Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Line-up Salernitana vs AC Milan Liga Italia - Rossoneri Tanpa 9 Pemain, Ochoa Debut

AC Milan dipastikan tanpa 9 pemain, termasuk Ante Rebic saat menghadapi Salernitana pada pekan 16 Liga Italia. Laga ini menjadi debut bagi Ochoa.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Prediksi Line-up Salernitana vs AC Milan Liga Italia - Rossoneri Tanpa 9 Pemain, Ochoa Debut
AFP/JUAN MABROMATA
Ekspresi penjaga gawang Timnas Meksiko, #13 Guillermo Ochoa usai gawangnya kebobolan dalam laga sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 Qatar antara Argentina melawan Meksiko di Stadion Lusail, di Lusail, utara Doha, Qatar, Sabtu (26/11/2022) waktu setempat. AFP/JUAN MABROMATA 

TRIBUNNEWS.COM - Sembilan pemain dipastikan tak masuk dalam susunan pemain AC Milan saat melawan Salernitana, termasuk Zlatan Ibrahimovic dan Ante Rebic pada giornata 16 Liga Italia.

Masalah cedera menjadi akar masalah bagi pelatih AC Milan, Stefano Pioli meramu line-up terbaik dalam rangka mengulang prestasi 24 tahun silam jumpa Salernitana.

Pertandingan Liga Italia antara Salernitana vs AC Milan akan berlangsung di Stadion Arechi, Rabu (4/1/2023) pukul 18.30 WIB.

Baca juga: Jadwal Bola Malam Ini: Aksi AC Milan di Liga Italia, Barcelona Berlaga di Copa Del Rey

Pemain depan AC Milan Olivier Giroud (tengah), pemain depan AC Milan asal Portugal Rafael Leao (kiri) dan rekan-rekannya setelah Verona mencetak gol bunuh diri untuk membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Hellas Verona dan AC Milan pada 16 Oktober 2022 di Stadion Marcantonio-Bentegodi di Verona.
Pemain depan AC Milan Olivier Giroud (tengah), pemain depan AC Milan asal Portugal Rafael Leao (kiri) dan rekan-rekannya setelah Verona mencetak gol bunuh diri untuk membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Hellas Verona dan AC Milan pada 16 Oktober 2022 di Stadion Marcantonio-Bentegodi di Verona. (Marco BERTORELLO / AFP)

Diwartakan Sempre Milan, sembilan pemain AC Milan tak masuk dalam rombongan menyambangi markas Salernitana lantaran dibekap cedera.

Kesembilan pemain ini meliputi Mike Maignan, Simon Kjaer, Ballo-Touré, Alessandro Florenzi, Junior Messias, Rade Krunic, Divock Origi, Ante Rebic dan Zlatan Ibahimovic.

Situasi ini jelas tak menguntungkan bagi pasukan tempur Stefano Pioli. Apalagi mereka tak boleh tertinggal lebih jauh lagi dalam perburuan gelar Scudetto Liga Italia.

Milan, saat ini menduduki posisi kedua tabel klasemen Serie A. Tim berjuluk Rossoneri tersebut mengemas 33 poin.

Berita Rekomendasi

Juara Liga Italia musim lalu berjarak delapan angka dari penyandang stayus Capolista alias pemuncak clasifica Serie A, Napoli.

Terlebih, AC Milan mencoba untuk mengulang catatan prestasi 24 tahun silam.

Tercatat AC Milan sudah menyambangi markas Salernitana tiga kali di ajang Serie A. Satu-satunya kemenangan yang direngkuh AC Milan ialah pada September 1998 lalu.

Sedangkan dua laga lainnya berakhir imbang, dan satu kemenangan bagi tim tuan rumah.

Salernitana memang tak bisa dipandang sepel, kendati merujuk kepada tabel klasemen posisi tim tuan rumah tidak terlalu bagus.

Tim berjuluk i Granata menduduki tangga ke-12 dengan koleksi 17 poin.

Prediksi Susunan Pemain

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
2
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
3
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
4
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas