Media Vietnam Soroti Nasib Pelik Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF U23 2023
Media Vietnam turut menyoroti nasib pelik dari Timnas Indonesia yang dikabarkan gagal mendapatkan skuad terbaiknya di Piala AFF U-23 2023.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Media Vietnam turut menyoroti nasib pelik dari Timnas Indonesia yang dikabarkan gagal mendapatkan skuad terbaiknya di Piala AFF U23 2023.
Diketahui, turnamen sepak bola se-Asia Tenggara itu dijadwalkan digelar di Thailand mulai tanggal 17-26 Agustus 2023.
Nantinya Piala AFF U23 2023 akan diikuti setidaknya 10 negara se-Asia Tenggara.

Baca juga: 2 Pekan Jelang Piala AFF U23, Shin Tae-yong Kantongi Daftar Pemain yang Dilepas & Ditahan Klub
Kurang dari 2 minggu, Timnas Indonesia memang sedang kebingungan mencari skuad terbaiknya.
Dikabarkan keinginan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kepentok oleh izin beberapa klub Liga 1.
Komunikasi dengan klub jelas masih berjalan, namun belum diketahui pemain yang bakal dilepas oleh klub siapa saja.
"Kita masih belum tahu dan itu kita lihat situasinya kalo memang bisa dilepas kita akan secepatnya TC kalau tidak pun kita lihat situasinya," ucap Nova Arianto saat menyaksikan laga PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo (21/7), dikutip dari BolaSport.
"Makanya kita harus lakukan komunikasi dengan klub dulu ke depannya."
"Apakah klub bisa lepas pemain atau tidak, tapi kalau tidak pun kita lihat situasinya, kita cari solusi yang terbaik apa yang bisa dilakukan untuk tim nasional nanti," paparnya.
Lalu, kabar terbaru yang diungkap oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bahwa Shin Tae-yonh telah mengantongi daftar pemain yang telah direstui oleh klub untuk bergabung di Timnas Indonesia U23 pada ajang Piala AFF U23.
Tetapi Erick Thohir enggan membocorkan detail pemainnya.
Alasan penolakan dari klub bisa dipahami karena bergandengan dengan gelaran Liga 1 dan nantinya ajang Asian Games.
Beda hal ketika kualifikasi Piala Asia U23, FIFA Matchday, dan Piala Asia yang masuk dalam kalender FIFA.
Atas nasib pelik itu, media Vietnam, The Thao247, turut menyoroti Timnas Indonesia digelaran Piala AFF U23 dalam artikelnya yang berjudul "Lawan Vietnam U23 itu mengalami kesulitan besar jelang turnamen Asia Tenggara."
"Meski Indonesia kandidat juara, Skuad Garuda itu kesulitan mendapatkan tenaga terkuat," tulis The Thao247 dalam artikelnya.
"Jika keadaan tidak berjalan baik, U23 Indonesia mungkin akan kehilangan beberapa penyerang bagus dalam serangan di turnamen berikutnya."
Nantinya di Piala AFF U23, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.
Sedangkan Vietnam bersama Filipna dan Laos tergabung di Grup C.
Sementara Grup A dihuni oleh Thailand, Kamboja, Brunei dan Myanmar.

Jadwal Babak Fase Grup Piala AFF U23 2023
Kamis, 17 Agustus 2023
16.00 WIB - Kamboja vs Brunei
20.00 WIB - Thailand vs Myanmar
Jumat, 18 Agustus 2023
16.00 WIB - Filipina vs Laos
20.00 WIB - Malaysia vs Indonesia
Sabtu, 19 Agustus 2023
16.00 WIB - Myanmar vs Kamboja
20.00 WIB - Brunei vs Thailand
Minggu, 20 Agustus 2023
16.00 WIB - Laos vs Vietnam
20.00 WIB - Indonesia vs Timor Leste
Senin, 21 Agustus 2023
20.00 WIB- Timor Leste vs Malaysia
20.00 WIB - Vietnam vs Filipina
(Tribunnews.com/Ali,Sina)(BolaSport/Bagas Reza Murti)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.