Gaji dari Al Hilal Viral, Kylian Mbappe Mendadak Punya Kembaran Lintas Olahraga
Kylian Mbappe mendadak memiliki kembaran dalam diri pebasket top NBA, Giannis Antetokounmpo setelah tawaran gaji dari Al Hilal viral.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Bursa transfer pemain dihebohkan dengan tawaran yang diberikan klub Liga Arab Saudi, Al Hilal untuk Kylian Mbappe.
Al Hilal disebut siap memberikan gaji 700 juta Euro setahun untuk menggoda Mbappe hijrah ke Liga Arab Saudi.
Sontak saja, tawaran gaji dari Al Hilal untuk Kylian Mbappe viral di media sosial.
Rumor tawaran gaji itu juga menyebar cepat ke seluruh penjuru dunia.
Para atlet yang berkompetisi di Amerika Serikat, yang notabene jarang memberikan komentar, kini memiliki pendirian yang berbeda.
Baca juga: Bukan Hanya Kylian Mbappe, Al Hilal Juga Incar Antoine Griezmann
Tak sedikit dari atlet yang berkecimpung di NBA dan olahraga lainnya memberikan komentarnya tentang gaji yang bisa didapatkan Mbappe dalam setahun.
Selain itu, Mbappe mendadak mendapatkan kembaran yang bermain di olahraga yang berbeda.
Adalah bintang NBA asal klub Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo yang mendadak jadi kembaran Mbappe.
Hal itu ia ungkapkan lewat sebuah unggahan di media sosial Twitter.
"Al Hilal, kalian bisa mendatangkanku," cuit Giannis.
"Saya terlihat seperti Kylian Mbappe," sambungnya.
Cuitan tersebut ditanggapi langsung oleh Kylian Mbappe.
Mbappe cuma memberikan emoticon senyum untuk menanggapi cuitan Giannis tersebut.
Hingga kini, Mbappe belum memberikan jawaban terkait tawaran tersebut.
Pemain timnas Prancis itu bisa saja menerima tawaran tersebut, bermain cuma semusim di Al Hilal dan melanjutkan karier di Real Madrid pada 2024/2025.
Tawaran Gaji
Terlepas dari negosiasi yang akan berjalan alot, Kylian Mbappe akan mendapatkan gaji luar biasa besar dari Al Hilal.
Bisa dibilang, ia akan menjadi milyarder setiap jamnya saat bermain untuk Al Hilal.
Al Hilal menawarkan total gaji senilai 700 juta Euro untuk Kylian Mbappe selama semusim.
Artinya, ia akan menerima uang senilai Rp11,7 trilyun setelah menyelesaikan kontraknya bersama Al Hilal.
Sedangkan untuk hitungan per bulan, ia akan mendapatkan gaji 58,33 juta Euro atau Rp972 milyar.
Untuk per pekannya, Mbappe bakal mendapatkan 13,3 juta Euro atau Rp221 milyar.
Besaran gaji Mbappe juga tak kalah fenomenal saat dihitung per hari.
Mbappe, per hari, akan mendapatkan upah 31,7 milyar dari Al Hilal.
Hitungan itu membuat per jamnya Kylian Mbappe akan mendapatkan Rp1,3 milyar.
Gaji Mbappe per menit berarti berada di kisaran 22 juta Rupiah.
Sedangkan untuk hitungan per detik, ia akan mendapatkan sekira 22 Euro atau 367 ribu Rupiah.
Gaji sebesar itu akan membuat Mbappe menjadi pesepak bola dengan bayaran tertinggi dalam sejarah sepak bola.
Bayaran sebesar itu sekiranya bisa menggoda banyak pemain untuk langsung menerima tawaran tersebut.
Namun, para penggemar cuma bisa menanti tindakan apa yang akan diambil oleh sang pemenang Piala Dunia 2018 itu.
Rincian Tawaran Gaji Mbappe di Al Hilal
- 700 juta Euro per tahun atau Rp11,7 trilyun
- 58,33 juta Euro per bulan atau Rp972 milyar
- 13, 3 juta Euro per pekan atau Rp221 milyar
- 1,9 juta Euro per hari atau Rp31,7 milyar
- 79,900 Euro per jam atau Rp1,3 milyar
- 1,332 Euro per menit atau Rp22 juta
- 22 Euro per detik atau Rp367 ribu
(Tribunnews.com/Guruh)