Prediksi Susunan Pemain Persib Melawan Persis Solo: Pakem Bojan Hodak Resmi Diterapkan
Pada laga terakhir, formasi yang diterapkan Persib merupakan pilihan dari Yaya Sunarya. Kini Peluang Bojan Hodak menampilkan seluruh pemikirannya.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi susunan pemain Persib Bandung ala pelatih anyar Bojan Hodak dalam lawatan ke markas Persis Solo.
Jadwal Persis Solo vs Persib bakal tersaji dalam lanjutan pekan ke-7 Liga 1 2023/2024, Selasa (8/8/2023).
Bojan Hodak selaku pelatih anyar Persib diprediksi menggunakan formasi aslinya dalam pertandingan kali ini.
Baca juga: Daftar 21 Pemain Persib Lawan Persis Solo, Dua Menara Kembar Tak Masuk Hitungan
Pasalnya pada laga terakhir, formasi yang diterapkan Persib merupakan pilihan dari pelatih sementara, Yaya Sunarya.
Hal ini didasari karena Bojan Hodak baru selesai persyaratan pendaftaran ke PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada hari-H pertandingan.
Sehingga meski Bojan Hodak mendampingi dalam laga Persib vs Bali United (3/8/2023), diprediksi tak banyak merubah intruksi dari Yaya Sunarya karena waktu yang mepet.
Walhasil pada laga kali ini menjadi momen Bojan Hodak menunjukan pakem susunan pemainnya.
Berikut Prediksi Susunan Pemain Persib
Baca juga: Daftar 21 Pemain Persib Lawan Persis Solo, Dua Menara Kembar Tak Masuk Hitungan
Sebelumnya pada pertandingan yang terakhir, Persib menggunakan formasi 4-2-3-1.
Namun, pada laga kali ini diprediksi Bojan Hodak menggunakan 4-4-2 untuk Persib.
Bojan Hodak bakal menerapkan strategi menyerang, dengan pola permainan high-press menuju barisan pertahanan lawan.
Setelah memegang bola, formasi Persib dapat bertransformasi menuju 4-3-3 atau 4-4-1-1.
Di sini ada peran striker yang menjemput bola maupun ada perna pemain sayap yang lebih melebar.
Untuks striker yang lebih menjemput bola ialah Ciro Alves. Sedangkan pemain sayap lebih kedepan diprediksi diemban Edo Febriansyah.
Adapun peran Levy Madinda bakal mengisi posisi sayap kanan Persib, setelah memulai debut sebagai geladang pada pertandingan sebelumnya.
Prediksi Line-up Persib
Formasi: 4-4-2
Line-up: Fitrul Dwi Rustapa (GK); Daisuke Sato, Victor Igbonefo, Rachmat Irianto, Putu Gede; Edo Febriansyah, Marc Klok, Beckham Putra, Levy Madinda; David da Silva, Ciro Alves.
Absen: Abeltro Rodirguez (Akumulasi kartu kuning), Reky Rahayu (Panggilan TNI), Frets Butuan (Panggilan TNI) dan Kakang Rudianto (Pendidikan Polisi).
Diragukan: Nick Kuipers, Rezaldi Hehanusa dan Zalnando (Tidak tampak dalam rombongan).
Cadangan: GK: Teja Paku Alam, Sheva Sanggasi; Bek: Robi Darwis, Eriyanto, Achmad Jufriyanto; Tengah: Abdul Aziz, Edo Febriansyah, Febri Hariyadi, Dadi Kusnandar; Depan: Ryan Kurnia, Ezra Walian.
Bojan Hodak Ubah Warisan Luis Milla
Perlu diketahui, Luis Milla kerap menggunakan tiga bek sejajar dalam bertahan.
Pelatih berpasport Spanyol kerap memakai opsi formasi 3-4-3 atau 3-5-2 untuk Persib.
Formasi tersebut sedikit berbeda dengan yang digunakan Bojan Hodak.
Dilansir melalui Transfermarkt, Bojan Hodak kerap menggunakan formasi 4-4-2.
Formasi tersebut rutin digunakan Bojan Hodak saat membesut Kuala Lumpur City FC di Malaysia Super League selama tiga musim.
Dengan ramuan ampuhnya Bojan Hodak berhasil membawa Kuala Lumpur City FC melaju hingga partai final AFC Cup 2022 silam.
Namun, saat itu Kuala Lumpur City FC harus kalah atas Al-Seeb dengan skor 3-0 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia (22/10/2022).
Formasi 4-4-2 juga digunakan Bojan Hodak untuk bersaingan di papan atas klasemen Malaysia Super League.
Bojan Hodak berturut-turut membawa Kuala Lumpur FC finish di peringkat enam pada musim 2021 dan 2022.
Sedangkan untuk musim 2023 saat ini masih berjalan hingga pekan ke-18.
Tinggal delapan laga sebelum musim berakhir, Bojan Hodak memutuskan untuk hijrah untuk menangani Persib.
Sementara ini Kuala Lumpur FC sedang bertengger di peringkat ke tujuh klasemen.
Adapun laga terakhir Bojan Hodak ialah final Piala FA Malaysia yang berakhir dengan kekalahan 2-0 dari klub Jordi Amat bernaung, Johor Darul Takzim (22/7/2023).
Profil Singkat Bojan Hodak
- Biodata
Nama: Bojan Hodak
Tanggal Lahir: Zagreb, 4 Mei 1971 (52 Tahun)
Kewarganegaraan: Kroasia
Lisensi: UEFA Pro
- Riwayat Kepelatihan
(2006-2009): UPB-My Team FC
(2010): Phnom Penh
(2011-2012): SD Luneng (Asisten Pelatih)
(2012-2013): Kelantan FC
(2014-2015): Johor Darul Takzim
(2017-2019): Timnas U19 Malaysia
(2020): PSM Makassar
(2021-2023): Kuala Lumpur City FC
(2023-Diharapkan): Persib Bandung
- Koleksi Trofi
2x FA Cup Malaysia - Kelantan FC (2012/2013) (2011/2012)
1x Piala Malaysia - Kelantan FC 2011/2012
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)