Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Penobatan Erick Thohir sebagai Ketum PSSI Dihadiri Wakil FIFA dan AFC

Erick Thohir berhasil mengungguli para pesaingnya dengan total 64 suara sebagai Ketum PSSI anyar pada KLB siang hari ini.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Penobatan Erick Thohir sebagai Ketum PSSI Dihadiri Wakil FIFA dan AFC
tribunnews.com/alfarizyAF
Staf Khusus di Kementrian BUMN Dampingi Erick Thohir Di KLB PSSI 

TRIBUNNEWS.COM - Erick Thohir yang juga menteri BUMN terpilih sebagai pemenang Ketum PSSI periode 2023-2027 kedepan.

Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI sedang berlangsung di Hotel Shangri-La, Kamis (16/2/2023) siang hari ini.

Pertemuan pemilihan Ketum anyar PSSI ini dihadiri oleh perwakilan Fédération Internationale de Football Association (FIFA) dan Asian Football Confederation (AFC).

Dari kiri Ketua Umum Koni Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, Dewan Pembina PSSI Agum Gumelar, Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2019-2023 Mochamad Iriawan, Menteri BUMN Eric Thohir dan Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari berfoto bersama disela-sela pembukaan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023). KLB PSSI diselenggarakan untuk memilih pengurus baru periode 2023-2027 yang diikuti oleh 87 voters yang terdiri dari 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub BRI Liga 1 2022/2023, 16 tim Liga 2, 16 kesebelasan Liga 3, dan 3 Asosiasi. Tribunnews/Jeprima
Dari kiri Ketua Umum Koni Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, Dewan Pembina PSSI Agum Gumelar, Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2019-2023 Mochamad Iriawan, Menteri BUMN Eric Thohir dan Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari berfoto bersama disela-sela pembukaan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023). KLB PSSI diselenggarakan untuk memilih pengurus baru periode 2023-2027 yang diikuti oleh 87 voters yang terdiri dari 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub BRI Liga 1 2022/2023, 16 tim Liga 2, 16 kesebelasan Liga 3, dan 3 Asosiasi. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Erick Thohir meraih 64 suara, jauh mengungguli pesaing terdekatnya La Nyalla Mattaliti yang meraih 22 suara.

"Erick Thohir 64 suara, AA LaNyalla Mattalitti 22 duatan. Dengan ini Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027," tulis staf PSSI dalam grup PSSI Pers, Kamis (16/2/2023).

Dengan kata lain Calon Ketum lainnya yakni Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mendapatkan suara.

Setelah ini, agenda KLB PSSI giliran akan menentukan Wakil Ketua Umum PSSI dan anggota EXCO PSSI.

Berita Rekomendasi

Perwakilan FIFA dan AFC diundang oleh PSSI untuk mengikuti gelaran KLB siang hari ini.

Adapun Perwakilan dari FIFA diwakili oleh Kanya Keomany (FIFA Council Member), Kenny Jean-Marie (FIFA Chief Member Associations Officer), Sarah Solemale (FIFA Senior MA Governance Services Manager) dan Lavin Vignesh (FIFA Regional Office Development Manager Kuala Lumpur).

Sedangkan perwakilan AFC yakni Nhodkeo Phawadee, kepala Unit ASEAN dan Siti Zuraina Abdullah sebagai junior manager ASEAN.

FOTO: Ketua Umum PSSI 2019-2023 Mochamad Iriawan, Calon Ketua Umum PSSI AA Lanyalla Mahmud Mattalitti, Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir, dan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2/2023). (Tribunnews/Alfarizy)
FOTO: Ketua Umum PSSI 2019-2023 Mochamad Iriawan, Calon Ketua Umum PSSI AA Lanyalla Mahmud Mattalitti, Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir, dan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2/2023). (Tribunnews/Alfarizy) ((Tribunnews/Alfarizy))

Janji Erick Thohir Ketum PSSI

1. Melanjutkan Liga 2 dan Liga 3


Liga 2 dan 3 menjadi poin pertama Erick Thohir dalam benahi PSSI.

Setelah pertemuan dengan Menpora beberapa waktu yang lalu Liga 2 dan 3 akan kembali digulirkan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas