Hasil Liga Arab Saudi Al Nassr vs Al Ahli: Skor 4-3, Brace Ronaldo Selamatkan Wajah Pasukan Najd
Hujan gol warnai laga Al Nassr vs Al Ahli yang berkesudahan dengan skor 4-3 untuk Ronaldo cs dalam lanjutan Liga Arab Saudi pekan ke-7, Sabtu (23/9).
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Arab Saudi, Al Nassr sukses meraih kemenangan saat lakoni laga kandang kontra Al Ahli pada lanjutan pekan ke-7, Sabtu (23/9/2023) dinihari WIB.
Berlangsung di King Saud University Stadium, hujan gol warnai kemenangan Pasukan Najd (julukan Al Nassr) lewat skor 4-3 atas Al Ahli.
Menariknya, empat gol Al Nassr itu hanya diciptakan oleh dua orang saja yakni Cristiano Ronaldo (4' dan 52') dan Talisca (17' dan 45+6').
Sedangkan gol Al Ahli diukir oleh kaki Franck Kessie (30'), gosok voucher oleh Riyad Mahred (50') dan Firas Al-Buraikan (87').
Atas hasil itu membuat Al Nassr sukses mengkudeta Al Ahli di posisi ke-5 di Liga Arab Saudi.
Baca juga: Al Nassr Bikin Video Spesial HUT Arab Saudi, Gaya Cristiano Ronaldo Bikin Pangling
Statistik Al Nassr vs Al Hilal
Hasil Akhir: Al Nassr 4-3 Al Hilal
Penguasaan Bola: Al Nassr 58-42 Al Hilal
Shots on Target: Al Nassr 7-7 Al Hilal
Tendangan Sudut: Al Nassr 1-4 Al Hilal
Kartu Kuning: Al Nassr 1-1 Al Hilal
Jalannya Laga
Tim tuan rumah, Al Nassr menggunakan formasi 4-2-3-1 dan menampatkan Cristiano Ronaldo sebagai ujung tombak.
Sedangkan Al Hilal juga terlihat sama yakni menggunakan formasi 4-2-3-1.
Di lini depan, sang pelatih Al Hilal, Matthias Jaissle menempatkan Roberto Firmino sebagai juru dobrak,
Laga baru berjalan empat menit, Al Nassr sukses membuka keunggulan lewat Cristiano Ronaldo.
Gol Ronaldo itu tercipta berkat aksi moncer dari Sadio Mane yang sukses membangun serangan.
Meski telah unggul, Al Nassr terus menerus menghantui bertahanan Al Hilal.
Benar saja pada menit ke-17, Al Nassr sukses menambah pundi-pundi golnya.
Kali ini giliran sundulan Talisca yang merobek jala Al Hilal yang di jaga oleh Edouard Mendy.
Menilik statistik menit 25, Al Nassr ungguli ball possession sebanyak 65 persen.
Tampil mendominasi membuat Al Nassr lupa cara bertahan.
Hal itu dimanfaatkan oleh Al Hilal pada menit ke-30.
Mohammed Al Majhad memberikan umpan matang yang diteruskan kepada Franck Kessie.
Franck Kessie yang berdiri bebas di depan mulut gawang sukses melesatkan tendangan mengarah ke kanan gawang.
Skor 2-1, Al Hilal mulai memperkecil ketertinggalan.
Selang lima menit, kartu kuning pertama didapatkan oleh Sadio Mane karena melanggar keras pemain Al Hilal.
Menyentuh menit 40, tempo permainan menjadi memanas.
Pelanggaran tak berarti pun mulai terlihat.
Ali Majrashi (Al Hilal) terkena kartu kuning atas protes berlebihannya.
Ronaldo hampir saja menambah pundi-pundi golnya melalui tendangan bebas (45+1'). Mendy tampil gemilang menghalau tendangan Ronaldo.
Jelang laga usai babak pertama, Talisca sukses menciptakan brace melalui tendangan spekulasi (45+6')
Tak ada peluang lagi tercipta dari kedua kubu, laga babak pertama berakhir dengan kemenangan Al Nassr 3-1.
Pada babak kedua, laga baru berjalan empat menit, Al Ahli sukses memperkecil ketertinggalan lewat Mahrez dari titik putih.
Talisca tampaknya harus membayar mahal karena pelanggaran yang dia lakukan.
Tak perlu waktu lama Al Nassr untuk membalas gol Al Ahli.
Kali ini giliran Ronaldo yang sukses mencetak gol melalui tendangan keras dari jarak jauh (52').
Skor 4-2 untuk keunggulan Al Nassr.
Tak mau tertinggal jauh, Al Ahli lantas melakukan penyegaran dengan memasukkan Sumaihan Al Nabit dan Firas Al-Buraikan (66').
Hasil itu pun terbilang sukses, sebab dalam lima menit kemudian Al Ahli mampu menciptakan peluang emas.
Kiper Al Nassr tampil memukau dengan menghalau sundulan dari Firmino (72').
Menilik statistik menit ke-85, Al Nassr yang unggul dua gol terlihat tampil bertahan.
Benar saja, Al Ahli yang menekan mampu memperkecil ketertinggalan melalui Firas Al-Buraikan (88').
Skor 4-3, Al Nassr masih memegang keunggulan.
Tak ada peluang lagi tercipta, duel Al Nassr vs Al Ahli itu berkesudahan dengan skor 4-3.
(Tribunnews.com/Ali)