Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Urawa Reds vs Al Hilal Final Liga Champions Asia: Juara Bertahan Tumbang, Reds Raih Trofi ke-3

Simak hasil akhir pertandingan antara Urawa Reds vs Al Hilal dalam leg kedua final Liga Champions Asia, Sabtu (6/5/2023) sore WIB. Reds jadi jawara.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Urawa Reds vs Al Hilal Final Liga Champions Asia: Juara Bertahan Tumbang, Reds Raih Trofi ke-3
Philip FONG / AFP
Para pemain Urawa Reds merayakan gol pertama mereka pada leg kedua final Liga Champions AFC antara Urawa Red Diamonds dan Al-Hilal di Stadion Saitama di Saitama pada 6 Mei 2023. Simak hasil akhir pertandingan antara Urawa Reds vs Al Hilal dalam leg kedua final Liga Champions Asia, Sabtu (6/5/2023) sore WIB. Reds jadi jawara. 

Abdullah Otayf melakukan tembakan keras yang kemudian ditepis dengan begitu baik oleh Shusaku Nishikawa.

Pasca-kejadian tersebut, Urawa Reds tampil lebih berani.

Mereka bisa memanfaatkan situasi melalui skema serangan balik.

Shinzo Koroki berhasil menyambut umpan silang dari rekannya, sayangnya bola hasil sontekannya masih membentur mistar gawang Al Hilal.

Pada menit ke-43, giliran pasukan Ramon Diaz yang menciptakan peluang.

Andre Carrillo melepaskan tendangan yang mengarah ke pojok kiri atas tetapi lagi-lagi usahanya dihentikan oleh kiper Urawa Reds.

Keran gol akhirnya terbuka pada menit ke-49 untuk Reds (julukan Urawa).

Berita Rekomendasi

Andre Carrillo (Al Hilal) melakukan gol bunuh diri yang mengubah pertandingan.

Situasi itu kemudian membuat permainan pada babak kedua berubah total dibandingkan saat babak pertama.

Kali ini giliran pasukan Maciej Skorza yang lebih menguasai bola.

Mereka sempat unggul sampai 60 persen berbanding 40 persen untuk Al Hilal.

Namun ternyata itu tak bertahan lama, tim asal Arab Saudi itu kemudian bangkit.

Sayangnya kebangkitan penguasaan bola tersebut tak dibarengi dengan lesakkan gol sampai menit akhir pertandingan.

Susunan Pemain

Urawa Reds (4-2-3-1)

Nishikawa; Sakai, Scholz, Hoibraaten, Akimoto; Ito, Iwao; Okubo, Koizumi, Sekine; Koroki.

Al Hilal (4-3-3)

Al Mualouf; Al Burayk, Al Boleahi, Jang, Abdulhamid; Carrilo, Otayf, Kanno; Al Hamdan, Ighalo, Michael.

(Tribunnews.com/Deni)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas