Live Streaming Brentford vs Chelsea Liga Inggris, Kick Off 01.30 WIB Link di Sini!
Duel Brentford vs Chelsea di pekan ke-10 Liga Inggris bakal tersaji di Stadion Gtech Community Stadium kick off pukul 01.30 WIB.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Live streaming Brentford vs Chelsea di pekan ke-10 Liga Inggris pada Kamis, (20/10/2022) dini hari WIB.
Duel Brentford vs Chelsea di pekan ke-10 Liga Inggris bakal tersaji di Stadion Gtech Community Stadium kick off pukul 01.30 WIB.
Laga Brentford vs Chelsea disiarkan secara langsung melalui link streaming Vidio.com berikut:
Baca juga: Prediksi Skor Brentford vs Chelsea Liga Inggris: Asuhan Graham Potter Terlalu Kuat Bagi The Bees
Preview Singkat Brentford vs Chelsea
Praktis, Chelsea sudah terbiasa bermain tanpa N'Golo Kante dan Hakim Ziyech yang mengalami cedera.
Yang menjadi PR bagi Graham Potter adalah menambal lubang yang ditinggalkan Reece James di sisi kanan The Blues.
Nama Cesar Azpilicueta dan Trevoh Chalobah menjadi dua pemain yang paling ideal untuk mengisisi posisi fullback kanan Chelsea.
Di lini tengah, peran Jorginho dan Ruben Loftus-Cheek tak tergantikan guna memberi kreativitas permainan Graham Potter.
Pada lini depan, Chelsea memiliki segudang nama mentereng, Potter pun nampaknya bakal melakukan rotasi.
Christian Pulisic dan Armando broja yang sebelumnya tampil dari bangku cadangan nampaknya akan diberi kesempatan untuk bermain dari menit awal.
Di kubu tuan rumah, Brentford memiliki senjata mematikan di lini depan, adalah Ivan Toney.
Baca juga: Live Streaming Liga Inggris Liverpool vs West Ham, David Moyes Bahas Keangkeran Anfield
Ivan Toney sudah menciptakan delapan gol dan tiga assist di Liga Inggris untuk Brentford hanya dalam 11 pertandingan musim ini.
Artinya, ia setidaknya berkontribusi satu gol bagi Brentford di setiap laga yang dijalani tim berjuluk The Bees itu.
Dalam daftar top skor Liga Inggris pun, hanya ada Erling Haaland (15) yang menorehkan koleksi gol lebih banyak dari Ivan Toney.
Prediksi Susunan pemain:
Brentford
Raya; Ajer, Pinnock, Mee, Henry; Jensen, Janelt, Onyeka; Mbeumo, Toney, Wissa
Pelatih: Thomas Frank
Chelsea
Kepa; Silva, Chalobah, Koulibaly; Azpilicieta, Loftus-Cheek, Jorginho, Chilwell; Pulisic, Mount; Broja
Pelatih: Graham Potter
(Tribunnews.com/Deivor)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.