Prediksi Skor Bayern Munchen vs Manchester City: Die Roten Gak Karuan, Tiket Semifinal Melayang
Simak prediksi skor pertandingan Bayern Munchen vs Manchester City pada leg kedua babak perempat final Liga Champions, Kamis (20/4/2023) dini hari WIB
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Simak prediksi skor pertandingan Bayern Munchen vs Manchester City pada leg kedua babak perempat final Liga Champions.
Duel Bayern Munchen vs Manchester City akan digelar di Allianz Arena Stadium, Kamis (20/4/2023) pukul 02.00 WIB.
Bayern Munchen memiliki tugas berat saat menjamu Manchester City di leg kedua perempat final.
Kalah 3-0 di leg pertama, skuad asuhan Thomas Tuchel itu harus menangan dengan margin 4 gol untuk bisa melangkah ke semifinal Liga Champions.
Opsi lainnya, adalah menyamakan agregat menjadi 3-3 dan berjuang lagi di babak extra time.
Namun jika menilik dari hasil Munchen akhir-akhir ini, nampaknya peluang Thomas Muller cs untuk melenggang ke semifinal terbilang sulit.
Terlebih lawannya, Manchester City sedang dalam performa yang sangat apik.
Armada Pep Guardiola itu berhasil memenangi 10 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.
Teranyar, Manchester City sukses mengalahkan Leicester City dengan skor 3-1 di Liga Inggris akhir pekan lalu.
Berbeda dengan City, Bayern Munchen justru baru saja ditahan imbang Hoffenheim dengan skor 1-1 di Liga Jerman.
Hasil imbang tersebut membuat Bayern Munchen meraih kemenangan dua kali, sekali seri dan kalah dua kali dalam lima laga bersama Thomas Tuchel.
Prediksi Skor
The Hard Tackle: Bayern Munchen 1-3 Manchester City
Sportskeeda: Bayern Munchen 1-2 Manchester City
Sports Mole: Bayern Munchen 1-2 Manchester City
Baca juga: Laga Hidup Mati Bayern Munchen vs Manchester City, Guardiola Turut Khawatirkan Konflik Mane & Sane
Kondisi Tim
Pada pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions ini, Lucas Hernandez dan Manuel masih akan tetap absen meski keduanya sudah kembali berlatih.
Kabar baiknya, Bayern Munchen akan kembali diperkuat Sadio mane setelah hukuman skorsing internal satu pertandingan.
Selain itu, kembalinya Eric Maxim Choupo-Moting bisa menampah daya gedor armada Die Roten saat melawan City.
Sementara itu, pada kubu tim tamu, Manchester City tidak akan diperkuat Phil Foden karena masih tahap pemuliha cedera.
Kemungkinan Pep Guardiola akan memasang susunan pemai yang sama seperti pertandingan leg pertama saat City menang 3-0.
Prediksi Susunan Pemain
- Bayern Munchen (4-2-3-1)
Sommer (GK); Cancelo, Pavard, De Ligt, Davies; Kimmich, Goretzka; Waras, Musiala, Coman; Choupo-Moting
Pelatih: Thomas Tuchel
- Manchester City (3-2-4-1)
Ederson (GK); Akanji, Dias, Ake; Batu, Rodri; Silva, De Bruyne, Gundogan, Grealish; Haaland
Pelatih: Pep Guardiola
Head to Head
- 12-04-2023 Man City 3-0 Bayern (Liga Champions)
- 25-11-2014 Man City 3-2 Bayern (Liga Champions)
- 17-09-2014 Bayern 1-0 Man City (Liga Champions)
- 10-12-2013 Bayern 2-3 Man City (Liga Champions)
- 02-10-2013 Man City 1-3 Bayern (Liga Champions)
5 Pertandingan Terakhir Bayern Munchen
- 01-04-23 Bayern 4-2 Dortmund (Liga Jerman)
- 05-04-23 Bayern 1-2 Freiburg (DFB Pokal)
- 08-04-23 Freiburg 0-1 Bayern (Liga Jerman)
- 12-04-23 Man City 3-0 Bayern (Liga Champions)
- 15-04-23 Bayern 1-1 Hoffenheim (Liga Jerman)
5 Pertandingan Terakhir Manchester City
- 19-03-23 Man City 6-0 Burnley (Piala FA)
- 01-04-23 Man City 4-1 Liverpool (Liga Inggris)
- 08-04-23 Southampton 1-4 Man City (Liga Inggris)
- 12-04-23 Man City 3-0 Bayern (Liga Champions)
- 15-04-23 Man City 3-1 Leicester (Liga Inggris)
Link Live Streaming
Pertandingan Bayern Munchen vs Manchester City pada leg kedua babak perempat final Liga Champions dapat disaksikan secara streaming di Vidio.com, melalui link berikut.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)