Bursa Transfer Liga 1: Persib Pamer Rekrutan Anyar, Wilujeng Sumping Edo Febriansyah
Klub Liga 1 asal Jawa Barat Persib Bandung resmi mengontrak bek Timnas Indonesia Edo Febriansyah dengan durasi dua tahun.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Gerak agresif diperlihatkan Persib Bandung dalam aktivitas bursa transfer pemain Liga 1 untuk musim 2023/2024.
Teraktual, Persib Bandung memperkenalkan rekrutan keduanya yang juga berstatus sebagai penggawa Timnas Indonesia, Edo Febriansyah, Senin (8/5/2023).
Edo Febriansyah merupakan perkenalan alias "wilujeng sumping" kedua dari Persib Bandung setelah sebelumnya sukses menggaet mantan pemain Arema FC, Ryan Kurnia.
Menukil dari lama resmi Persib, tim Kota Kembang ini mengontrak Edo Febriansyah dengan durasi dua tahun.
Baca juga: Resmi Berlabuh ke Persib Bandung, Edo Febriansyah Diikat Kontrak Dua Tahun
Pemain timnas Indonesia itu didatangkan untuk mengisi posisi bek kiri Maung Bandung.
Untuk perekrutan Edo sendiri tentu saja manajemen telah berdiskusi dengan tim pelatih.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono bahkan mengaku kedatangan Edo ini juga atas rekomendasi dari tim pelatih.
Menurutnya Edo memang diperlukan untuk memperkuat lini belakang Persib.
Dengan bergabungnya pemain kelahiran Kediri, 25 Juli 1997 ini Persib bersyukur.
"Kita selalu bergerak dari rekomendasi tim pelatih. Syukurlah, kita bisa menjalin kesepakatan dengan pemain yang dibutuhkan tim pelatih," kata Teddy.
Bergabungnya Edo memang sudah diprediksi sejak awal.
Mengingat pemain yang pada Liga 1 musim lalu membela RANS Nusantara FC ini selalu dikaitkan kepindahannya ke maung Bandung.
Bersama RANS Nusantara FC, Edo memperlihatkan performa impresif sebagai seorang wingbek.
Tercatat dari 25 pertandingan yang dilakoni, pemain kelahiran Kediri, Jiwa Timur tersebut membukukan lima gol dan lima assist.
Statistik ini menunjukkan bagaimana determinasi tinggi Edo dalam setiap pertandingan. Meski memiliki posisi bermain sebagai bek, namun produktivitas golnya tak kalah dari pemain yang beroperasi sebagai gelandang.
Ini yang kemudian membuat Persib Bandung kepincut memboyongnya.
Tipikal permainan ngeyel dan ngotot dinilai tepat dalam skema permainan pelatih Persib Bandung, Luis Milla.
Kehadiran Edo diharapkan dapat berkontribusi banyak untuk Persib ke depannya.
Selain itu, Edo juga memiliki catatan cukup panjang di klub profesional.
Sebelum berseragam RANS Nusantara, Edo pernah tampil bersama PS Bengkulu (2017), Persiwa Wamena (2018), dan Persik Kediri (2019).
Edo menjadi salah satu pemain yang ikut membawa Persik Kediri promosi ke Liga 1.
Kemudian setelah bersama Persik, Edo bergabung dengan Persita Tangerang.
Bersama Persita Edo tampil bagus di Liga 1 2020.
Selama berseragam Persita Tangerang Edo tampil sebanyak 25 perttandingan.
Ia juga selama tampil bersama Persita mencatatkan diri telah menyetak empat gol.
Terlepas dari itu, Persib Bandung sendiri sudah kehilangan dua pemain untuk Liga 1 musim depan.
Klub kesayangan Bobotoh tersebut memilih untuk melepas pemain muda Bayu Fiqri. Di sisi lain, klub kesayangan Bobotoh tersebut juga kehilangan I Made Wirawan.
Penjaga gawang veteran tersebut memutuskan pensiun sebagai pesepak bola profesional.
I Made Wirawan jadi aktor penting kala Persib Bandung jadi juara Liga Indonesia musim 2014.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.