Hasil Uji Coba: Hancur Lebur Timnas U17 Indonesia Kalah Telak dari Eintracht Frankfurt
Timnas Indonesia U17 kalah telak dari Eintracht Frankfurt U19 dalam lanjutan laga uji coba pada Minggu (8/10/2023).
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Timnas U17 Indonesia kalah telak dari Eintracht Frankfurt U19 dalam lanjutan laga uji coba pada Minggu (8/10/2023).
Diketahui, duel melawan Eintracht Frankfurt U19 ini merupakan laga uji coba Timnas U17 Indonesia yang keempat di Jerman.
Berlangsung di Natural Grass Field, Jerman, Timnas U17 Indonesia kalah dengan skor 3-0.
Baca juga: FIFA Izinkan Timnas Rusia Bermain di Piala Dunia U17, Tapi Belum Ikut Piala Dunia U17 di Indonesia
Eintracht Frankfurt U19 membuka keran golnya melalui Paul Wunsch (13').
Tak berselang lama, Eintracht Frankfurt U19 kembali menambah gol keduanya melalui Anas Alaoui (20').
Dua gol itu bertahan hingga babak pertama berakhir.
Timnas U17 Indonesia kembali kebobolan untuk ketiga kalinya.
Kali ini giliran Marko Mladenovic yang sukses merobek jala Timnas U17 Indonesia (70').
Kalah 3-0 ini merupakan hasil terburuk yang didapati oleh tim asuhan Bima Sakti sejauh ini setelah melakoni empat laga uji coba.
Bahkan dua laga sebelumnya, Timnas U17 Indonesia sukses mencatatkan hasil apik saat bertemu dengan SC Paderborn Youth dan VFL Osnabruck U19.
Tercatat, Timnas U17 Indonesia telah menang sebanyak dua kali dan kalah juga dua kali dalam laga uji coba.
Berikut Hasil Laga Uji Coba Timnas U17 Indonesia
Timnas U17 Indonesia 0-1 TSV Meerbusch U17
Timnas U17 Indonesia 1-0 SC Paderborn Youth
Timnas U17 Indonesia 2-1 VFL Osnabruck U19
Timnas U17 Indonesia 0-3 Eintracht Frankfurt U19
Serangkaian laga uji coba ini merupakan bekal Timnas U17 Indonesia untuk berlaga di Piala Dunia U17.
Tergabung dalam satu grup yang mempunyai pengalaman, tentunya Timnas U17 Indonesia ingin memberikan perlawanan.
Lawan Timnas Indonesia sendiri ialah Ekuador, Panama, dan Maroko yang tergabung dalam Grup A di Piala Dunia U17 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya mulai 10 Desember mendatang.
Diketahui, Ekuador dan Maroko adalah runner-up dari masing-masing konfederasi mereka untuk melangkah ke putaran final Piala Dunia U17 Indonesia.
Selama kualifikasi putaran final dari zona CONMEBOL, Ekuador tak terkalahkan dengan rincian tiga kemenangan dan dua hasil imbang.
Ekuador hanya kalah dari Brasil yang mengantongi empat kemenangan untuk bertengger di puncak klasemen dan berstatus sebagai juara grup.
Sementara itu, raihan terbaik Ekuador di ajang Piala Dunia U17 ialah pernah melenggang hingga perempat final para tahun 1995 dan 2015.
Sedangkan bagi Panama dan Maroko hanya mampu bertahan hingga babak 16 besar selama keikutsertaannya di Piala Dunia U17.
Jadwal Grup A Piala Dunia U17
Jumat, 10 November 2023
Stadion GBT, Surabaya
Pukul 16.00 WIB - Panama vs Maroko
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Ekuador
Senin, 13 November 2023
Stadion GBT, Surabaya
Pukul 16.00 WIB - Maroko vs Ekuador
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Panama
Kamis, 16 November 2023
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Maroko (Stadion GBT, Surabaya)
Pukul 19.00 WIB - Ekuador vs Panama (Stadion Manahan, Solo)
(Tribunnews.com/Ali)