Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rapor Timnas Indonesia Jumpa Negara Conmebol : Pernah Dibantai Uruguay, Dejavu Lawan Argentina?

Momen pembantaian yang pernah dirasakan Timnas Indonesia saat bertemu Uruguay bisa saja terulang saat pertemuan melawan Argentina di FIFA Matchday.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rapor Timnas Indonesia Jumpa Negara Conmebol : Pernah Dibantai Uruguay, Dejavu Lawan Argentina?
tribunnews.com/herudin
Edinson Cavani (Timnas Uruguay) saat mencoba melewati kiper Timnas Indonesia, Markus Horison dalam laga ujicoba antara Uruguay vs Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, 8 Oktober 2010 silam. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini rapor yang didapatkan Timnas Indonesia saat bertemu negara Conmebol dalam ajang sepak bola.

Jika menelisik sejarah, Indonesia cukup jarang menghadapi negara Conmebol termasuk dalam laga ujicoba.

Apalagi keanggotaan negara zona Conmebol alias Amerika Selatan cukup minim yakni 10 anggota saja.

Satu-satunya negara Conmebol yang pernah dihadapi Timnas Indonesia hanyalah Uruguay saja.

Baca juga: Komparasi Nilai Skuad Timnas Indonesia vs Argentina: Jomplang, Lionel Messi Senilai 6,5 Kali Garuda

Fakta tersebut terasa cukup wajar, apalagi mengingat sepak bola Indonesia masih belum mampu lolos ke kompetisi antar benua seperti Piala Dunia.

Alhasil pertemuan melawan tim terbaik dari benua lain masih sangat minim.

Salah satu cara yang bisa ditempuh Timnas Indonesia untuk bisa menghadapi tim benua lain hanya di FIFA Matchday.

Striker Timnas Indonesia Boaz Salosa mencetak gol pertama ke gawang Uruguay pada menit ke-17. Sehingga membuat Indonesia unggul 1-0. Namun skor akhir 7-1 untuk Uruguay
Striker Timnas Indonesia Boaz Salosa mencetak gol pertama ke gawang Uruguay pada menit ke-17. Sehingga membuat Indonesia unggul 1-0. Namun skor akhir 7-1 untuk Uruguay (TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN)
Berita Rekomendasi

Dari sekian banyak laga ujicoba yang telah dimainkan Timnas Indonesia, hanya Uruguay yang menjadi tim dari zona Conmebol yang pernah dihadapi Garuda.

Momen pertemuan bersejarah antara Timnas Indonesia vs Uruguay itu terjadi tepatnya pada tanggal 8 Oktober 2010 silam.

Stadion Gelora Bung Karno menjadi saksi bisu pertemuan antara Timnas Indonesia vs Uruguay.

Timnas Indonesia cukup beruntung punya kesempatan melawan Uruguay yang saat itu memang tengah naik daun pada tahun tersebut.

Keberhasilan Uruguay mencapai semifinal Piala Dunia 2010 benar-benar melambungkan negara tersebut di dunia sepak bola.


Dalam laga bertajuk ujicoba itu, Uruguay benar-benar menunjukkan kedigdayaannya melawan Garuda.

indonesia uruguay3
indonesia uruguay3 (tribunnews.com/herudin)

Tak tanggung-tanggung, Uruguay melibas habis Timnas Indonesia dengan skor telak, 7-1.

Pada laga tersebut, Timnas Indonesia sebenarnya mampu memberi kejutan lantaran mampu mencetak gol terlebih dahulu ke gawang Uruguay.

Gol Boaz Solossa pada babak pertama mampu mengejutkan kubu Uruguay pada laga tersebut.

Hanya saja memang, Uruguay langsung mengamuk setelahnya dengan menjebol jala gawang Timnas Indonesia sebanyak tujuh kali.

Duet penyerang Luis Suarez dan Edinson Cavani masing-masing mampu mengukir hattrick ke gawang Garuda yang dijaga Markus Horison.

Lalu, Sebastian Eguren menutup kemenangan telak Uruguay melawan Timnas Indonesia dengan skor 7-1 di Stadion Gelora Bung Karno.

Meskipun kalah telak, kesempatan Timnas Indonesia melawan Uruguay benar-benar menjadi salah satu pengalaman tak terlupakan bagi Garuda.

Kini, kesempatan langkah kembali didapatkan Timnas Indonesia saat dipertemukan dengan Argentina.

Status Argentina sebagai klub terbaik dunia dan pemenang Piala Dunia 2022 tak boleh dilewatkan Indonesia.

Keberadaan bermain melawan pemain bintang seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, hingga Enzo Fernandez jelas tak bisa disia-siakan Indonesia.

Dengan kualitas yang dimiliki, Timnas Indonesia jelas rawan jadi lumbung gol pemain Argentina jika mereka bermain dengan kekuatan terbaiknya.

Momen pembantaian yang pernah dirasakan Timnas Indonesia saat bertemu Uruguay bisa saja terulang saat pertemuan melawan Argentina.

Laga ujicoba antara Indonesia vs Argentina rencananya bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno, 19 Juni 2023 mendatang.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas