Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kenal Baik Wasit Laga Filipina vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Klaim Sempat Titip Pesan Monohok

Akui kenal betul wasit laga Filipina vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong klaim sempat menitipkan pesan monohok jelang bentrok.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Kenal Baik Wasit Laga Filipina vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Klaim Sempat Titip Pesan Monohok
Dok: PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadiri sesi pre match conference leg kedua kontra Brunei Darussalam pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Senin (16/10/2023). Akui kenal betul wasit laga Filipina vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong klaim sempat menitipkan pesan monohok jelang bentrok. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong beberkan obrolannya dengan wasit sebelum duel melawan Filipina, Selasa (21/11/2023).

Diketahui, duel Filipina vs Timnas Indonesia yang digelar di Rizal Memorial Stadium memang dikawal oleh tim wasit asal Korea Selatan.

Wasit utama bernama Kim Jong-hyeok, asisten wasit satu ialah Park Kyyun-yong, asisten wasit kedua adalah Jang Jong-pil dan ofisial keempat yakni Choi Hyun-jai.

Shin Tae-yong pun turut menceritakan obrolannya dengan para wasit tersebut.

Hal itu terlihat pada sesi pemanasan, Shin Tae-yong terlihat berbincang dengan Kim Jong-hyeok.

Meski satu negara, Shin Tae-yong sempat berbicara kepada wasit untuk mengambil keputusan yang seadil-adilnya.

Hal itu dikarenakan Shin Tae-yong ingin kualitas wasit asal Korea Selatan dinilai tinggi.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadiri pre match conference kontra Filipina pada pertandingan kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Senin (21/11/2023).
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadiri pre match conference kontra Filipina pada pertandingan kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Senin (21/11/2023). (Dok: PSSI)

Baca juga: Tebakan Media Korsel Terbukti Jitu, Timnas Indonesia Menderita di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berita Rekomendasi

"Jika Anda melakukan tugas dengan baik, maka level wasit Korea akan naik," kata Shin Tae-yong, dikutip dari BolaSport.

"Itu saja yang saya katakan kepada wasit sebelum pertandingan," tambahnya.

Sementara hal itu juga terjadi pada laga sudah berjalan.

Shin Tae-yong terlihat melakukan protes kepada Choi Hyun-jai di pinggir lapangan karena pelanggaran kepada Pratama Arhan pada babak kedua.

Pelatih Timnas Indonesia itu juga blak-blakan telah mengenal lama wasit tersebut.

"Saya mengenalnya (wasit) sudah sejak lama, sejak saya jadi pelatih di Liga Korea," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca-laga.

"Sejauh yang saya tahu dia memiliki kuelitas yang baik dalam mengambil keputusan."

"Jadi itu bukan hanya untuk kami (Indonesia), bukan hanya untuk kami dan Filipina, kata saya kepadanya."

"Maksud saya Anda bisa mengambil keputusan dengan adil," tambahnya.

Sementara itu, duel Timnas Indonesia dengna Filipina kemarin berakhir berimbang 1-1.

Nahas, raihan satu poin ini tak membuat Timnas Indonesia beranjak dari dasar klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Meski begitu, Shin Tae-yong tetap optimistis timnas Indonesia bisa melangkah ke fase berikutnya karena masih memiliki 3 partai kandang.

"Ya kami hanya mendapatkan satu poin," ucap wasit asal Korea Selatan itu.

"Kalian tahu, kami harus siap melakukan dua pertandingan tandang," kata dia.

"Kami masih punya tiga pertandingan kandang," tambahnya.

"Kami akan sangat kuat bermain di kandang."

"Jadi saya masih sangat positif dan saya punya kepercayaan diri," ucap Shin Tae-yong.

Update Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 21 November 2023

1. Irak| 2 | 2 | 0 |0 | 6-1 | 6 poin

2. Vietnam | 2 | 1| 0| 1 | 2-1 | 3 poin

3. Filipina | 2 | 0 | 1 | 1 | 1-3 | 1 poin

4. Indonesia | 2 | 0 | 1 | 1 | 2-6 | 1 poin

*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin

(Tribunnews.com/Ali) (BolaSport/Bagas Reza Murti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas