Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Susunan Pemain Dewa United vs Madura United: Debut Egy Maulana, Tangsel Warrior Siap Menang

Jan Olde Riekerink ingin Egy Maulana Vikri untuk tampil perdana di laga Dewa United vs Madura, Kamis (2/2/2023), kick-off 15.30 WIB.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Prediksi Susunan Pemain Dewa United vs Madura United: Debut Egy Maulana, Tangsel Warrior Siap Menang
Foto: Dewa United
Egy Maulana Vikri resmi berseragam Dewa United FC. Egy Maulana Vikri akhirnya bergabung dengan Dewa United. Bergabungnya Egy Maulana Vikri tidak akan mengakhiri mimpi dia untuk berkarier di luar negeri. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi susunan pemain Dewa United vs Madura United pada lanjutan pekan ke-22 Liga 1 Indonesia, Kamis (2/2/2023).

Pertandingan Dewa United vs Madura United akan digelar di Stadion Indomilk Arena Tangerang.

Adapun jadwal kick-off pertandingan Dewa United vs Madura United dimulai pukul 15.00 WIB.

Debutan anyar Tangsel Warrior, Egy Maulana Vikri dipastikan tampil pada pertandingan besok.

Prediksi Susunan Pemain

Dewa United (4-2-3-1)

Line-up: Muhammad Natsir (GK); Miftah Sani, Brian Fatari, Risto Mitrevski, Dias Angga; Lucas Ramos, Theofillo Numberi; Majed Osman, Egy Maulana Vikri, Natanael Siringo Ringo; Karim Rossi.

Berita Rekomendasi

Pelatih: Jan Olde Riekerink

Madura United

Line-up: Miswar Saputra (GK), Reva Adi, Cleberson, Otávio Dutra, Novan Sasongko; Esteban Vizcarra, Yoo-Joon Lee, Jaja; Lulinha, Beto, Risaldi Malik.

Pelatih: Fabio Lefundes

Baca juga: Jan Olde Pastikan Egy Maulana Vikri jadi Starter Dewa United

Preview Pertandingan

Keduanya memiliki rekor yang kontras dari empat pertandingan terakhir.

Laskar Sape Kerab, julukan Madura United kalah tiga pertandingan terakhir.

Beto Goncalves hanya mampu raih satu kemenangan di laga pembuka putaran 2 kontra Barito Putera, dengan skor 1-2 (14/1/2023).

Selanjutnya Laskar Sape Kerab dibuat kocar kacir oleh lawannya.

Atas hasil tersebut, Madura United harus rela merosot ke dari puncak klasemen Liga 1.

Nampaknya lini pertahananlah yang menjadi pekerjaan rumah selama ini.

Hasilnya pelatih kepala Fabio Lefundes mendatangkan sosok bek kokoh, yakni Otavio Dutra.

Sedangkan tuan rumah Dewa United sedang dalam top peformanya.

Setelah datangnya pelatih anyar Jan Olde Riekerink, Tangsel Warrior belum terkalahkan selama empat laga beruntun.

Pelatih yang menggantikan Nil Maizar tersebut sukses beri masing-masing dua kemenangan dan hasil imbang.

Ditambah lagi Dewa United akan diperkuat sosok penyerang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Melalui konfrensi pres sebelum pertandingan, Jan Olde beri isyarat ingin mainkan Egy.

"Kami harus rangkul dia dan kami harus beri waktu untuk beradaptasi, tapi apa yang saya lihat saya terkesan dengan kualitasnya," ujar Olde.

"Dia (Egy) tahu masih punya waktu untuk (beradaptasi), tapi saya ingin dia main besok, untuk tim dia sangat bagus," sambungnya.

Mampukah Egy Maulana Vikri melakoni laga debutnya dengan baik? kita nantikan saja.

Jan Olde Riekerink dan Egy Maulana Vikri dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan Dewa United vs Madura United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (1/2/2023)
Jan Olde Riekerink dan Egy Maulana Vikri dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan Dewa United vs Madura United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (1/2/2023) (tribunnews.com/alfarizyAF)

Head to Head

Liga 1 (19/8/2022) Madura United 1-0 Dewa United

Pertandingan Persahabatan (16/9/2020) Madura United 4-1 Dewa United

5 Pertandingan Terakhir Dewa United

Liga 1 (28/1/2023) Bhayakara FC 1-1 Dewa United

Liga 1 (22/1/2023) Dewa United 3-2 Persita Tangerang

Liga 1 (18/1/2023) Persikabo 1973 0-2 Dewa United

Liga 1 (14/1/2023) Dewa United 1-1 Persis Solo

Liga 1 (24/12/2022) Dewa United 1-2 Persebaya Surabaya

5 Pertandingan Terakhir Madura United

Liga 1 (29/1/2023) Madura United 0-2 Persebaya Surabaya

Liga 1 (24/1/2023) Persik Kediri 2-0 Madura United

Liga 1 (20/1/2023) Madura United 0-1 Persib Bandung

Liga 1 (14/1/2023) Barito Putera 1-2 Madura United

Liga 1 (23/12/2022) Madura United 0-0 Rans Nusantara FC

(Tribunnews.com/Bayu Panegak, Alfarizy)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas