Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Akmal Marhali: Jangan Benturkan Sepakbola Dengan Masalah Politik

Akmal Marhali turut bicara terkait maraknya penolakan Timnas Israel yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Akmal Marhali: Jangan Benturkan Sepakbola Dengan Masalah Politik
Tribunnews/Abdul Majid
Anggota Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan yang juga ketua Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali  saat diwawancarai di jeda rapat bersama PSSI di Kantor Kementerian Polhukam, Jakarta, Selasa (11/10/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali turut bicara terkait maraknya penolakan Timnas Israel yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia.

Menurut Akmal, perihal penolakan yang didasari masalah politik jangan lah dicampur adukan dengan olahraga dalam hal ini sepakbola.

Seperti diketahui, secara politik memang Indonesia tidak mempunyai hubungan diplomatik dengan Israel.

“Saya sampaikan bahwa sejatinya sepakbola itu seharusnya tidak dibenturkan dengan masalah politik. Kalau nanti ada hubungannya dengan pemerintah ini kan kaitannya sebagai negara dengan sebuah bagian dari kehidupannya dalam hal ini sepakbola,” kata Akmal dalam kegiatan Diskusi Suara Suporter Piala Dunia U-20 Harga Mati di Pulau Dua Senayan, Jakarta, Jumat (24/3/2023).

“Kemudian kalau digesekkan dengan kepentingan politik maka akan sangat kontraproduktif menurut saya,” sambungnya.

Dalam hal ini Akmal mengatakan seharusnya semua pihak sama-sama mensukseskan gelaran Piala Dunia U-20.

Berita Rekomendasi

Pasalnya, proses menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tidaklah mudah. Mulai dari mengajukan penawaran, kemudian FIFA menerima hingga akhirnya FIFA mempercayakan Indonesia menjadi tuan rumah.

Akmal juga mengatakan apabila permasalahan ini terus berlarut dan tidak ada jalan tengahnya, tak menutup kemungkinan FIFA bakal mencabut Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

“Kaitannya dengan Piala Dunia U-20 saya setuju dengan tema ini ‘Piala Dunia Harga Mati Buat Kita’ kenapa? Kita sudah tanggung mencalonkan sudah diterima dan kita sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Kemudian masa gara-gara Israel kita batal jadi tuan rumah dan potensi itu bisa saja terjadi,” ujar Akmal.

“Sejarah membuktikan tahun 2019 ketika Malaysia jadi tuan rumah kejuaraan para renang dan Malaysia ketika itu menolak Israel. Saat penyelenggaraanya dibatalkan di Malaysia. Potensi itu juga ada buat Indonesia,” jelasnya.

Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 dijadwalkan bergulir pada 20 Maret – 11 Juni 2023 di enam kota yakni Jakarta, Palemnbang, Bandung, Solo, Surabaya dan Bali.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
27
16
9
2
47
24
23
57
2
Dewa United
27
14
7
6
54
29
25
49
3
Persebaya
27
14
6
7
32
28
4
48
4
Persija Jakarta
26
12
7
7
41
31
10
43
5
Malut United
27
11
10
6
34
26
8
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas