalah semakin pelik menghantam Barca.

Raksasa Catalan ini mengalami badai cedera mengingat Andreas Christensen, Memphis Depay, Kounde hingga Kessie masih berada dalam proses pemulihan.

Ini menjadi catatan bagi Xavi untuk memulihkan mentalitas dan semangat tanding timnya guna menghadapi tim bebuyutannya.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas