Gantikan Peran Marselino di Timnas U-20, Arkhan Fikri Janjikan Hal Ini di Piala Asia U-20 2023
Kepercayaan Shin Tae-yong memberikan tugas Marselino di Timnas U-20 ini kepada Arkhan Fikri berjalan cukup bagus.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
“Itu dari latihan saja, ya biasa H-1 pertandingan itu biasa baru dibilangin,” tutur pemain berusia 18 tahun tersebut.
“Pasti ada. Saya masih banyak kekurangan, saya ingin memperbaiki masalah passing atau dribbling yang masih banyak kesalahan.
“Dan di pertandingan sebelumnya pasti ada evaluasi disetiap pertandingan dan instruksi dari pelatih pasti dilaksanakan di lapangan," ujarnya.
Sementara itu, timnas U-20 Indonesia akan memulai perjuangannya di Piala Asia U-20 2023 melawan Irak pada 1 Maret mendatang.
Kemudian akan melawan Suriah pada 4 Maret dan terakhir menghadapi tim tuan rumah Uzbekistan pada 7 Maret mendatang.
Turnamen ini tak akan menjadi laga mudah untuk timnas U-20 Indonesia karena lawan-lawan yang dihadapi memang cukup berat. (Wila Wildayanti /BolaSport/*)