Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kronologi Kisruh Pemanggilan Pemain Persija ke Timnas Indonesia U23, Thomas Doll Tegas Menolak

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll dengan tegas menolak pemainnya mengikuti panggilan Timnas Indonesia U23 yang akan tampil di Piala AFF U23

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Kronologi Kisruh Pemanggilan Pemain Persija ke Timnas Indonesia U23, Thomas Doll Tegas Menolak
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll memberikan instruksi kepada pemainnya saat melawan PSM Makassar pada pertandingan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Senin (3/7/2023). Penolakan Thomas Doll melepas bek Persija Jakarta, Rizky Ridho ke Timnas Indonesia U23 menimbulkan kisruh dengan Manajer timnas, Sumardji. 

TRIBUNNEWS.COM - Persiapan Timnas Indonesia U23 untuk mengikuti Piala AFF U23 terpecah dengan kisruh dengan pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.

Berikut ini kronologi kisruh pemanggilan pemain Persija Jakarta ke Timnas Indonesia U23 menjelang Piala AFF U23 2023.

Agenda Piala AFF U23 2023 yang akan diikuti Timnas Indonesia U23 bakal berlangsung tak lama lagi.

Baca juga: Petik Hikmah dari Hasil Imbang Persija Vs Borneo FC, Riko Simanjuntak Alihkan Fokus ke Madura United

Skuad Persija Jakarta memakai jersey home di kompetisi Liga 1 2023/2024. Kisruh pemanggilan bek Rizky Ridho ke Timnas Indonesia U23 membuat Manajer timnas kecewa dengan Thomas Doll.
Skuad Persija Jakarta memakai jersey home di kompetisi Liga 1 2023/2024. Kisruh pemanggilan bek Rizky Ridho ke Timnas Indonesia U23 membuat Manajer timnas kecewa dengan Thomas Doll. (Instagram @persija)

Tepatnya, jadwal Piala AFF U23 2023 akan dilangsungkan pada 17-26 Agustus 2023 mendatang.

Sebenarnya pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong, menghendaki kehadiran beberapa pemain untuk mengikuti latihan terpusat atau TC Timnas menjelang AFF U23.

Salah satu pemain yang mendapat panggilan dari Shin Tae-yong adalah bek Persija Jakarta, Rizky Ridho.

STY menghendaki Rizky Ridho menjadi salah satu pilar Timnas U23 yang berlaga di ajang Piala AFF U23 nanti.

Berita Rekomendasi

Sayangnya, pemanggilan tersebut tak mendapatkan jawaban sebagaimana yang diharapkan Shin Tae-yong.

Pihak Persija Jakarta sebagai pemilik Rizky Ridho enggan melepas bek andalannya itu.

Pelatih Persija, Thomas Doll bersikeras mempertahankan mantan bek Persebaya Surabaya itu.

Ia yakin Rizky Ridho akan lebih baik tetap berada di Persija Jakarta.

Status Ridho sebagai bek tengah utama Macan Kemayoran membuatnya tak kekurangan menit bermain.

Selain itu, Persija juga tengah tampil di kompetisi Liga 1 yang baru bergulir sekira tujuh pekan.

Jadwal Liga 1 pun akan tetap bergulir saat Piala AFF U23 berlangsung nantinya.

Thomas Doll coba meyakinkan Rizky Ridho akan lebih bermanfaat dengan tetap membela panji Persija Jakarta daripada bergabung dengan skuad yang akan tampil di ajang Piala AFF U23 2023.

Selain itu, pelatih asal Jerman juga tak mau mengulang kejadian musim lalu.

Di mana, Persija harus melepas banyak pemain ke timnas di saat kompetisi terus bergulir.

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll dalam konferensi pers usai pertandingan kontra Persebaya Surabaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023)
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll dalam konferensi pers usai pertandingan kontra Persebaya Surabaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023) (Tribunnews/Alfarizy Ajie)

Musim ini, ia keberatan melakukan itu lantaran Persija Jakarta juga memiliki target saat tampil di Liga 1.

"Kalau menurut Anda bagaimana? Apakah dia (Rizky Ridho) akan dilepas atau bertahan di Persija?" tanya Thomas Doll dikutip dari YouTube resmi klub.

"Saat kompetisi sedang berjalan seperti ini, menurut Anda akan bagaimana?"

"Tentu Anda sudah tahu jawabannya. Dan itu juga menjadi jawaban saya," sambungnya.

Thomas Doll lantas mengungkapkan beberapa hal terkait pemanggilan pemain Persija ke Timnas Indonesia.

"Sebelumnya, dia akan ambil 5 pemain, lalu jadi 2 dan sekarang 1," ujar Thomas Doll.

"Pilihan terbaik tentunya mereka bertahan di sini. Karena saat ini sedang di tengah kompetisi."

"Saya adalah pelatih Persija, kita sedang berkompetisi dan tim ini juga punya target yang tinggi."

"Saya heran karena hal seperti ini hanya bisa terjadi di sini."

"Saya sudah mengalami hal yang sama seperti ini berkali-kali pada musim lalu," paparnya.

Thomas Doll juga menjabarkan situasi yang mereka hadapi saat menjalani musim lalu.

"Ketika kami sedang bubble di Jogja, kami harus kehilangan 6 pemain nasional yang dipanggil," jelas Thomas Doll.

"Saya sudah tidak mau lagi berkomentar soal masalah ini," paparnya.

Baca juga: Rizky Ridho Belum Dilepas Persija ke Timnas U-23, Sumardji Mencak-mencak ke Thomas Doll

Pendirian Thomas Doll untuk tak melepas pemainnya ke Timnas Indonesia mendapat tanggapan dari Manajer timnas, Sumardji.

Sumardji menyayangkan kubu Macan Kemayoran melakukan hal tersebut.

Menurutnya, Rizky Ridho sejatinya sangat ingin bergabung dengan TC Timnas Indonesia U23.

“Kalau pemain itu no problem, pemainnya malah pengen datang," kata Sumardji.

"Mana ada pemain anak muda kita itu nasionalisme rendah, semua pengen datang, tapi kan dilarang datang."

"Sementara kan mereka terikat kontrak, ya mohon maaf saya sampaikan apa adanya,” tegas Sumardji di sela-sela latihan Timnas Indonesia U-23 di Lapangan A GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023).

Sumardji mengatakan sosok Rizky Ridho yang sebelumnya memimpin Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games Kamboja sangatlah penting bagi tim.

Menurut Sumardji kehadiran pemain kelahiran Surabaya 21 tahun silam itu memberikan aura positif.

“Tadi saya bilang, dia kapten, sosoknya Ridho itu bisa membuat tenang tim, Bisa membawa aura positif ke tim. Jadi pertanyaannya kalau tidak ada Ridho kita repot juga,” pungkasnya.

(Tribunnews.com/Guruh/Abdul Majid)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas