Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Babak Pertama Arsenal vs West Ham Liga Inggris, The Gunners Tertinggal 0-1

Hasil Babak Pertama Arsenal vs West Ham Liga Inggris, The Gunners Tertinggal 0-1.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Babak Pertama Arsenal vs West Ham Liga Inggris, The Gunners Tertinggal 0-1
Glyn KIRK / AFP
Gelandang West Ham United asal Brazil Lucas Paqueta (kiri) berebut bola dengan gelandang Arsenal asal Norwegia Martin Odegaard selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan West Ham United di Stadion Emirates di London pada 26 Desember 2022. Glyn KIRK / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama antara Arsenal vs West Ham di Boxing Day Liga Inggris, Selasa (27/12/2022), The Gunners tertinggal 0-1.

Bermain di Emirates Stadium, Arsenal sebenarnya tampil agresif dengan serangan dari berbagai sektor.

Namun lini pertahanan West Ham sangat rapat dan disiplin sehingga sulit dibobol.

Di sisi lain, West Ham sangat efekti dalam melakukan penyerangan meski sangat jarang.

Satu peluang kecil West Ham membuahkan penalti yang berhasil dikonversi gol oleh Said Benrahma di menit 27'. 

Jalannya Pertandingan

Arsenal memulai pertandingan dengan semangat lebih lantaran hadirnya mantan pelatih mereka Arsene Wanger.

Berita Rekomendasi

Ini adalah kedatangan pertama kali Arsene Wenger sejak meninggalkan klub pada 2018 lalu.

Arsenal langsung tancap gas melakukan penyerangan ke pertahanan West Ham sejak menit awal.

Upaya Arsenal untuk mencetak gol sebenarnya langsung membuahkan hasil di menit ke-5 melalui Eddie Nketiah.

Namun setelah dilakukan pengecekan VAR, Nketiah yang menerima bola dari Saka ternyata sudah berada dalam posisi offside, wasit menganulir gol itu.

Arsenal terus mencoba membuat keunggulan di hadapan 60 ribu pendukungnya.

Berkali-kali kombinasi serangan yang bertumpu Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli mengancam pertahanan West Ham.

Namun upaya tersebut selalu berhasil dipatahkan oleh lini pertahanan The Hammers yang dikawal Thilo Kehrer dan Craig Dawson.

Baca juga: Sedang Berlangsung Live Streaming SCTV Arsenal vs West Ham di Liga Inggris, Nketiah Tampil Starter

Dalam 15 menit pertama Arsenal terus mendominasi, namun sesekali West Ham juga melakukan serangan balik.

Nketiah mendapat peluang dari serangan balik di menit 21', namun sayang percobaan tendangan yang dilakukan berhasil di blok oleh pemain belakang West Ham.

Permainan disiplin yang ditunjukkan tim asuhan David Moyes sukses membendung serangan Arsenal yang dipimpin Martin Odegaard.

Malahan, West Ham justru unggul lebih dulu buah serangan berbahaya dari Jared Bowen yang kemudian menghasilkan penalti.

West Ham mendapat kesempatan untuk mencetak gol dari aksi Jared Bowen yang melakukan tusukan dari sisi kiri kotak penalti.

Namun aksi itu malah dilanggar oleh Wiliam Saliba sehingga wasit menghadiahkan penalti untuk West Ham setelah dilakukan pengecekan VAR.

Said Benrahma yang mengambil penalti tak menyia-nyiakan peluang itu untuk membuat West Ham unggul 0-1 di menit ke-27'.

Gelandang West Ham United asal Brazil Lucas Paqueta (kiri) berebut bola dengan gelandang Arsenal asal Norwegia Martin Odegaard selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan West Ham United di Stadion Emirates di London pada 26 Desember 2022. Glyn KIRK / AFP
Gelandang West Ham United asal Brazil Lucas Paqueta (kiri) berebut bola dengan gelandang Arsenal asal Norwegia Martin Odegaard selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan West Ham United di Stadion Emirates di London pada 26 Desember 2022. Glyn KIRK / AFP (Glyn KIRK / AFP)

Baca juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris - Brentford vs Tottenham Hotspur, Skor 2-2, Spurs Telat Panas

Arsenel tak tinggal diam, mereka berusaha untuk menyamakan kedudukan.

Namun disisi lain, keunggulan 0-1 West Ham ini semakin membuat mereka merapatkan pertahanan.

Upaya Arsenal hampir saja berbuah hadiah penalti di menit tambahan waktu babak pertama.

Tendangan Martin Odegaard dengan kaki kiri dari luar kotak penalti di blok oleh bek West Ham.

Wasit sempat mengira bola mengenai bek West Ham, namun setelah dilakukan pengecekan VAR wasit tak jadi menghadiahi penalti.

Skor hingga babak pertama berakhir dengan 0-1 untuk keunggulan tim tama West Ham.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas