Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Progres Kenaikan Ranking FIFA Timnas Indonesia sejak Ditangani Shin Tae-yong, Naik 24 Tingkat

Timnas Indonesia bakal menghadapi Palestina dan Argentina di FIFA Matchday pada Juni ini. Laga ini bisa jadi kesempatan untuk menaikkan rangking FIFA.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Progres Kenaikan Ranking FIFA Timnas Indonesia sejak Ditangani Shin Tae-yong, Naik 24 Tingkat
Instagram @pssi
Jelang laga kandang perdana di Piala AFF 2022, Timnas Indonesia tampak berfoto bersama sang pelatih, Shin Tae-yong. Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia bakal menghadapi Timnas Palestina dan Timnas Argentina di FIFA Matchday pada Juni ini. Laga ini bisa jadi kesempatan buat skaud Garuda untuk menaikkan ranking FIFA. 

TRIBUNNEWS.COM - Rangking FIFA Indonesia semenjak ditangai Shin Tae-yong telah mengalami perkembangan signifikan dari semula sempat 173 kini menjadi 149, naik 24 tingkat.

Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia bakal menghadapi Timnas Palestina dan Timnas Argentina di FIFA Matchday pada Juni ini.

Dua negara tersebut secara ranking FIFA berada jauh di atas Indonesia. Palestina kini menempati peringkat 93 dunia, sedangkan Argentina merupakan negara dengan ranking teratas menurut FIFA.

Adapun Indonesia sendiri, kini berada jauh di dibawahnya, menempati peringkat 149 menurut update yang dirilis bulan April lalu.

Laga melawan Palestina ini diharapkan bisa menjadi kesempatan bagi Timnas Indonesia untuk mencuri poin dan memperbaik peringkat ranking FIFA.

Adapun saat melawan Argentina, diharpakan penggawa skuad Garuda mampu memetik pelajaran dari Lionel Messi cs yang akan memberi tekanan, baik mental, teknik, atau strategi bagi timnas Indonesia.

Diharapkan, dengan melawan tim yang menempati peringkat FIFA di atasnya, Indonesia mampu memperbaiki rankingngnya menjadi naik ke atas lagi.

Baca juga: Rangking Timnas Indonesia Sebelum Lawan Argentina dan Palestina, Jika Menang Naik Posisi Berapa?

Berita Rekomendasi

Proges Ranking FIFA Indonesia Sejak Diasuh Shin Tae-yong

Semenjak ditangani pelatih Shin Tae-yong, ranking FIFA Indonesia telah jauh lebih baik, dari 173 ke 149.

Ada kenaikan 24 peringkat selama Timnas Indonesia dilatih oleh Shin Tae-yong.

Namun demikian, ranking Indonesia tak selalu menunjukkan proges yang meningkat saat diasuh pelatih asal Korea Selatan itu.

Indonesia mulai menggunakan jasa STY pada 1 Januari 2020. Namun debut melatih Timnas Senior baru datang pada pada 2021 lantaran adanya pandemi Covid-19 kala itu.

Di awal kedatangan STY, ranking Indonesia justru turun, dari sebelumnya di posisi 173 menjadi 175.

Ini imbas dari hasil minor yang didapat saat tampil di pertandingan persahatan bulan Mei dan di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada bulan Juni kala itu.

Pada bulan Mei kala itu, Indonesia menjajal kekuatan Afghanistan dan Oman, namun dua laga itu dilalui dengan kekalahan semua.

Melawan Afghanistan Indonesia kalah 2-3, kemudian lawan Oman kalah 1-3.

Baca juga: Daftar Pemain Cedera Berkurang, Skuad Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023 Lengkap Hari Ini

Pada bulan Juni tak juga membaik, Indonesia kala itu meraih dua kekalahan yakni melawan Uni Emirates Arab (0-5) dan Vietnam (4-0), dan imbang melawan Thailand (2-2).

Setelah pertandingan tersebut Indonesia menempati posisi ke-174 pada rilis Agustus 2021. Namun bulan berikutnya, tepatnya 16 September 2021, rangking Indonesia turun lagi ke peringkat 175.

Namun setelah peringkat ke-175, rangking Indonesia mengalami peningkatan pesan. Naik 10 peringkat ke posisi 165 pada Oktober 2021.

Memang setelah Kualifikasi Piala Dunia, Shin Tae-yong banyak memanggil pemain-pemain yang relatif muda dan membuat Timnas meraih hasil yang apik di pertandingan-pertandingan yang dilakoni.

Indonesia berhasil menang dua kali dari Taiwan dalam play-off kualifikasi Piala Asia 2023, 21- dan 0-3 pada Oktober 2021.

Kemudian, Timnas juga meraih hasil memuaskan saat tampil di Piala AFF 2020 dan berhasil keluar sebagai runner-up.

Dipertengahan gelaran Piala AFF 2020 kala itu, Timnas Indonesia menjadi negara dengan peningkatan poin terbesar pada ranking FIFA per 23 Desember 2021, naik lagi menjadi 164.

Dengan demikian, pada tahun 2021 ada kenaikan 9 peringkat yang berhasil dicapai Indonesia, dari 175 ke 164.

Shin Tae-yong beserta seluruh asisten pelatih timnas Indonesia di Buriram (6/10/2021).
Shin Tae-yong beserta seluruh asisten pelatih timnas Indonesia di Buriram (6/10/2021). (Bolanas.com)

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Palestina, Saatnya Shin Tae-yong Turunkan Tim Terbaik

2022

Capaian apik kembali dilalui oleh Timnas Indonesia sepanjang tahun 2022 di mana ranking FIFA kembali mengalami peningkatan signifikan.

Pada bulan Agustus, ranking Indonesia naik menjadi 155 dunia. Di akhir tahun pada Desember setelah Piala Dunia 2022 selesai naik lagi menjadi 151.

Ada kenaikan 13 tingkat dari peringkat sebelumnya 164 ke 151.

Sepanjang tahun 2022, Indonesia memang cukup baik, memainkan lima pertandingan internasional dan berhasil meraih tiga kemenangan, sekali seri dan sekali kalah.

Timnas juga behasil meriah dua kali kemenangan di ajang kualifikasi Piala Asia 2023, yakni saat melawan Kuwait (1-2) dan Nepal (7-0).

Kemenangan itu akhirnya meloloskan Timnas menuju putaran final Piala Asia 2023 yang akan digelar Januari 2024 nanti.

Sedangkan di Piala AFF 2022, Indonesia juga tampil lumayan dengan mencapai babak semifinal.

Timnas Indonesia berhasil kembali berkancah di pentas Piala Asia pada 2023 mendatang. Keberhasilan Timnas Indonesia ini menjadi penanda kembalinya skuad Garuda ke ajang tersebut setelah 15 tahun absen sejak terkahir kali berkiprah pada 2007 silam. Tiket kelolosan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023 berkat kemenangan 7-0 atas Nepal. Anak asuh Shin Tae-yong lolos dengan status runner-up terbaik.
Timnas Indonesia berhasil kembali berkancah di pentas Piala Asia pada 2023 mendatang. Keberhasilan Timnas Indonesia ini menjadi penanda kembalinya skuad Garuda ke ajang tersebut setelah 15 tahun absen sejak terkahir kali berkiprah pada 2007 silam. Tiket kelolosan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023 berkat kemenangan 7-0 atas Nepal. Anak asuh Shin Tae-yong lolos dengan status runner-up terbaik. (twitter @PSSI)

Baca juga: Timnas Indonesia vs Palestina: Erick Thohir Singgung Kepentingan Nasional hingga Ranking FIFA

2023

Adapun di 2023 saat ini, performa Indonesia masih menunjukkan hasil yang baik.

Ranking FIFA yang dirilis pada bulan April lalu menunjukkan kenaikan dua tingkat, dari 151 ke 149.

Itu artinya, sejak ditangani Shin Tae-yong, ranking FIFA Indonesia telah naik 26 tingkat dari yang sebelumnya sempat di posisi 175 menuju 149.

Sepanjang 2023 ini, Indonesia sudah melakoni dua kali laga persahabatan melawan Burundi, yakni pada Maret lalu.

Dari dua pertandingan itu, skuad Shin Tae-yong menang sekali 3-1 saat pertemuan pertama, dan imbang 2-2 di pertemuan kedua.

Kini, tantangan untuk menaikkan peringkat FIFA hadir saat bertemu dengan Palestina serta Argentina pada bulan Juni ini.

Menarik untuk ditunggu apakah Witan Sulaiman dkk berhasil menunjukkan peningkatan performa di dua laga itu.

Jadwal Timnas Indonesia vs Palestina akan digelar pada 14 Juni di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada pukul 19.30 WIB.

Sedangkan melawan Argentina akan digelar 19 Juni di Gelora Bung Karno pukul 19.30 WIB.

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
asd
Video Player is loading.
Current Time 0:00
Duration 0:00
Loaded: 0%
Stream Type LIVE
Remaining Time 0:00
Â
1x
    • Chapters
    • descriptions off, selected
    • subtitles off, selected
      Klub
      D
      M
      S
      K
      GM
      GK
      -/+
      P
      1
      Liverpool
      32
      23
      7
      2
      74
      31
      43
      76
      2
      Arsenal
      32
      17
      12
      3
      57
      27
      30
      63
      3
      Nottm Forest
      32
      17
      6
      9
      51
      38
      13
      57
      4
      Newcastle
      31
      17
      5
      9
      56
      40
      16
      56
      5
      Man. City
      32
      16
      7
      9
      62
      42
      20
      55
      © 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
      Atas